10 Fakta Menarik dari Laga Spanyol vs Italia, La Roja Lolos ke 16 Besar Euro 2024 setelah Menang 1-0

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 21 Juni 2024 05:31 WIB

Kiper Italia Gianluigi Donnarumma menepis tendangan pemain Spanyol Ayoze Perez dalam pertandingan Grup B Euro 2024 di Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, 21 Juni 2024. REUTERS/Carmen Jaspersen

TEMPO.CO, Jakarta - Tim nasional atau Timnas Spanyol menyusul Jerman lolos ke babak 16 besar Piala Eropa 2024 atau Euro 2024. Mereka melaju setelah menaklukkan Italia dengan skor 1-0 dalam pertandingan kedua grup B di Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, Jerman, Jumat dinihari WIB, 21 Juni.

Kemenangan La Roja dipastikan oleh gol bunuh diri. Pada menit ke-54, pergerakan individu di sisi kiri Nico Williams melepaskan umpan silang yang mengarah ke gawang. Bola sempat berbelok usai tersundul oleh Morata hingga membuat Riccardo Calafiori salah mengantisipasi bola dan masuk ke gawang sendiri.

Dengan tambahan tiga poin dari Italia, membuat Spanyol kini menempati posisi puncak klasemen sementara dengan mengemas enam poin dari dua pertandingan. Mereka dipastikan melangkah ke babak 16 besar.

Italia di posisi ketiga dengan nilai tiga, unggul dua angka dari Kroasia dan Serbia yang ada di bawahnya. Peluangnya untuk lolos masih sangat terbuka.

Simak statistik dan rekor dari pertandingan Spanyol vs Italia ini:

Advertising
Advertising

1. Spanyol kini telah memenangi tiga pertandingan berturut-turut melawan Italia dan tidak terkalahkan dalam enam pertandingan terakhir antara kedua tim (menang 4 seri 2).

2. Ini merupakan pertandingan Piala Eropa kedelapan antara Spanyol dan Italia, sebuah rekor kompetisi. Ini juga menjadi turnamen Euro kelima berturut-turut di mana mereka saling berhadapan.

3. Spanyol kini telah memenangi dua dari delapan pertandingan tersebut, kemenangan lainnya adalah kemenangan 4-0 di final 2012.

4. Spanyol hanya kalah satu kali dalam 14 pertandingan terakhir mereka di grup Piala Eropa (menang 10 seri 3).

5. La Roja mencatatkan delapan kali clean sheet dalam 10 pertandingan grup terakhir mereka di turnamen ini.

6. Ini merupakan ketiga kalinya Spanyol memulai turnamen Piala Eropa dengan dua kemenangan, setelah 2008 dan 2016.

7. Pedri telah membuat 12 penampilan di turnamen Euro dan Piala Dunia, menyamai rekor Eropa untuk pemain berusia 21 tahun atau lebih muda yang dibuat oleh Cristiano Ronaldo.

8. Riccardo Calafiori merupakan pemain Italia kedua yang mencetak gol bunuh diri di Euro atau Piala Dunia. Ia menyamai catatan Cristian Zaccardo saat melawan Amerika Serikat di Piala Dunia 2006.

9. Ini merupakan kekalahan keempat Italia dalam 29 pertandingan grup Piala Eropa (menang 16 seri 9).
Tidak termasuk adu penalti, ini merupakan kekalahan pertama Italia dalam 11 pertandingan Piala Eropa (menang 7 ser 3).

10. Azzurri gagal mencetak gol untuk pertama kalinya dalam 11 pertandingan di turnamen ini.

Susunan pemain

Spanyol: Simon; Carvajal, Le Normand, Laporte, Cucurella; Pedri (Ález Baena 71), Rodri, Fabián Ruiz (Merino 90+4); Yamal (Ferran Torres 71), Morata (Oyarzabal 78), Williams (Pérez 78)

Italia: Donnarumma; Di Lorenzo, Bastoni, Calafiori, Dimarco; Barella, Jorginho (Cristante 46); Frattesi (Cambiaso 46), Pellegrini (Raspadori 82), Chiesa (Zaccagni 64); Scamacca (Retegui 64).

UEFA

Pilihan Editor: Timnas Jerman Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024: Simak Statistik Toni Kroos yang Mengesankan, Juga Komentarnya

Berita terkait

4 Keluarga yang 3 Generasinya Perkuat Tim Nasional: Maldini, Gudjohnsen, Alonso, Vladimir Weiss

20 jam lalu

4 Keluarga yang 3 Generasinya Perkuat Tim Nasional: Maldini, Gudjohnsen, Alonso, Vladimir Weiss

Daniel Maldini, putra bek legendaris AC Milan Paolo serta cucu dari Cesare yang hebat, dimasukkan dalam skuad Timnas Italia untuk pertama kalinya.

Baca Selengkapnya

Hasil UEFA Nations League: Main 10 Orang, Timnas Spanyol Kalahkan Swiss 4-1, Fabian Ruiz Bikin Brace

27 hari lalu

Hasil UEFA Nations League: Main 10 Orang, Timnas Spanyol Kalahkan Swiss 4-1, Fabian Ruiz Bikin Brace

Timnas Spanyol, yang bermain dengan 10 orang, berhasil mengalahkan tuan rumah Swiss dengan skor 4-1 dalam pertandingan UEFA Nations League.

Baca Selengkapnya

Hasil UEFA Nations League: Timnas Italia Kalahkan Prancis 3-1, Luciano Spalletti Puji Sandro Tonali

29 hari lalu

Hasil UEFA Nations League: Timnas Italia Kalahkan Prancis 3-1, Luciano Spalletti Puji Sandro Tonali

Timnas Italia berhasil mengalahkan tuan rumah Prancis dengan skor 3-1 dalam pertandingan UEFA Nations League A Grup 2

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Jawab Isu Soal Akan Segera Pensiun dari Timnas Portugal dan Tanggapi Kritikan Soal Performa Buruk di Euro 2024

33 hari lalu

Cristiano Ronaldo Jawab Isu Soal Akan Segera Pensiun dari Timnas Portugal dan Tanggapi Kritikan Soal Performa Buruk di Euro 2024

Penyerang Portugal, Cristiano Ronaldo, menanggapi kabar bahwa ia telah mempertimbangkan untuk mengakhiri karier internasionalnya dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

Usai Jalani Sanksi karena Kasus Judi, Sandro Tonali Kembali Dipanggil Timnas Italia

35 hari lalu

Usai Jalani Sanksi karena Kasus Judi, Sandro Tonali Kembali Dipanggil Timnas Italia

Gelandang Newcastle United, Sandro Tonali, kembali dipanggil ke Timnas Italia setelah selesai menjalani sanksi karena terlibat kasus judi.

Baca Selengkapnya

Lelah Mental dan Fisik, Ilkay Gundogan Pensiun dari Timnas Jerman

47 hari lalu

Lelah Mental dan Fisik, Ilkay Gundogan Pensiun dari Timnas Jerman

Kapten Timnas Jerman, Ilkay Gundogan, resmi gantung sepatu dari sepak bola internasional setelah memimpin negaranya dalam Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Ayah Bintang Barcelona Lamine Yamal Jadi Korban Penusukan

51 hari lalu

Ayah Bintang Barcelona Lamine Yamal Jadi Korban Penusukan

Mounir Nasraoui, ayah bintang Barcelona dan Timnas Spanyol Lamine Yamal, dikabarkan menjadi korban penusukan.

Baca Selengkapnya

Timnas Spanyol U-23 Raih Emas Olimpiade Paris 2024, Pelatih Santi Denia Ungkap Kunci Sukses Skuadnya

56 hari lalu

Timnas Spanyol U-23 Raih Emas Olimpiade Paris 2024, Pelatih Santi Denia Ungkap Kunci Sukses Skuadnya

Pelatih Timnas Spanyol U-23, Santi Denia, mengatakan medali emas Olimpiade Paris 2024 yang didapatkan timnya adalah berkat harmoniasi skuadnya.

Baca Selengkapnya

Timnas Spanyol U-23 Juara Edisi 2024, Negara Mana yang Paling Sering Raih Emas Sepak Bola Putra Olimpiade?

56 hari lalu

Timnas Spanyol U-23 Juara Edisi 2024, Negara Mana yang Paling Sering Raih Emas Sepak Bola Putra Olimpiade?

Timnas Spanyol U-23 merebut medali emas usai secara dramatis mengalahkan Prancis 5-3 di extra time pada final sepak bola putra Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Kesan Bintang Muda Barcelona Fermin Lopez setelah Meraih Gelar Euro 2024 dan Emas Olimpiade Paris 2024 Bersama Timnas Spanyol

56 hari lalu

Kesan Bintang Muda Barcelona Fermin Lopez setelah Meraih Gelar Euro 2024 dan Emas Olimpiade Paris 2024 Bersama Timnas Spanyol

Bintang muda Barcelona, Fermin Lopez, mengantar Timnas Spanyol menjuarai Euro 2024 dan merebut emas Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya