Rodgers Latih Liverpool hingga 2018  

Reporter

Selasa, 27 Mei 2014 03:12 WIB

Brendan Rodgers. REUTERS/Darren Staples

TEMPO.CO, Liverpool - Liverpool mempertahankan Brendan Rodgers sebagai pelatih. Rodgers telah menandatangani kontrak baru dengan Liverpool yang akan berlaku hingga 2018.

Rodgers menggantikan Kenny Dalglish di kursi pelatih Reds pada musim panas 2012 setelah kerjanya yang impresif bersama Swansea City. Dan, setelah membawa Liverpool finis di peringkat ketujuh pada musim pertamanya, Rodgers menjadikan klub itu sebagai salah satu kandidat juara musim lalu sebelum finis sebagai runner-up.

Kontrak Rodgers sebelumnya di Anfield tinggal tersisa setahun, tapi kini ia telah memperpanjangnya hingga 2018.

"Saya merasa tersanjung ditawari kesempatan untuk memperpanjang kiprah saya di klub hebat ini. Saya sangat senang membangun fondasi yang telah kami bangun dalam dua tahun terakhir dan kini kami bergerak ke fase berikutnya yang saya yakini akan menarik, menantang, dan penuh penghargaan,” kata Rodgers.

Musim depan, Rodgers akan bertugas memimpin Liverpool dalam penampilan pertama mereka di Liga Champions sejak musim 2009/2010. Dalam pernyataan bersama yang dikeluarkan pemilik klub John Henry dan Presiden Tom Werner, perkembangan yang terjadi di bawah kepemimpinan Rodgers mendapat pujian.

"Kami sangat beruntung memiliki sosok yang sangat berbakat ini sebagai pemimpin penampilan sepak bola kami dan pada dirinya kami menaruh kepercayaan untuk menyampaikan visi yang kami miliki bersama untuk Liverpool.”

Rodgers, yang baru berusia 41 tahun, sebelumnya pernah menjadi pelatih tim Chelsea junior sebelum menangani Watford, Reading, dan Swansea secara berurutan. Pada awal Mei ini, ia dinobatkan sebagai pelatih terbaik oleh Asosiasi Pelatih Liga Inggris setelah kiprahnya yang impresif bersama Liverpool musim lalu.






SOCCERNET | A. RIJAL

Berita terkait

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

21 jam lalu

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

Produktivitas Erling Haaland dalam mencetak gol dalam semusim melampaui striker legendaris Alan Shearer

Baca Selengkapnya

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

1 hari lalu

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

Kapten Manchester United Bruno Fernandes mengalami cedera untuk pertama kali sepanjang kariernya saat MU dipermalukan Palace di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

1 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

Simak komentar Erik ten Hag setelah Manchester United dipermalukan 0-4 di markas Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

1 hari lalu

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

Manchester United terancam tak lolos ke kompetisi Eropa musim depan setelah kalah 0-4 dari Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

Manchester United mendapat malu dan kalah 0-4 di kandang Crystal Palace pada pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

1 hari lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

1 hari lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

1 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

2 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sangat puas dengan kemenangan 4-2 yang diraih timnya dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya