Format Baru Liga Champions Mendorong Klub Besar Minta Peserta Serie A Liga Italia Dipangkas Jadi 18, Bagaimana Hasilnya?

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 13 Februari 2024 06:38 WIB

Logo Serie A Liga Italia. (Antara)

TEMPO.CO, Jakarta - Serie A Liga Italia akan tetap menjadi divisi yang diikuti 20 tim setelah rapat liga pada Senin menyatakan tak mendukung upaya klub-klub besar Italia dalam mengurangi jumlah peserta menjadi 18 tim.

Setelah bertemu di markas besarnya di Milan, Serie A menyatakan “format liga saat ini yang terdiri dari 20 tim sudah pasti".

Media Italia melaporkan Inter Milan, Juventus, AC Milan dan Roma adalah empat klub yang mendukung proposal pengurangan peserta liga menjadi 18, sedangkan 16 klub lainnya menentang.

Gagasan mengurangi jumlah tim divisi utama Italia sudah beredar selama beberapa waktu seiring dengan bertambahnya jumlah pertandingan yang harus dimainkan klub-klub papan atas dan para pemainnya.

Empat besar Serie A musim ini akan berlaga dalam Liga Champions yang mulai musim depan bakal menggunakan format baru.

Advertising
Advertising

Tim-tim harus memainkan dua pertandingan lagi sebelum diputuskan lolos ke babak gugur. Hal ini membuat jumlah pertandingan kian banyak padahal kalender pertandingan saat ini sudah padat.

Namun klub-klub kecil Serie A menolak menyetujui perampingan divisi karena dianggap hanya demi mengakomodasi kepentingan klub-klub besar.

"Saya menentangnya sama seperti klub-klub menengah dan kecil lainnya. Saya tak paham mengapa kita harus menolak begitu banyak tim yang mempunyai kesempatan bermimpi," kata presiden Lecce Saverio Sticchi Damiani seperti dikutip AFP.

Serie A juga menyatakan telah menyetujui proposal reformasi sepak bola Italia yang akan diajukan kepada federasi sepak bola Italia, FIGC, bulan depan.

Liga ini akan mendorong FIGC untuk mendapatkan otonomi yang lebih besar pada rapat umum luar biasa 11 Maret nanti.

Itu adalah model tata kelola yang disebut Presiden Serie A Lorenzo Casini akan menyerupai Liga Premier Inggris.

Pilihan Editor: Shin Tae-yong Akui Fisik Pemain di Indonesia Buruk, Ada Efek dari Kompetisi Liga 1

Berita terkait

Berita Liga Italia: Thiago Motta Masih Bimbang, Tetap di Bologna atau Menjadi Pelatih Juventus

5 jam lalu

Berita Liga Italia: Thiago Motta Masih Bimbang, Tetap di Bologna atau Menjadi Pelatih Juventus

Thiago Motta menyatakan masih bimbang untuk menentukan masa depannya, apakah tetap bertahan menjadi pelatih Bologna atau pindah ke Juventus.

Baca Selengkapnya

Fakta-Fakta Bambang Hartono Pemilik Como 1907, Pernah Jadi Atlet Indonesia Tertua

1 hari lalu

Fakta-Fakta Bambang Hartono Pemilik Como 1907, Pernah Jadi Atlet Indonesia Tertua

Bambang Hartono Pemilik Como 1907 adalah seorang atlet bridge. Ia menjadi atlet tertua kontingen Indonesia untuk Asian Games 2018 di usia 78 tahun.

Baca Selengkapnya

Lenny Kravitz Akan Meriahkan Final Liga Champions 2023-2024 yang Pertemukan Dortmund dan Real Madrid

1 hari lalu

Lenny Kravitz Akan Meriahkan Final Liga Champions 2023-2024 yang Pertemukan Dortmund dan Real Madrid

Final Liga Champions, yang mempertemukan Borussia Dortmund dan Real Madrid, akan dimeriahkan penampilan bintang rock legendaris Lenny Kravitz.

Baca Selengkapnya

Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

1 hari lalu

Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

Borussia Dortmund dan Real Madrid akan berhadapan di final Liga Champions 2023-2024. Ini 3 pemain bintang yang pernah berperan besar di kedua klub.

Baca Selengkapnya

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

1 hari lalu

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

Bek Liverpool Joel Matip akan hengkang dari Liverpool setelah delapan tahun bermarkas di Anfield

Baca Selengkapnya

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

1 hari lalu

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

Bagaimana Jurgen Klopp menjadi begitu berpengaruh untuk pendukung Liverpool dan Kota Merseyside?

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

2 hari lalu

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu, 18 Mei 2024, akan menampilkan Championship Series Liga 1, Liga Italia, dan Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Juventus Pecat Massimiliano Allegri Sehari setelah Juarai Coppa Italia 2023/2024

2 hari lalu

Juventus Pecat Massimiliano Allegri Sehari setelah Juarai Coppa Italia 2023/2024

Juventus telah resmi memecat pelatih Massimiliano Allegri hanya selang sehari setelah mereka menjadi juara Coppa Italia 2023/2024.

Baca Selengkapnya

Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

2 hari lalu

Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

Carlo Ancelotti menjadi satu-satunya pelatih yang memenangkan Liga Champions sebanyak empat kali. Simak capaian selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

2 hari lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya