Nasser Al-Khelaifi Kritik Lionel Messi karena Dianggap Kurang Hormat terhadap PSG

Reporter

Editor

Sapto Yunus

Rabu, 10 Januari 2024 18:57 WIB

Ketua Eksekutif Paris Saint-Germain (PSG), Nasser Al-Khelaifi, menyatakan Lionel Messi akan membantu PSG membuat sejarah. Hal itu ia sampaikan seusai penandatanganan kontrak dengan mantan pemain Barcelona itu, Selasa, 10 Agustus 2021. Foto/Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Paris Saint-Germain Nasser Al-Khelaifi mengkritik Lionel Messi karena kurang “rasa hormat” terhadap klub Liga Prancis tersebut setelah kepergiannya pada Juni 2023. September lalu, kapten timnas Argentina yang bergabung dengan Inter Miami itu mengatakan dia kesal karena PSG tidak menghormatinya setelah aksi heroiknya di Piala Dunia 2022.

“Dia (Messi) bukan orang jahat tapi saya tidak menyukainya,” kata Al-Khelaifi kepada RMC Sport, Rabu, 10 Januari 2024.

“Saya akan mengatakan, bukan hanya untuk dia tetapi untuk semua orang, kami berbicara ketika kami berada di sana, bukan ketika kami pergi. Itu bukan gaya kami. Saya sangat menghormati dia (Messi) tetapi jika seseorang berbicara buruk tentang Paris Saint-Germain setelah pergi, itu tidak baik. Itu bukan rasa hormat.”

Messi mencetak dua gol pada babak final Piala Dunia di Qatar dan menjaringkan bola dalam adu penalti saat Argentina menang 4-2 atas Prancis.

“Jika ada yang berbicara tentang fakta bahwa kami kurang merayakannya setelah dia memenangi Piala Dunia, kami berada di Prancis dan dia menang melawan (bintang Prancis dan PSG) Kylian (Mbappe),” kata Al-Khelaifi. “Kami adalah klub Prancis. Saya juga tidak ingin seluruh stadion menentangnya.”

Advertising
Advertising

Al-Khelaifi mengaku Messi kesulitan beradaptasi di Paris usai hengkang dari Barcelona pada musim panas 2021.

“Saya akan mengatakan satu hal tentang Messi, pemain terbaik dunia dan pemain terbaik dalam sejarah,” kata Al-Khelaifi. “Tidak mudah baginya untuk datang ke sini… setelah Barcelona. Di sana, segalanya untuk Messi: para pemain, pelatih, dan manajemen. Dia datang ke sini dan itu bukan hal yang sama, kami juga punya pemain lain, kami punya Kylian dan juga Neymar.”

ESPN

Pilihan editor: Bursa Transfer Liga Inggris: LA Galaxy Berupaya Rekrut Facundo Pellistri dari Manchester United

Berita terkait

Gagal Bawa PSG Juara Liga Champions, Posisi Luis Enrique di Kursi Pelatih Masih Aman

21 jam lalu

Gagal Bawa PSG Juara Liga Champions, Posisi Luis Enrique di Kursi Pelatih Masih Aman

Pelatih PSG, Nasser Al-Khelaifi, menegaskan bahwa Luis Enrique tetap melatih Les Parisien untuk musim depan meski gagal ke final Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund Kalahkan PSG untuk Rebut Tiket Final Liga Champions, Mats Hummels Jadi Pemain Terbaik dan Torehkan Rekor

1 hari lalu

Borussia Dortmund Kalahkan PSG untuk Rebut Tiket Final Liga Champions, Mats Hummels Jadi Pemain Terbaik dan Torehkan Rekor

Mats Hummels menjadi pahlawan saat Borussia Dortmund lolos ke final Liga Champions 2023/2024 dengan menyingkirkan PSG.

Baca Selengkapnya

PSG Disingkirkan Borussia Dortmund di Semifinal Liga Champions, Luis Enrique Lakukan Hal yang Tak Biasa Seusai Laga

1 hari lalu

PSG Disingkirkan Borussia Dortmund di Semifinal Liga Champions, Luis Enrique Lakukan Hal yang Tak Biasa Seusai Laga

Paris Saint-Germain (PSG) gagal lolos ke final Liga Champions 2023/2024 setelah kalah agregat 0-2 dari Borussia Dortmund. Apa kata Luis Enrique?

Baca Selengkapnya

Begini Komentar Edin Terzic setelah Bawa Borussia Dortmund Lolos ke Final Liga Champions dengan Singkirkan PSG

1 hari lalu

Begini Komentar Edin Terzic setelah Bawa Borussia Dortmund Lolos ke Final Liga Champions dengan Singkirkan PSG

Borussia Dortmund menyingkirkan PSG di babak semifinal Liga Champions. Klub Liga Jerman ini lolos ke final dengan mengantongi agregat 2-0.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Borussia Dortmund Lolos ke Babak Final, Singkirkan PSG dengan Agregat 2-0

1 hari lalu

Hasil Liga Champions: Borussia Dortmund Lolos ke Babak Final, Singkirkan PSG dengan Agregat 2-0

Borussia Dortmund lolos ke final Liga Champions 2023/2024. Mereka menang 1-0 di markas PSG, Rabu dinihari, 8 Mei 2024, dan melaju dengan agregat 2-0.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Berpotensi Bertemu Kylian Mbappe Jika Lolos Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Timnas Indonesia Berpotensi Bertemu Kylian Mbappe Jika Lolos Olimpiade Paris 2024

Kylian Mbappe berambisi membela negaranya di ajang kompetisi Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Duel PSG vs Borussia Dortmund di Semifinal Kedua Liga Champions, Edin Terzic Waspada Rekor Buruk Timnya

2 hari lalu

Duel PSG vs Borussia Dortmund di Semifinal Kedua Liga Champions, Edin Terzic Waspada Rekor Buruk Timnya

Duel Paris Saint-Germain atau PSG vs Borussia Dortmund akan terjadi pada leg kedua babak semifinal Liga Champions 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi PSG vs Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions Selasa Malam Ini

2 hari lalu

Prediksi PSG vs Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions Selasa Malam Ini

Simak kabar terbaru kedua tim serta perkiraan susunan dan prediksi pertandingan PSG vs Borussia Dortmund di leg kedua semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Liga Champions Malam Ini: PSG Usung Misi Bangkit, Luis Enrique Targetkan Gol Cepat vs Borussia Dortmund

2 hari lalu

Liga Champions Malam Ini: PSG Usung Misi Bangkit, Luis Enrique Targetkan Gol Cepat vs Borussia Dortmund

Pelatih PSG Luis Enrique mengatakan timnya harus mencetak gol lebih awal saat melawan Borussia Dortmund pada leg kedua semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

PSG Hadapi Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions di Kandang, Luis Enrique Tekankan Timnya Mau Menang

2 hari lalu

PSG Hadapi Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions di Kandang, Luis Enrique Tekankan Timnya Mau Menang

Luis Enrique menekankan bahwa PSG harus 100 persen fokus menyerang dan bertahan saat menghadapi Borussia Dortmund di semifinal Liga Champions ini.

Baca Selengkapnya