Wali Kota Larang Persebaya DU Main di Surabaya  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Senin, 15 April 2013 16:54 WIB

Ratusan bonek meramaikan pertandingan persahabatan antara klub Liga Inggris Quuens Park rangers melawan Persebaya Surabaya di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Senin (23/7). Pertandingan ini mengakhiri tur Asia, klub Liga Inggris Queens Park Rangers. Pertandingan ini dimenangkan QPR 2-1. TEMPO/Fully Syafi

TEMPO.CO, Surabaya - Aksi para pendukung Persebaya 1927 alias Bonek menuntut larangan bermain untuk Persebaya yang bermain di Divisi Utama (DU) ISL di Surabaya langsung mendapat tanggapan dari Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Surabaya, Sigit Sugiharsono, langsung mengetik surat bernomor 426/2375/436.6.17.

Surat itu berisi dua poin, yaitu tidak diizinkannya Persebaya DU bertanding di Surabaya dan poin kedua meminta PSSI mengakui Persebaya 1927. Pengakuan PSSI itu dikatakan agar Persebaya 1927 bisa mengikuti kompetisi musim depan yang merupakan unifikasi liga. Surat ini akan dikirim Dinas Pemuda Olahraga dengan dua orang perwakilan Bonek ke Jakarta.

Ribuan bonek hari ini memenuhi jalan protokol di Surabaya. Mereka berjalan menuju Balai Kota dan memacetkan jalan protokol. Tujuan para bonek itu berunjuk rasa adalah ingin Persebaya 1927 yang bermain di IPL diakui dalam unifikasi liga.

Akibat aksi itu, Risma juga sempat marah kepada bonek yang datang dengan membawa banyak massa sehingga menimbulkan macet. "Kalau ada warga yang sakit jadi terhambat gara-gara kalian," ujar Risma emosi.

Seperti yang diketahui, dalam Kongres Luar Biasa PSSI 17 Maret 2013, unifikasi liga yang diajukan PT Liga Indonesia tidak menyertakan Persebaya 1927 dalam kompetisi sepak bola Indonesia 2014. Hanya kompetisi ISL yang diakui PSSI dengan jumlah 22 klub, terdiri dari 18 klub ISL dan empat klub IPL.

AGITA SUKMA LISTYANTI

Topik Terhangat:
Serangan Penjara Sleman| Harta Djoko Susilo | Nasib Anas

Baca juga:

@SBYudhoyono 'Digoda' Bintang Porno
Akun @SBYudhoyono Strategi Perbaiki Citra Demokrat

Cuit Perdana @SBYudhoyono Nanti Malam
Dikuntit Intel, Anas Urbaningrum Punya Cerita
Mega: Saya Memang Sudah Sepuh, tapi..

Berita terkait

FIFA Datangi PSSI Terkait dengan KLB, Ini Hasilnya

12 April 2019

FIFA Datangi PSSI Terkait dengan KLB, Ini Hasilnya

PSSI berkonsultasi dengan Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) di Jakarta terkait kongres luar biasa (KLB).

Baca Selengkapnya

4 Pemain Dipanggil Timnas, Pelatih Bhayangkara Utak-atik Tim

21 Februari 2017

4 Pemain Dipanggil Timnas, Pelatih Bhayangkara Utak-atik Tim

Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, mengaku tidak gusar dengan pemanggilan empat pemainnya untuk mengikuti seleksi tim nasional U-22.

Baca Selengkapnya

Evan Dimas Cetak Gol, Bhayangkara FC Kalahkan PS TNI 2-1

11 Februari 2017

Evan Dimas Cetak Gol, Bhayangkara FC Kalahkan PS TNI 2-1

Bhayangkara FC berhasil mengalahkan PS TNI 2-1 dalam laga kedua
di ajang Piala Presiden 2017 di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen,
Kabupaten Malang, Sabtu.

Baca Selengkapnya

2 Pemain Korea Selatan Ikuti Seleksi Bhayangkara FC  

3 Februari 2017

2 Pemain Korea Selatan Ikuti Seleksi Bhayangkara FC  

Manajemen Bhayangkara FC mendatangkan pemain asing asal Korea Selatan yang kedua, Han Hong Kyu, untuk mengikuti seleksi.

Baca Selengkapnya

Bhayangkara FC Uji Pemain Filipina di Piala Presiden  

2 Februari 2017

Bhayangkara FC Uji Pemain Filipina di Piala Presiden  

Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, akan memboyong 29 pemain ke turnamen pramusim Piala Presiden 2017.

Baca Selengkapnya

Ikuti Piala Presiden, Bhayangkara FC Tak Patok Target Muluk  

1 Februari 2017

Ikuti Piala Presiden, Bhayangkara FC Tak Patok Target Muluk  

Manajemen Bhayangkara FC tak mematok target muluk-muluk dalam turnamen pramusim Piala Presiden 2017.

Baca Selengkapnya

ISL 2017, Bhayangkara FC Gembleng 28 Pemain di Batu

19 Januari 2017

ISL 2017, Bhayangkara FC Gembleng 28 Pemain di Batu

Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, merampingkan skuadnya menjadi 28 pemain dan akan menggemblengnya dalam latihan di Batu, Malang.

Baca Selengkapnya

Simon McMenemy Puas dengan Skuad Muda Bhayangkara FC

14 Januari 2017

Simon McMenemy Puas dengan Skuad Muda Bhayangkara FC

Pelatih baru Bhayangkara FC, Simon McMenemy, mengaku cukup puas
dengan materi pemain-pemain mudanya saat ini.

Baca Selengkapnya

KAI Pantau Perjalanan Ratusan Bonek Surabaya-Bandung  

6 Januari 2017

KAI Pantau Perjalanan Ratusan Bonek Surabaya-Bandung  

Ratusan anggota Bonek hendak menyampaikan aspirasi saat Kongres PSSI dilaksanakan di Bandung, Ahad, 8 Januari 2017.

Baca Selengkapnya

Bentuk Tim, Pemain Bhayangkara FC Didominasi Polisi Aktif  

4 Januari 2017

Bentuk Tim, Pemain Bhayangkara FC Didominasi Polisi Aktif  

Hanya Evan Dimas, Hargianto, Zulfiandi, Wahyu Tri dan Dani Saputra pemain Bhayangkara FC yang bukan polisi.

Baca Selengkapnya