Fakta Unik Jelang Pertandingan Bayern VS Stuttgart

Sabtu, 1 Juni 2013 20:02 WIB

Suporter Bayern bergembira merayakan kemenangan tim kesayangannya di sebuah acara nonton bersama di Munich, Jerman (25/5). REUTERS/Michaela Rehle

TEMPO.CO, Berlin-Sejarah akan pecah di Stadion Olimpiade Berlin jelang pertandingan final Piala Jerman antara Bayern Muenchen melawan Stuttgart, Minggu, 2 Juni 2013, dini hari. Jika The Bavarians berhasil merebut gelar juara Piala Jerman, maka ini akan menjadi gelar ketiga setelah sebelumnya mereka meraih gelar juara Bundesliga dan juara Liga Champions. Ini akan menjadi kali pertama bagi klub Jerman meraih treble atau tiga gelar dalam semusim.

Pemain gelandang Bayern, Arjen Robben, telah mempersiapkan stamina untuk pertandingan yang akan dimainkan nanti malam. Dia mengaku siap membuat catatan baru bagi klubnya dan ingin menjadi bagian dari sejarah kebanggaan klub Bavarian itu. “Menang melawan Stuttgart akan membuat kami membuat sejarah,” kata Robben.

Jelang pertandingan nanti, Eurosport, Sabtu, 1 Juni 2013 menulis beberapa fakta unik yang tidak diketahui khalayak sebelumnya. Berikut ringkasan fakta-fakta menarik jelang pertandingan Piala Jerman, Bayern Muenchen VS Stuttgart.

-Pertandingan DFB-Pokal atau Piala Jerman ini akan menjadi pertandingan terakhir bagi manajer Bayern Muenchen, Jupp Heynckes untuk sepakbola Jerman. Mengawali karir sebagai pemain professional di Borussia Monchengladbach pada tahun 1963-1967. Lalu bermain untuk klub Hanover 1967-1970 sebelum akhirnya pada 1970 kembali ke klub pertamanya. Setelah pensiun, Heynckes berkarir sebagai manajer di beberapa klub besar di Eropa, beberapa di antaranya adalah, Bayern Leverkusen, Schalke, Athletic Bilbao, dan Real Madrid.

-Sebelumnya Bayern Muenchen telah memenangi gelar Juara Piala Jerman sebanyak 15 kali. Mengalahkan rekor klub Jerman lainnya.

-Pada tahun 2003-2005, pemain bek Bayern Muenchen, Philipp Lahm dipinjamkan kepada Stuttgart. Sedangkan striker Bayern, Mario Gomez mengawali karir sepakbola profesionalnya di Stuttgart (2003-2009).

-Manajer Stuttgart, Bruno Labbadia, pernah menjadi striker Bayern Muenchen selama tiga tahun, yaitu pada 1991-1994.

-Stuttgart hanya meraih gelar juara Piala Jerman tiga kali. Terakhir pada tahun 1997. Sepuluh tahun kemudian, pada 2007, mereka hanya berhasil menjadi runner-up Piala Jerman.


EUROSPORTS | REZA ADITYA RAMADHAN


Topik Terhangat
Tarif Baru KRL |Kisruh Kartu Jakarta Sehat| PKS Vs KPK |Vitalia Sesha |Ahmad Fathanah


Berita Lainnya
Lawan Timnas Indonesia, Sneijder Berlatih Serius
Marcelo Ingin Neymar Bermain di Real Madrid
Luis Suarez: Aku Sudah Tidak Nyaman di Inggris

Advertising
Advertising

Berita terkait

Profil Kim Sang-sik, Pelatih Baru Timnas Vietnam asal Korea Selatan

14 jam lalu

Profil Kim Sang-sik, Pelatih Baru Timnas Vietnam asal Korea Selatan

Timnas Vietnam sudah memiliki pelatih anyar. VFF) mengumumkan penunjukan Kim Sang-sik sebagai pengganti Philippe Troussier.

Baca Selengkapnya

Jadwal Final Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan Malam Ini, Timur Kapadze Optimistis Bawa Timnya Juara

2 hari lalu

Jadwal Final Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan Malam Ini, Timur Kapadze Optimistis Bawa Timnya Juara

Duel timnas Jepang U-23 vs Uzbekistan U-23 pada final Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung Jumat malam ini, mulai 22.30 WIB.

Baca Selengkapnya

Coach Justin: Sepak Bola Indonesia Berkembang Sangat Pesat

3 hari lalu

Coach Justin: Sepak Bola Indonesia Berkembang Sangat Pesat

Justinus Lhaksana alias Coach Justin mengatakan sepak bola Indonesia berkembang sangat pesat.

Baca Selengkapnya

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

3 hari lalu

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

Ramai istilah pundit dalam dunia sepak bola. Arti kata pundit merujuk pada seseorang yang memiliki keahlian di dunia sepak bola.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

5 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

Ada tiga keputusan wasit VAR yang dinilai merugikan Timnas U-23 Indonesia U-saat melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

8 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

15 hari lalu

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

Erick Thohir mengatakan PSSI melakukan sinkronisasi program kompetisi berjenjang sehingga mampu menciptakan komposisi Timnas Indonesia yang merata.

Baca Selengkapnya

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

18 hari lalu

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.

Baca Selengkapnya

35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

20 hari lalu

35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

Hillsborough Disaster atau tragedi Hillsborough yang menewaskan ratusan orang termasuk yang terluka. Salah satu tragedi sepak bola dunia.

Baca Selengkapnya

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

26 hari lalu

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.

Baca Selengkapnya