Kurnia Meiga Banting Kaus Kaki Dengar RD Mundur  

Reporter

Editor

Selasa, 13 Desember 2011 17:31 WIB

Kurnia Meiga. TEMPO/Subekti

TEMPO Interaktif, Malang - Pengunduran diri Rahmad Darmawan membuat anak asuhnya di Tim Nasional U-23 atau Garuda Muda SEA Games, Kurnia Meiga Hermansyah dan Gunawan Dwi Cahyo, sangat kecewa. Kedua pemain Arema Indonesia versi Liga Primer Indonesia (LPI) itu menilai Rahmad pelatih yang sangat bagus dan prestasinya sudah membanggakan Indonesia.

Bagi Gunawan, Rahmad seorang pelatih sekaligus sahabat dan orang tua yang sangat memahami psikologi pemain selain memiliki kemampuan melatih yang mumpuni. Kualitas Rahmad sudah teruji dan terbukti di beberapa klub seperti Persipura Jayapura, Persija Jakarta, dan Sriwijaya FC. Prestasinya pun makin nyata di SEA Games lalu kendati Indonesia mendapat perak.

“(Pengunduran diri) itu sangat mengecewakan. Tapi saya tak bisa salahkan. Beliau pelatih yang sangat berdisiplin, tapi juga sangat sabar dan mengayomi. Ia pemersatu kami,” kata Gunawan sehabis berlatih di Stadion Gajayana, Kota Malang, Selasa, 13 Desember 2011.

Gunawan menganggap wajar Rahmad mundur karena ia menolak kebijakan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) yang melarang pemain-pemain dari klub Liga Super Indonesia (LSI) memperkuat tim nasional. Sedangkan PSSI pun tak bisa disalahkan memberlakukan kebijakan tersebut karena itu memang menjadi kewenangan PSSI.

“Saya tidak menyalahkan siapa pun. Saya hanya sangat menyayangkan. Tapi, dalam masalah dualisme (kompetisi antara LPI dan LSI), janganlah sampai pemain yang jadi korban. Kami tahunya bermain. Seharusnya mereka yang ribut-ribut itu bersatu untuk kemajuan persepakbolaan kita,” kata bekas bek Persijap Jepara itu.

Kurnia senada dengan Gunawan. Sulit mencari pelatih lokal sekaliber Rahmad. Meski Indonesia kalah dari Malaysia di final sepak bola SEA Games, performa tim nasional makin bagus dan disegani tim nasional negara lain. “Dia kan sudah berprestasi. Ia mundur karena korban masalah dualisme. Sangat kami sayangkan. Cukup itu saja komentarku ya, Mas. Jangan tanya lagi,” kata kiper Garuda Muda itu.

Mungkin saking kecewanya, Kurnia sampai membanting kaus kaki yang baru dicopotnya dengan disaksikan Gunawan.

ABDI PURMONO

Berita terkait

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

8 jam lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

12 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan di Piala Asia U-23, Shin Tae-yong dan Para Pemain di Bawah Tekanan?

13 jam lalu

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan di Piala Asia U-23, Shin Tae-yong dan Para Pemain di Bawah Tekanan?

Shin Tae-yong (STY) tidak menyangkal fakta bahwa para pemainnya mengalami tekanan saat menelan kekalahan di babak semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Bila Nanti Kalah Lawan Irak, Timnas U-23 Indonesia Mesti Hadapi Guinea untuk Lolos ke Olimpiade Paris 2024

13 jam lalu

Bila Nanti Kalah Lawan Irak, Timnas U-23 Indonesia Mesti Hadapi Guinea untuk Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Timnas U-23 Indonesia mesti lawan Guinea untuk dapat tiket lolos ke Olimpiade Paris 2024 jika kalah di perebutan posisi ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Resmi Jadi WNI, Maarten Paes Harus Tunggu Pengadilan Arbitrase Olahraga untuk Bela Timnas Indonesia

14 jam lalu

Resmi Jadi WNI, Maarten Paes Harus Tunggu Pengadilan Arbitrase Olahraga untuk Bela Timnas Indonesia

Maarten Paes resmi menjadi warga negara Indonesia WNI. Bagaimana peluang membela Timnas Indonesia?

Baca Selengkapnya

Kecaman Netizen ke Wasit Shen Yinhao Usai Pimpin Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan

14 jam lalu

Kecaman Netizen ke Wasit Shen Yinhao Usai Pimpin Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan

Wasit Shen Yinhao dinilai merugikan Timnas U-23 Indonesia saat menghadapi Uzbekistan melalui keputusan-keputusan kontroversialnya.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia tak Lolos Final Piala Asia U-23, Berjuang Menuju Olimpiade

18 jam lalu

Timnas Indonesia tak Lolos Final Piala Asia U-23, Berjuang Menuju Olimpiade

Timnas Indonesia gagal lolos ke final Piala Asia U-23 2024 setelah kalah dari Uzbekistan pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Begini Kronologi Gol Bunuh Diri Pratama Arhan saat Timnas U-23 Indonesia Kalah Lawan Uzbekistan

18 jam lalu

Begini Kronologi Gol Bunuh Diri Pratama Arhan saat Timnas U-23 Indonesia Kalah Lawan Uzbekistan

Pratama Arhan membuat gol bunuh diri di menit ke-86 saat timnas U-23 Indonesia kalah lawan Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

19 jam lalu

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

Kadin Indonesia Komite Tiongkok, disingkat KIKT inisiasi beri dukungan finansial untuk Timnas Indonesia sejumlah Rp 23 miliar kepada Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

19 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

Ada tiga keputusan wasit VAR yang dinilai merugikan Timnas U-23 Indonesia U-saat melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya