Mali Siap Lumat Pantai Gading di Piala Afrika  

Reporter

Editor

Selasa, 7 Februari 2012 09:29 WIB

Para pemain Mali berdiri berdampingan pada adu penalti di pertandingan sepakbola perempat final Piala Afrika melawan Gabon, di stadion Stade De L'Amitie, Libreville, Gabon, Minggu (5/2). REUTERS/Thomas Mukoya

TEMPO.CO, Libreville - Pelatih Mali, Alain Giresse, sangat yakin anak asuhynya bakal melumat Pantai Gading dalam laga semifinal Piala Afrika, Rabu, 8 Februari 2012 waktu setempat. Di hari yang sama, Zambia selaku tim underdog akan menghadapi tim favorit lainnya, Ghana.

Bekas gelandang serang Prancis ini tak peduli dengan kehebatan tim dengan julukan "Brasil Afrika" dan diperkuat oleh pemain-pemain top yang merumput di Eropa, termasuk bomber Didier Drogba.

"Ini sebuah permainan, Bung. Memang dalam laga nanti kami harus hati-hati, tetapi sesungguhnya ini sebuah tantangan buat kami," ujarnya kepada wartawan menjelang pertandingan di Libreville.

"Kami akan bermain dengan tempo pelan, selanjutnya memanfaatkan semua peluang yang ada," tambah Giresse.

Langkah Mali menuju babak semifinal sedikit berliku sebelum menaklukkan Gabon dengan skor 5-4 dalam drama adu pinalti di Stadion Libreville, Ahad, 5 Februari 2012. Sedangkan lawannya, Pantai Gading, mengalahkan Mesir juga dengan adu pinalti.

Sedangkan dalam kesempatan terpisah, coach Zambia Herve Renard dengan rendah hati mengatakan bahwa Ghana merupakan tim paling favorit meraih Piala Afrika 2012.

"Mereka merupakan tim terbaik di Afrika dalam kurun waktu yang lama dan selalu masuk ke babak semifinal Piala Dunia," kata Renard yang pernah menjadi asisten pelatih ketika Ghana menjadi semifinalis di Piala Afrika empat tahun lalu. "Kami membutuhkan keajaiban untuk menumbangkannya di Bata," tambahnya.

Zambia masuk ke semifinal Piala Afrika untuk pertama kalinya sejak 1996 setelah menyudahi Sudan dengan skor 3-0, Sabtu, 4 Februari 2012. Sedangkan Ghana berhasil mengalahkan Tunisia 2-1 dalam laga perpanjangan waktu.

REUTERS | CHOIRUL








Berita terkait

Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

38 hari lalu

Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

Timnas U-20 Indonesia akan kembali menjajal kekuatannya dengan melawan Cina U-20 pada pertandingan uji coba internasional, Senin malam, 25 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Italia Kalahkan Ekuador 2-0 berkat Gol Pellegrini dan Barella

39 hari lalu

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Italia Kalahkan Ekuador 2-0 berkat Gol Pellegrini dan Barella

Timnas Italia berhasil mengalahkan Ekuador dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.

Baca Selengkapnya

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

40 hari lalu

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

Timnas Jerman berhasil mengalahkan Prancis dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

40 hari lalu

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Brasil berhasil mengalahkan Timnas Inggris dengan skor 1-0 dalam pertandingan persahabatan.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Laga Persahabatan Minggu Dinihari, 24 Maret 2024: Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman

40 hari lalu

Jadwal Bola Laga Persahabatan Minggu Dinihari, 24 Maret 2024: Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman

Jadwal bola pada Minggu dinihari, 24 Maret 2024, akan menampilkan rangkaian laga persahabatan, termasuk Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman.

Baca Selengkapnya

Hasil Uji Coba Jelang Liga 1: Persebaya Surabaya Tekuk Persis Solo 4-3, Simak Komentar Pelatih Kedua Tim

25 Juni 2023

Hasil Uji Coba Jelang Liga 1: Persebaya Surabaya Tekuk Persis Solo 4-3, Simak Komentar Pelatih Kedua Tim

Persebaya Surabaya mengalahkan Persis Solo dengan skor 4-3 dalam pertandingan uji coba untuk persiapan Liga 1 .

Baca Selengkapnya

Hasil FIFA Matchday: Brasil dan Jerman Kalah, Malaysia Menang 10-0

21 Juni 2023

Hasil FIFA Matchday: Brasil dan Jerman Kalah, Malaysia Menang 10-0

Hasil laga FIFA Matchday: Timnas Brasil dan Jerman sama-sama kalah, sedangkan Malaysia menang 10-0.

Baca Selengkapnya

Soal FIFA Matchday Lawan Timnas Argentina, Ini Kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir

19 Maret 2023

Soal FIFA Matchday Lawan Timnas Argentina, Ini Kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir

Ketua Umum PSSI Erick Thohir hanya mau mengumumkan lawan timnas Indonesia untuk FIFA Matchday setelah ada perjanjian resmi secara tertulis.

Baca Selengkapnya

Tampil dalam Laga Persahabatan, Presiden FIFA dan Ketua PSSI Sama-sama Cetak Gol

19 Oktober 2022

Tampil dalam Laga Persahabatan, Presiden FIFA dan Ketua PSSI Sama-sama Cetak Gol

Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan sama-sama mencetak gol pada laga persahabatan di Stadion Madya GBK.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Naik 3 Peringkat, Bagaimana Cara Menghitung Poin FIFA?

8 Oktober 2022

Timnas Indonesia Naik 3 Peringkat, Bagaimana Cara Menghitung Poin FIFA?

Timnas Indonesia naik peringkat FIFA dari 155 ke 152, kenaikan pesat dibandingkan tim negara Asia Tenggara lain. Begini cara menghitung poin FIFA.

Baca Selengkapnya