Ribery di Piala Dunia Terancam Skandal Seks

Reporter

Editor

Sabtu, 1 Mei 2010 10:20 WIB

Franck Ribery. AP/Jon Super

TEMPO Interaktif, Paris -Bintang sepakbola asal Perancis Franck Ribery, yang tengah berhadapan dengan kasus skandal seks, belum akan menjalani proses penyelidikan. Hal itu, menurut salah seorang sumber yang menangani kasus itu, karena Ribery akan bermain di final Piala Dunia Afrika Selatan.

Kabar tersebut diharapkan dapat meredakan ketegangan tim Perancis, dalam menghadapi turnamen yang digelar 11 Juni - 11 Juli mendatang. "Proses kasus ini memang sudah berjalan. Namun Ribery belum akan dipanggil hakim untuk proses penyelidikan, sebelum kompetisi itu dilangsungkan," kata sumber dari kehakiman di Paris, kemarin (30/4). "Karena jika dia (Ribery) sudah dalam proses penyelidikan, maka dia diharamkan mengenakan seragam tim Perancis."

Skandal seks ini terkubuka saat Zahia bicara blak-blakan kepada Paris Match, Kamis (29/4/2010), perihal perselingkuhannya bersama Franck Ribery. Zahia yang genap berusia 18 tahun pada Februari lalu mengatakan, Ribery mengundangnya ke Muenchen pada April 2009 untuk merayakan ulang tahun ke-26 Ribery di sebuah hotel super mewah.

Laporan dari Frence Press mengatakan, pada saat itu Zahia masih berada di bawah umur untuk menginap. Namun, wanita muda ini tidak menyebutkan usianya.

Ribery sempat diinterogasi bersama rekannya, Sydney Govou. Ribery berharap proses investigasi terhadap kasus ini dapat ditunda sampai Piala Dunia 2010 usai.

Pemain utama Perancis itu juga dituntut menjalin hubungan jaringan kerja dengan germo. Tuntutan itu berdasarkan salah satu data yang menyebutkan Ribery merupakan klien dari klub malam kota Paris yang ditengarai menyuplai pelacur.

Pengacara Ribery mengatakan, hingga saat ini, kliennya telah ditanyai seputar apa yang diketahuinya soal jaringan penyedia gadis yang dijadikan pelacur. Namun Ribery sendiri hingga saat ini belum mau berkomentar tentang dugaan skandal tersebut.

NEW TWIST | WASHINGTON POST | REUTERS | ANGIOLA HARRY

Advertising
Advertising

Berita terkait

Profil Kim Sang-sik, Pelatih Baru Timnas Vietnam asal Korea Selatan

18 jam lalu

Profil Kim Sang-sik, Pelatih Baru Timnas Vietnam asal Korea Selatan

Timnas Vietnam sudah memiliki pelatih anyar. VFF) mengumumkan penunjukan Kim Sang-sik sebagai pengganti Philippe Troussier.

Baca Selengkapnya

Jadwal Final Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan Malam Ini, Timur Kapadze Optimistis Bawa Timnya Juara

2 hari lalu

Jadwal Final Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan Malam Ini, Timur Kapadze Optimistis Bawa Timnya Juara

Duel timnas Jepang U-23 vs Uzbekistan U-23 pada final Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung Jumat malam ini, mulai 22.30 WIB.

Baca Selengkapnya

Coach Justin: Sepak Bola Indonesia Berkembang Sangat Pesat

3 hari lalu

Coach Justin: Sepak Bola Indonesia Berkembang Sangat Pesat

Justinus Lhaksana alias Coach Justin mengatakan sepak bola Indonesia berkembang sangat pesat.

Baca Selengkapnya

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

3 hari lalu

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

Ramai istilah pundit dalam dunia sepak bola. Arti kata pundit merujuk pada seseorang yang memiliki keahlian di dunia sepak bola.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

5 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

Ada tiga keputusan wasit VAR yang dinilai merugikan Timnas U-23 Indonesia U-saat melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

8 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

16 hari lalu

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

Erick Thohir mengatakan PSSI melakukan sinkronisasi program kompetisi berjenjang sehingga mampu menciptakan komposisi Timnas Indonesia yang merata.

Baca Selengkapnya

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

18 hari lalu

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.

Baca Selengkapnya

35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

20 hari lalu

35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

Hillsborough Disaster atau tragedi Hillsborough yang menewaskan ratusan orang termasuk yang terluka. Salah satu tragedi sepak bola dunia.

Baca Selengkapnya

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

26 hari lalu

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.

Baca Selengkapnya