Indonesia Siap Gelar Turnamen Golf Wanita  

Reporter

Rabu, 26 September 2012 18:12 WIB

Pegolf Phil Mickelson memiliki penghasilan sampai $ 48 juta (Rp 455 miliar). REUTERS/Chris Keane

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah sempat vakum selama setahun, turnamen golf "Enjoy Jakarta Ladies Indonesia Open" akan kembali diselenggarakan di Palm Hill Golf Club Jakarta, 18-20 Oktober 2012. Turnamen ini merupakan kejuaraan khusus pegolf wanita, yang akan diikuti 83 pegolf dari seluruh dunia. Hadiahnya US$ 200 ribu atau Rp 1,9 miliar.

"Perjalanan golf Indonesia sekarang ini bisa dibilang istimewa. Pasalnya, di SEA Games lalu, kita bisa dapat satu medali emas dari nomor putri. Lalu, dari Pekan Olahraga Nasional Riau, golf juga berhasil. Ditambah nanti akan ada kejuaraan ini," kata perwakilan Persatuan Golf Indonesia, Koko Soegih Arto, di Jakarta, Rabu, 26 September 2012.

Sebanyak tujuh dari 83 pegolf berasal dari Indonesia, yakni seorang pegolf profesional, atas nama Lidya Ivana Jaya, dan enam pegolf amatir. Tim amatir merupakan para pegolf yang telah berprestasi di PON Riau dan SEA Games. Mereka ialah Juriah, Agnes Retno, Yati, Ida Ayu Melati, Davila Arya, dan Ines Putri Tjiptadi Chandra.

Nama Juriah baru-baru ini mencuat karena berhasil menyabet medali emas PON Riau di nomor tunggal putri dan satu emas lagi di nomor foursome putri, berpasangan dengan Agnes Retno.

Di dalam tim amatir itu, Ines akan menjadi pusat perhatian karena dia satu-satunya perempuan Indonesia yang bergelar Miss Indonesia World 2012.

Sedangkan bintang golf internasional, seperti duo jawara dari Thailand, Nontaya Srisawang dan Tiranan Yoopan, dan jawara dari Inggris, Rebecca Hudson. Belum lagi pegolf muda Wales, Sahra Hassan, yang baru saja dinobatkan sebagai atlet Britania Raya tahun ini oleh Yayasan Olahraga Wanita Muslim, Mei lalu.

Deputi Gubernur DKI Jakarta bidang Pariwisata dan Kebudayaan, Sukesti Martono, menyatakan, turnamen ini nantinya akan jadi ajang promosi Indonesia. Selain akan mendatangkan para turis, pertandingan yang berlangsung tiga hari itu akan disiarkan di jaringan televisi ESPN.

MUHAMAD RIZKI

Berita Terpopuler

City Tersingkir, Mancini Minta Maaf

Papin Sebut Ibrahimovic Mirip Van Basten

Chelsea Siapkan Rp 701 Miliar buat Falcao

Mourinho Lontarkan Pujian buat Pelatih West Brom

Mourinho Ingin Seperti Ferguson




Berita terkait

Klasemen Akhir Perolehan Medali Islamic Solidarity Games: Indonesia Posisi Ke-7

19 Agustus 2022

Klasemen Akhir Perolehan Medali Islamic Solidarity Games: Indonesia Posisi Ke-7

Kontingen Indonesia mengakhiri perjuangannya dalam Islamic Solidarity Games 2021 di Konya, Turki, dengan menduduki peringkat ketujuh.

Baca Selengkapnya

Hasil Islamic Solidarity Games: Siti Nafisatul Hariroh Raih Emas, Emilia Nova Rebut Perunggu

12 Agustus 2022

Hasil Islamic Solidarity Games: Siti Nafisatul Hariroh Raih Emas, Emilia Nova Rebut Perunggu

Lifter Siti Nafisatul Hariroh menyumbang medali emas pertama bagi Indonesia di ajang Islamic Solidarity Games atau ISG 2021.

Baca Selengkapnya

Islamic Solidarity Games 2022: Ayustina Delia Raih Perak, Eki Febri Rebut Perunggu

9 Agustus 2022

Islamic Solidarity Games 2022: Ayustina Delia Raih Perak, Eki Febri Rebut Perunggu

Atlet balap sepeda Ayustina Delia Priatna menyumbang medali perak pertama untuk Kontingen Indonesia dalam gelaran Islamic Solidarity Games (ISG) 2022.

Baca Selengkapnya

Muddai Madang Calonkan Diri Sebagai Ketua Umum KONI Pusat

4 Juni 2019

Muddai Madang Calonkan Diri Sebagai Ketua Umum KONI Pusat

Pengusaha asal Palembang yang berpengalaman dalam organisasi olahraga di Indonesia, Muddai Madang mencalonkan diri sebagai Ketua Umum KONI Pusat.

Baca Selengkapnya

Tak Dampingi ISG, Satlak Prima Adukan Alex Noerdin ke Kemenpora

30 Mei 2017

Tak Dampingi ISG, Satlak Prima Adukan Alex Noerdin ke Kemenpora

Komandan kontingen Indonesia di Islamic Solidarity Games
(ISG) 2017 Alex Noerdin diadukan ke Kemenpora

Baca Selengkapnya

ISG 2017: Sumbang 3 Emas 4 Perak, Bonus Angkat Besi Rp 500 Juta

26 Mei 2017

ISG 2017: Sumbang 3 Emas 4 Perak, Bonus Angkat Besi Rp 500 Juta

Tim angkat besi Indonesia diguyur bonus total Rp 500 juta oleh PB PABBSI, berkat prestasi menghasilkan 3 emas dan 4 perak di ISG 2017 Baku, Azerbaijan

Baca Selengkapnya

ISG 2017: Hanya Peringkat 8, Indonesia Dinilai Kurang Persiapan

24 Mei 2017

ISG 2017: Hanya Peringkat 8, Indonesia Dinilai Kurang Persiapan

Indonesia gagal memenuhi target peringkat 5 besar dalam Islamic Solidarity Games IV 2017 di Baku, Azerbaijan. Indonesia akhirnya menempati peringkat 8

Baca Selengkapnya

ISG 2017, Indonesia Masih Tempati Posisi Lima Besar

18 Mei 2017

ISG 2017, Indonesia Masih Tempati Posisi Lima Besar

Indonesia masih berada di posisi lima besar perolehan medali Islamic Solidarity Games 2017.

Baca Selengkapnya

ISG 2017, Lifter Asal Aceh Sumbang Medali Perak buat Indonesia

18 Mei 2017

ISG 2017, Lifter Asal Aceh Sumbang Medali Perak buat Indonesia

Lifter Indonesia asal Aceh, Nurul Akmal, membuat kejutan setelah mampu meraih perak angkat besi kelas +90 kg pada kejuaraan Islamic Solidarity Games.

Baca Selengkapnya

ISG 2017: Dapat Tambahan 2 Emas, Indonesia di Posisi 4 Besar  

15 Mei 2017

ISG 2017: Dapat Tambahan 2 Emas, Indonesia di Posisi 4 Besar  

Indonesia mendapatkan tambahan dua emas dari cabang olahraga angkat besi dan renang dalam ajang Islamic Solidarity Games (ISG) IV 2017 di Baku, Azerbaijan.

Baca Selengkapnya