Akhirnya, PSSI U-19 Menang  

Reporter

Editor

Irfan Budiman

Senin, 18 Agustus 2014 19:31 WIB

Andaru, putra pelatih Timnas U19 Indra Sjafri, mewakili ayahnya menerima penghargaan Tokoh Seputar Indonesia di ajang ASI 2014, Jakarta (3/6). TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Bandar Sri Begawan - Tim nasional Indonesia di bawah usia 19 tahun akhirnya berhasil memetik kemenangan dalam turnamen Piala Hassanal Bolkiah. Pada pertandingan terakhir melawan Singapura U-21, Indonesia menang telak 6-0 kala bermain di Stadion Nasional Hassanal Bolkiah, Senin, 18 Agustus 2014.

Pesta gol Indonesia bermula pada menit keenam. Ilham Udin yang membawa bola menyisir sisi kanan barisan pertahanan lawan. Ilham yang tak mendapat pengawalan ketat melepaskan umpan ke arah Dimas Drajad yang berdiri bebas. Dengan tendangan terukur, Dimas menaklukkan gawang Singapura yang dijaga oleh Muhammad Zharfan.

Zharfan kembali harus memungut bola dari dalam gawangnya pada menit kesembilan. Kali ini melalui pergerakan pemain tengah, Ichsan Kurniawan. Tanpa mendapat pengawalan, Ichsan melepaskan umpan terobosan ke arah Ilham yang berdiri bebas. Dengan tenang, Ilham menceploskan bola ke gawang Singapura. Indonesia memimpin 2-0.

Selang empat menit kemudian, Indonesia menambah keunggulan. Pemain sayap, Septian David, melepaskan tendangan keras yang berhasil ditepis oleh Zharfan. Sayang bola muntah mendarat di kaki Dimas Drajad yang langsung ditendang dan menerobos gawang lawan. timnas U-19 menjauh dengan skor 3-0. Skor ini bertahan hingga babak pertama selesai.

Memasuki babak kedua, Singapura masih berada di bawah bayang-bayang pemain Indonesia, sempat beberapa kali mencoba menerobos barisan pertahanan namun belum sanggup merepotkan kiper Awan Setho.

Indonesia malah menambah gol pada menit ke-49. Dimas Drajad mencetak hat-trick setelah mendapat umpan lambung dari Ilham. Bek Singapura gagal menyapu bersih bola liar dari Ilham dan Dimas memanfaatkan dengan optimal kesalahan lawan. Sempat mengecoh dua bek lawan, Dimas langsung menendang bola yang gagal dibendung kiper.

Tak berhenti sampai disitu. Dimas Drajad kembali menambah koleksi golnya pada menit 69. Berawal dari umpan silang Maldini Pali ke tengah Evan Dimas langsung menyambar dengan sepakan keras. Namun kiper berhasil memblok tendangan Evan. Bola ternyata memantul dan langsung disambar oleh Dimas Drajat. Indonesia menjauh dengan skor 5-0.

Pesta gol Indonesia ditutup oleh aksi Paulo Sitanggang pada menit 85. Mengontrol bola dari luar kotak penalti, pemain bernomor punggung 17 tanpa ragu melepaskan tendangan keras. Sempat membentur tiang gawang, bola akhirnya berbelok ke dalam gawang sekaligus mengubah papan skor menjadi 6-0.

Skor tersebut terus bertahan hingga laga usai. Meski Indonesia menang telak, namun Evan Dimas cs gagal melangkah ke babak semifinal. Timnas U-19 hanya duduk di peringkat lima di atas Singapura yang menjadi juru kunci.

ADITYA

TERPOPULER:
PSM Berambisi Raih Tiga Poin dari Persepam

Persib Tatap 8 Besar Liga Super Indonesia
Tanpa Ferdinand Sinaga, Persib Siap Lawan Persijap
Persib Waspadai Motivasi Persijap
Ibrahimovic Cedera Saat PSG Raih Kemenangan
Semen Padang Tekuk Persib 3-1

Berita terkait

Merugi Bersama Pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia

7 April 2023

Merugi Bersama Pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia

Berbagai sektor kehilangan peluang meraup cuan karena batalnya Piala Dunia U-20 di Indonesia. Potensi uang yang hilang diperkirakan Rp 150 triliun.

Baca Selengkapnya

Berdirinya PSSI Bermula Semangat Menentang Kolonial Belanda

17 Februari 2023

Berdirinya PSSI Bermula Semangat Menentang Kolonial Belanda

PSSI terbentuk di Yogyakarta pada 19 April 1930

Baca Selengkapnya

Ketum PSSI Iwan Bule Menjawab Soal Desakan Mundur dalam Tragedi Kanjuruhan

14 Oktober 2022

Ketum PSSI Iwan Bule Menjawab Soal Desakan Mundur dalam Tragedi Kanjuruhan

Jawaban Ketum PSSI Iwan Bule Soal Desakan Mundur, Sanksi FIFA, dan Temuan Soal Tragedi Kanjuruhan

Baca Selengkapnya

Kongres PSSI Digelar Sabtu Ini 29 Mei, Bahas Dua Agenda Utama

29 Mei 2021

Kongres PSSI Digelar Sabtu Ini 29 Mei, Bahas Dua Agenda Utama

Kongres biasa PSSI digelar di salah satu hotel di Jakarta, Sabtu, 29 Mei 2021, mulai pukul 14.00 WIB.

Baca Selengkapnya

HUT ke-91 PSSI dan Karangan Bunga di Patung Soeratin Sosrosugondo

19 April 2021

HUT ke-91 PSSI dan Karangan Bunga di Patung Soeratin Sosrosugondo

PSSI menghormati sejarah perjalanan perkembangan federasi persepakbolaan Indonesia dengan meletakkan karangan bunga di patung Soeratin.

Baca Selengkapnya

Begini Jejak kontroversial Nurdin Halid di Kancah Sepak Bola Nasional

11 Februari 2021

Begini Jejak kontroversial Nurdin Halid di Kancah Sepak Bola Nasional

Nurdin Halid mendapat gelar Doctor Honoris Causa Unnes. Begini jejaknya yang kontroversial di sepak bola nasional.

Baca Selengkapnya

PSSI Gelar Rapat Exco Rabu, Putuskan Nasib Kompetisi Liga 1 dan Liga 2

19 Januari 2021

PSSI Gelar Rapat Exco Rabu, Putuskan Nasib Kompetisi Liga 1 dan Liga 2

PSSI akan membahas dua agenda, termasuk nasib kompetisi, dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) yang digelar secara virutal pada Rabu.

Baca Selengkapnya

PSSI Akan Gelar Kongres Tahunan Pada 27 Februari 2021

26 Desember 2020

PSSI Akan Gelar Kongres Tahunan Pada 27 Februari 2021

PSSI dijadwalkan akan menggelar kongres tahunan pada 27 Februari 2021 yang akan dilakukan secara virtual.

Baca Selengkapnya

Divonis Bersalah, Ini Rangkaian Perbuatan Joko Driyono

23 Juli 2019

Divonis Bersalah, Ini Rangkaian Perbuatan Joko Driyono

Joko Driyono dihukum 1,5 tahun penjara atas perbuatannya dalam kasus perusakan barang bukti pengaturan skor Liga Indonesia.

Baca Selengkapnya

Hakim Sidang Joko Driyono: Perkara Sederhana, Hanya Saja ...

2 Juli 2019

Hakim Sidang Joko Driyono: Perkara Sederhana, Hanya Saja ...

Jaksa penuntut umum meminta waktu tiga hari lagi untuk menyelesaikan berkas tuntutan untuk Joko Driyono.

Baca Selengkapnya