Ferguson: Cuma Antara Kami dan Chelsea

Reporter

Editor

Minggu, 26 September 2010 05:41 WIB

Alex Ferguson. AP/Sang Tan
TEMPO Interaktif, London - Alex Ferguson mengesampingkan Arsenal dan Manchester City meski kedua tim itu memperlihatkan tren penampilan yang positif. Dalam perhitungan pelatih Manchester United itu, persaingan perebutan gelar juara Liga Primer musim ini cuma akan terjadi antara timnya dan sang juara bertahan, Chelsea.

"Saya selalu memandang tim yang memenangi gelar musim sebelumnya," kata Ferguson. "Dan Chelsea telah melakukan start yang bagus musim ini. Saya melihat mereka sebagai musuh terbesar kami."

Di bawah kendali pelatih asal Italia, Carlo Ancelotti, The Blues--julukan Chelsea--menggagalkan ambisi MU untuk menjuarai Liga Primer empat kali berturut-turut musim lalu. Memasuki pekan keenam musim ini, Chelsea menjadi satu-satunya tim yang beroleh poin sempurna dari lima laga. Tadi malam, klub dari London Barat itu menjalani laga berat melawan klub peringkat keempat, Manchester City.

MU sendiri berada di peringkat ketiga dengan tiga kali menang dan dua kali seri. Malam nanti klub berjulukan Setan Merah ini bermain di kandang Bolton Wanderers, Stadion Reebok. Sabtu pekan lalu, MU menundukkan Liverpool 3-2 berkat hat trick Dimitar Berbatov. Rabu lalu, The Red Devils melewati hadangan Scunthorpe United dengan menang 5-2 di Piala Carling.

The Trotters--julukan Bolton--baru sekali menang, tiga kali seri, dan sekali kalah. Kevin Davies dan kawan-kawan berada di peringkat ke-13 klasemen sementara. Tim itu bak liliput di hadapan MU. Dalam 14 kali pertemuan terakhir kedua tim, Bolton cuma memenangi satu laga.

"Beberapa tahun telah berlalu sejak kami mengalahkan mereka," kata Davies, kapten Bolton. "Sangat manis rasanya bila kemenangan datang. Itu bakal menjadi hasil besar melawan mereka."

Dalam laga ini, stopper senior MU, Rio Ferdinand, ada kemungkinan bakal bermain lagi setelah lama cedera. Kapten tim nasional Inggris itu sudah diturunkan Ferguson di Piala Carling. Di pihak lawan, Davies dan kiper Jussi Jaaskelainen kembali bermain seusai absen pekan lalu.

Pada hari yang sama, Aston Villa bermain di kandang Wolverhampton Wanderers dan Newcastle United menjamu Stoke City. Mantan pelatih Liverpool, Gerard Houllier, menjalani laga perdana Liga Primernya bersama Aston Villa. Sementara itu, Newcastle mencoba mempertahankan momentum kebangkitan setelah menundukkan Chelsea di Piala Carling.

"Kami telah memperlihatkan pertunjukan yang hebat di kandang Chelsea (menang 4-3)," kata gelandang Newcastle, Joey Barton. "Itulah kekuatan kami musim ini." Saat kalah, Chelsea tak turun dengan kekuatan terbaiknya.

Pelatih Newcastle, Chris Hughton, bakal menurunkan kiper Tim Krul untuk menggantikan Steve Harper, yang cedera pundak. Sebaliknya, pelatih Stoke, Tony Pulis, kembali mengandalkan Jermain Pennant-Matthew Etherington sebagai dua pemain sayap. Striker Kenwyne Jones dalam kondisi on fire dengan mencetak gol terus-menerus pada empat pertandingan terakhir.

AFP | THE SUN | ANDY M



Berita terkait

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

10 jam lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

10 jam lalu

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

1 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

2 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

4 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

5 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

5 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

5 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

5 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

6 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya