Kaka Pesimistis AC Milan Tembus Kualifikasi Eropa

Reporter

Kamis, 23 Januari 2014 16:33 WIB

Kaka. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Milan - Ricardo Kaka pesimistis AC Milan bisa bermain di level Eropa pada musim depan. Demikian dia sampaikan usai timnya tersingkir di Coppa Italia pasca kekalahan 1-2 dari Udinese di Stadion San Siro, Milan, Kamis, 23 Januari 2014.


"Coppa merupakan jalan paling memungkinkan bagi kami untuk menembus kualifikasi Eropa," ujar wakil kapten Milan itu, usai pertandingan. "Kami benar-benar kecewa, apalagi kekalahan ini terjadi di kandang sendiri." Pemenang turnamen yang dikenal dengan Piala Italia itu mendapat tiket bermain di Liga Europa, turnamen lapis dua di Eropa, pada musim berikutnya.


Wajar jika Kaka, 31 tahun, sedih. Di Liga Italia, Milan terpuruk di posisi 11 dengan nilai 25, selisih 15 poin dengan Fiorentina di posisi empat. Liga Champions Eropa, kompetisi tertinggi di benua biru, hanya memberi jatah bagi empat tim terbaik di liga domestik masing-masing. Hampir mustahil bagi Milan untuk mengejar ketertinggalan itu.


Jalan terakhir bagi Milan untuk bermain di level Eropa musim depan adalah dengan menjuarai Liga Champions Eropa. Milan masih bertahan di babak 16 besar dan menjamu wakil Spanyol, Atletico Madrid, 19 Februari mendatang. Namun, kemungkinan Milan bisa memenangkan turnamen itu kecil karena terjepit raksasa-raksasa Eropa, seperti juara bertahan Bayern Muenchen. "Sulit membayangkan Milan absen di Eropa," kata Kaka.


Pemain senior asal Brasil itu meminta rekan-rekannya untuk tidak meratapi kekalahan dan bangkit. Milan akan bertandang ke kandang Cagliari di lanjutan Seri A, Ahad nanti. "Kami tidak boleh banyak bicara dan harus bekerja lebih keras memperbaiki penampilan kami," ujar Kaka.


Advertising
Advertising

AC MILAN | REZA MAULANA



Berita lain:
Piala Liga, Sunderland Singkirkan MU
Dante Belum Sepakat untuk Pindah ke MU
Perlu 15 Menit lagi, untuk MU Capai Final
Hengkang ke MU, Hari Ini Mata Jalani Tes Medis
Cleverly: Moyes Benar-benar Ketiban Sial

Berita terkait

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Borong 2 Gol, Venezia kalah 2-3 dari Catanzaro di Serie B Liga Italia

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Borong 2 Gol, Venezia kalah 2-3 dari Catanzaro di Serie B Liga Italia

Pemain timnas Indonesia Jay Idzes mencetak dua gol saat timnya, Venezia, kalah 2-3 dari Catanzaro dalam pertandingan Serie B Liga Italia.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Torino 2-0, Hakan Calhanoglu Cetak Brace

4 hari lalu

Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Torino 2-0, Hakan Calhanoglu Cetak Brace

Dua gol Hakan Calhanoglu mengantarkan Inter Milan meraih kemenangan atas Torino dengan skor 2-0 pada pekan ke-34 Liga Italia.

Baca Selengkapnya

AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

8 hari lalu

AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

Stefano Pioli akan tersingkir dari AC Milan pada akhir musim

Baca Selengkapnya

Rekor-rekor Anyar yang Tercatat Usai Inter Milan Kunci Gelar Scudetto di Laga Melawan AC Milan

9 hari lalu

Rekor-rekor Anyar yang Tercatat Usai Inter Milan Kunci Gelar Scudetto di Laga Melawan AC Milan

Inter Milan menjadi tim pertama dalam sejarah Liga Serie A yang berhasil mengamankan scudetto di laga derby.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

9 hari lalu

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.

Baca Selengkapnya

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

9 hari lalu

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

Inter Milan berhasil menjadi juara Serie A Liga Italia musim 2023/2024 setelah memenangkan pertandingan derby melawan AC Milan.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Juara Liga Italia 2023-2024, Simone Inzaghi Bicara Peran Istri dan Sang Kakak Filippo

10 hari lalu

Bawa Inter Milan Juara Liga Italia 2023-2024, Simone Inzaghi Bicara Peran Istri dan Sang Kakak Filippo

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga Italia setelah menang 2-1 dalam laga derby lawan AC Milan. Simak komentar Simone Inzaghi.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Liga Italia setelah Inter Milan Rebut Scudetto Ke-20

10 hari lalu

Daftar Juara Liga Italia setelah Inter Milan Rebut Scudetto Ke-20

Inter meraih gelar juara Liga Italia ke-20 setelah menang dalam laga derby lawan AC Milan 2-1.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

10 hari lalu

Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

Persaingan berebut gelar juara Liga Italia musim 2023-2024 sudah berakhir. Inter Milan menjadi juara ketika masih menyisakan lima pertandingan.

Baca Selengkapnya

Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

10 hari lalu

Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga italia musim 2023/2024 setelah memenangi laga derby lawan AC Milan 2-1.

Baca Selengkapnya