Persija Ditahan Persidafon

Reporter

Editor

Senin, 5 Desember 2011 18:57 WIB

Persidafon Dafonsoro. TEMPO/Suryo Wibowo

TEMPO Interaktif, Jakarta - Persija Jakarta gagal meraih poin penuh saat menjamu Persidafon Dafonsoro dalam laga lanjutan Liga Super Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senin sore, 5 Desember 2011. Tim Macan Kemayoran yang menguasai permainan hanya bisa memetik satu poin karena ditahan imbang 0-0.

"Salah satu kelemahan tim saat ini adalah finishing touch. Kami membuang banyak peluang di depan gawang. Pada babak pertama saja ada tujuh peluang yang gagal dimanfaatkan. Tidak ada satupun yang menjadi gol," kata Pelatih Persija Iwan Setiawan usai pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senin, 5 Desember 2011.

Iwan juga menilai serangan demi serangan yang dilancarkan para pemain kurang optimal karena ketiadaan play maker di lini tengah dan belum kompaknya duet Bambang Pamungkas dengan Robertino. "Kami tidak punya play maker. Tino (Robertino) awalnya diseting agak kebawah," katanya.

Tampil cukup agresif sepanjang 90 menit pertandingan, Bambang Pamungkas dan kawan-kawan banyak menguasai bola. Namun serangan demi serangan yang dibangun selalu mentok di barisan belakang Persidafon yang dimotori Bejo Sugiantoro dan Erik Bayemi.

Penjaga gawang Persidafon Wilson Aleng pun tampil cukup optimal. Ia, misalnya, sanggup menepis tendangan keras Bambang Pamungkas di menit ke-10. Empat menit kemudian, Bambang Pamungkas kembali gagal mencetak gol. Tendangannya di mulut gawang melebar terlalu tinggi. Padahal saat itu ia sudah berdiri bebas.

Persifon yang diperkuat bintang Skuad Garuda Muda Patrich Wanggai justru nyaris membuat malu tuan rumah di menit ke-34 lewat tendangan keras pemain asing Ngon A Djam. Namun bola meluncur tepat ke arah penjaga gawang Galih Sudaryono.

Memasuki babak kedua, tempo permainan kedua tim sedikit menurun. Namun Bambang Pamungkas dan kawan-kawan masih unggul dalam penguasaan bola. Mereka semapat memaksa para pemain Persidafon bermain di barisan pertahanan mereka sendiri.

Hasilnya sebuah peluang untuk Persija di menit ke-58 saat pemain belakang Persidafon, Marcello Cirelli, bermaksud membuat bola ke depan. Namun bola justru bergerak liar sehingga bisa dimanfaatkan gelandang Persija Robertino. Sayangnya, bola sepakan Robertino masih masih bisa diantisipasi penjaga gawang Wilson Aleng.

Lime menit kemudian Robertino kembali membuka peluang dengan melakukan tendangan keras dari luar kotak pinalti. Namun lagi-lagi usahanya digagalkan Wilson Aleng. Rapatnya barisan belakang Persidafon dan kokohnya Wilson menjaga mistar membuat para pemain Persija frustasi.

Sebaliknya, para pemain Persidafon justru nyaris memaksa Macan Kemayoran bertekuk lutut lewat serangan mereka di menit ke-84. Ngon A Djam, setelah mendapat umpan silang dari Ferinando Pahabol, menyepak bola dengan keras.

Penjaga gawang Persija, Galih Sudaryono, yang saat itu telah mati langkah agaknya harus berterimakasih kepada tiang gawang. Sebab bola yang meluncur deras dari kaki Ngon A Djam membentur sisi luar gawang. Pertandingan pun berakhir dengan skor 0-0.

DWI RIYANTO AGUSTIAR

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

7 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

5 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

14 hari lalu

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

Madura United mengalahkan PSM Makassar 2-0 pada pekan ke-32 Liga 1 berkat gol Riyatno Abiyoso dan Dalberto.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

16 hari lalu

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

Erick Thohir mengatakan PSSI melakukan sinkronisasi program kompetisi berjenjang sehingga mampu menciptakan komposisi Timnas Indonesia yang merata.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

18 hari lalu

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

Marko Simic mencetak gol kemenangan saat Persija Jakarta menjamu Persis Solo pada pekan ke-31 Liga 1 pada Rabu, 17 April 2024.

Baca Selengkapnya

Daftar Top Skor Liga 1: David da Silva Teratas dengan 22 Gol Usai Cetak Gol saat Persib Ditahan Imbang Persita 3-3

20 hari lalu

Daftar Top Skor Liga 1: David da Silva Teratas dengan 22 Gol Usai Cetak Gol saat Persib Ditahan Imbang Persita 3-3

Penyerang Persib Bandung David da Silva mencetak gol ke-22 di Liga 1 musim ini saat timnya bermain imbang melawan Persita Tangerang pekan ke-24.

Baca Selengkapnya

Laga Lawan Persib Bandung di Liga 1 Pekan Ke-33 Jadi Debutnya Bersama Persita Tangerang, Apa Kata Luis Edmundo Duran?

20 hari lalu

Laga Lawan Persib Bandung di Liga 1 Pekan Ke-33 Jadi Debutnya Bersama Persita Tangerang, Apa Kata Luis Edmundo Duran?

Luis Edmundo Duran asal Cile akan menjalani debutnya sebagai pelatih Persita Tangerang saat laga melawan Persib Bandung di Liga 1 pekan ke-33, Senin.

Baca Selengkapnya

Jadwal Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024, Stefano Beltrame dan Beckham Putra Diragukan Main

21 hari lalu

Jadwal Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024, Stefano Beltrame dan Beckham Putra Diragukan Main

Kabar gembira, gelandang Marc Klok sudah berlatih bersama rekan-rekannya menjelang laga Persita Tangerang vs Persib Bandung pada pekan ke-31 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga 1 Pekan 31 pada Senin 15 April 2024: Persib Bandung, Bali United dan Arema FC Main Tandang

21 hari lalu

Jadwal Liga 1 Pekan 31 pada Senin 15 April 2024: Persib Bandung, Bali United dan Arema FC Main Tandang

Jadwal Liga 1 pekan ke-31 sempat ditunda karena alasan dukungan untuk timnas U-23 Indonesia yang bersiap tampil di Piala Asia U-23 2024 Qatar.

Baca Selengkapnya

PSSI akan Datangkan Wasit Liga Inggris dan Liga Jepang untuk Pimpin Liga 1 Musim Depan

32 hari lalu

PSSI akan Datangkan Wasit Liga Inggris dan Liga Jepang untuk Pimpin Liga 1 Musim Depan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir berharap kehadiran wasit Liga Inggris dan Liga Jepang di Liga 1 dapat memberi ilmu untuk wasit lokal.

Baca Selengkapnya