Bale Raih Dua Penghargaan PFA

Reporter

Senin, 29 April 2013 07:52 WIB

Peraih penghargaan Pesepakbola Profesional Inggris Terbaik dan Pesepakbola Muda Terbaik, Gareth Bale dari tim Tottenham Hotspur berpose bersama piala yang ia peroleh di ajang PFA Player of the Year Awards 2013 di Hotel Grosvenor House, London, Inggris, Minggu (28/4). AP/PA

TEMPO.CO, London - Kecemerlangan Gareth Bale di sepanjang musim 2012/2013 ini mendapat apresiasi dari Asosiasi Pesepakbola Profesional (PFA). Pemain gelandang Tottenham Hotspur itu terpilih sebagai PFA Player of the Year dan PFA Young Player of the Year, pada Senin, 29 April 2013, dinihari.

Keberhasilan Bale dinobatkan sebagai pemain terbaik Liga Primer Inggris tak lepas dari penampilan gemilangnya. Bale menjadi top scorer Spurs dengan 19 gol dalam 29 laga. Ia juga membukukan empat assist dan membawa Spurs bersaing di papan atas Liga Primer.

Bale sukses mengungguli saingan kuat Robin van Persie, yang sukses mengantarkan Manchester United juara Liga Primer dan berada di puncak daftar top scorer, untuk meraih PFA Player of the Year. Bale juga sukses mengungguli Juan Mata, Luis Suarez, Michael Carrick, dan Eden Hazard.

Bale sendiri pernah merebut penghargaan yang sama pada musim 2010/2011. Ia mengikuti jejak Alan Shearer, Thierry Henry, dan Cristiano Ronaldo sebagai pemain yang meraih dua gelar PFA Player of the Year.

Sementara itu, dalam penghargaan PFA Young Player of the Year, pemain asal Wales itu sukses mengungguli Hazard, Danny Welbeck, Romelu Lukaku, Cristian Benteke, dan Jack Wilshere.

“Ini adalah kehormatan besar. Dipilih oleh rekan-rekan Anda adalah salah satu hal terhebat dalam permaianan. Saya sangat senang,” kata Bale. “Ketika Anda melihat nominasi, ada beberapa nama besar di atasnya. Namun saya tidak bisa melakukan apa pun tanpa bantuan tim. Mereka sangat fantastis di musim ini, sama seperti manajer (Andre Villas-Boas).”

Bale menjadi pemain ketiga yang pernah meraih dua gelar PFA secara bersamaan dalam satu musim, setelah pemain Aston Villa Andy Gray meraihnya pada 1976/1977, dan Cristiano Ronaldo pada 2006/2007 ketika bermain untuk MU.

SKY SPORTS | ANTONIUS WISHNU

Berita terpopuler:

Casillas ke Arsenal Jika Mourinho Masih di Madrid

Arsenal Tanpa Giroud, MU Turunkan Pemain Muda

Incar 4 Besar, Arsenal Harus Menang Malam Ini

PSSI Diminta Tangani Kasus Pemukulan Wartawan

Van Persie Akan Disambut dengan Penghormatan

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

22 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

1 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

3 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

4 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

4 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

5 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

5 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya