Mau Langsung Juara? MU Butuh Lima Pemain Baru

Reporter

Editor

Irfan Budiman

Jumat, 18 Juli 2014 06:34 WIB

Ekspresi manajer baru MU Louis van Gaal saat berpose untuk media di Aon Training Complex, Manchester, Inggris, 16 Juli 2014. Matthew Peters/Man Utd via Getty Images

TEMPO.CO, Manchester - Dalam acara konferensi pers perdananya bersama Manchester United, Louis van Gaal–sang Manajer baru, menyatakan bahwa dia tidak akan terburu-buru untuk membeli pemain baru untuk menambal skuad yang baru ditanganinya itu. “Paling tidak sampai empat pekan ke depan,” katanya Kamis lalu.

Meski begitu, Louis van Gaal yang sukses membawa Belanda hingga masuk ke semifinal di Piala Dunia baru lalu, yakin akan menangguk sukses di musim pertamanya memegang klub berjuluk Setan Merah itu. Malah, dia yakin kesuksesan itu adalah berupa gelar juara.

Keinginan Van Gaal itu langsung mendapat tanggapan dari pelatih Queens Park Rangers, Harry Redknapp. Menurutnya, Van Gaal tidak akan semudah itu untuk membawa Red Devils kembali menjadi tim yang ditakuti di Liga Primer. Salah satu sebabnya, Van Gaal memerlukan lebih banyak pemain tidak sekadar Luke Shaw dan Ander Herrera, yang sudah resmi didapatkan klub itu.

“Tentu saja Van Gaal memiliki track record yang bagus tapi sesungguhnya dia membutuhkan banyak pemain. Paling tidak dia harus mendapatkan empat hingga lima pemain baru yang bisa mengembalikan kejayaan Setan Merah seperti yang pernah diraih Sir Alex Ferguson,” kata Redknapp panjang-lebar.

Bila tidak membawa pemain baru dengan jumlah yang disebutkannya itu, Redknaap agak sangsi bila Van Gaal mampu membawa Manchester United bisa meraih gelar di musim ini. Masalahnya, klub saingannya di Liga Primer seperti Chelsea, Manchester City, dan Arsenal telah jorjoran membeli pemain baru.

“Tanpa pemain baru, saya tidak akan melihatnya sebagai tim setangguh seperti Chelsea atau Manchester City. Saya malah melihat Arsenal yang sudah mendapatkan beberapa pemain bagus bisa mendapatkan banyak gelar di musim depan.”

TALKSPORT | IB

Berita terkait

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

5 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

5 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

7 hari lalu

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

Ethan Wheatley debut pertamanya di bawah asuhan Erik ten Hag dalam tim senior Manchester United menghadapi Sheffield Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

8 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

11 hari lalu

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

Manchester United (MU) melaju ke final Piala FA seusai menyingkirkan Coventry City lewat drama adu penalti.

Baca Selengkapnya

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

12 hari lalu

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

Menjelang laga semifinal Manchester United melawan Coventry City di semifinal Piala FA, Erik ten Hag mengungkapkan pengakuan mengejutkan.

Baca Selengkapnya

Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

12 hari lalu

Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

Pemenang duel Coventry City vs Manchester United ini akan berhadapan dengan Manchester City yang sudah memastikan lolos final Piala FA.

Baca Selengkapnya

Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

13 hari lalu

Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

Manchester United membidik trofi Piala FA untuk mengobati kekecewaan buruknya penampilan tim di Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

13 hari lalu

Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

Coventry City akan menghadapi Manchester United pada babak semifinal Piala FA di Wembley Stadium pada Minggu, 21 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-33: Man City Naik ke Puncak, Man United Seri, Newcastle Tekuk Spurs

19 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-33: Man City Naik ke Puncak, Man United Seri, Newcastle Tekuk Spurs

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-33: Manchester City menang, Manchester United tertahan, sedangkan Newcastle United mengalahkan Tottenham Hotspur.

Baca Selengkapnya