Derby Bandung, Bepe cs Buru Poin Sempurna  

Reporter

Editor

Suseno TNR

Senin, 6 Oktober 2014 05:26 WIB

Pesepakbola Pelita Bandung Raya, Bambang Pamungkas merayakan golnya saat melawan Persita Tangerang dalam pertandingan Indonesia Super League di Stadion Singaperbangsa, Karawang, Jawa Barat, 5 September 2014. PBR permalukan Pelita Tangerang dengan skor 3-1. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Bandung - Pelatih Pelita Bandung Raya, Dejan Antonic, memastikan anak-anak asuhnya siap bertempur untuk merebut tiga poin dari Persib Bandung dalam partai derby babak delapan besar Liga Super Indonesia di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin, 6 Oktober 2014.

Sikap optimistis Dejan dipengaruhi juga oleh pulihnya bek Boban Nikolic yang sempat didera cedera tumit kanan. "Tapi sekarang dia sudah oke, tinggal lihat kondisi dia besok," ujar Dejan seusai latihan di Stadion Si Jalak, Ahad petang, 5 Oktober 2014.

Dejan menuturkan timnya harus menang agar bisa mengejar peluang lolos ke semifinal. "Kami tetap main normal, fokus. Saya dan pemain harus percaya besok bisa menang."

Dejan menilai Maung Bandung memiliki materi pemain yang bagus. Namun dia tetap memandang pemain lawan sebagai tim yang utuh. "Saya tidak pilih-pilih pemain lawan. Materi pemain Persib semua bagus. Kami fokus ke tim sendiri. Tim bagus kalau semua pemain kerja keras," katanya.

Dejan juga memastikan skuadnya tak gentar dengan atmosfer Stadion Si Jalak yang bakal didominasi Bobotoh--julukan pendukung Persib. "Kami sudah tiga kali main lawan Persib, sudah biasa, pasti ramai. Kami tidak mau ambil risiko," ujarnya.

Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman, pun memastikan anak-anak asuhnya siap tempur meladeni Bambang Pamungkas cs. Ia meminta anak asuhnya untuk tampil lepas menghadapi pertandingan bergengsi ini. "Ini pertandingan krusial. Kami targetkan harus mendapat tiga poin. Anak-anak juga sudah saya minta untuk mewaspadai kedua sayap PBR yang tampil bagus sejauh ini," tuturnya.

Seperti diketahui, di derby dua putaran babak penyisihan lalu, Persib sempat dikalahkan dan ditahan seri oleh PBR. Di laga putaran pertama April 2014, Persib menyerah 0-1. Di putaran kedua Mei lalu, Persib ditahan imbang 2-2 oleh PBR. (Lihat juga: Bepe Menangkan Pelita Bandung Raya)

ERICK P. HARDI

Berita lain:
Kenali Enam Tanda Wanita yang Butuh Seks

Habib Selon Ogah Komentari Aksi FPI

Kasus Batam, Moeldoko: Jangan Asal Komentar

Tabrakan di Jalan Tol, Hotman Paris Diperiksa Polisi

Berita terkait

Bambang Pamungkas: Saddil Ramdani Pernah Masuk Daftar Incaran Persija Jakarta

21 Januari 2022

Bambang Pamungkas: Saddil Ramdani Pernah Masuk Daftar Incaran Persija Jakarta

Manajer Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, mengakui klubnya sempat tertarik untuk merekrut pemain sayap Indonesia Saddil Ramdani.

Baca Selengkapnya

Bambang Pamungkas: Sudirman Tangani Persija Jakarta hingga Akhir Musim

21 Januari 2022

Bambang Pamungkas: Sudirman Tangani Persija Jakarta hingga Akhir Musim

Manajer Persija Jakarta Bambang "Bepe" Pamungkas memastikan posisi Sudirman sebagai pelatih kepala tidak akan goyah sampai Liga 1 musim ini tuntas.

Baca Selengkapnya

Kasus Penelantaran Anak, Polisi Bakal Periksa Bambang Pamungkas Ahad Nanti

5 Januari 2022

Kasus Penelantaran Anak, Polisi Bakal Periksa Bambang Pamungkas Ahad Nanti

Bambang Pamungkas dilaporkan oleh Amalia Fujiwati, mantan istri ketiganya

Baca Selengkapnya

Berita Persija: Begini Harapan Bepe buat Ichsan Kurniawan dan Samuel Simanjuntak

17 Desember 2021

Berita Persija: Begini Harapan Bepe buat Ichsan Kurniawan dan Samuel Simanjuntak

Persija Jakarta mendatangkan dua pemain baru, Ichsan Kurniawan dan Samuel Christianson Simanjuntak, menjelang putaran dua Liga 1.

Baca Selengkapnya

Prapanca: Bambang Pamungkas Bukan Lagi Manajer Persija Jakarta

29 Maret 2021

Prapanca: Bambang Pamungkas Bukan Lagi Manajer Persija Jakarta

Presiden klub Persija Jakarta Mohamad Prapanca menyatakan bahwa mereka tidak memperpanjang kontrak Bambang 'Bepe' Pamungkas sebagai manajer tim.

Baca Selengkapnya

Elie Aiboy dan Aliyudin Bicara Soal Sosok Bambang Pamungkas

11 Juni 2020

Elie Aiboy dan Aliyudin Bicara Soal Sosok Bambang Pamungkas

Manajer Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, dikenal sebagai mantan pemain yang disegani di dalam dan luar lapangan.

Baca Selengkapnya

Ulang Tahun Ke-40, Bambang Pamungkas Syukuri Punya Banyak Sahabat

10 Juni 2020

Ulang Tahun Ke-40, Bambang Pamungkas Syukuri Punya Banyak Sahabat

Manajer Persija Jakarta Bambang Pamungkas merayakan ulang tahun ke-40 pada Rabu ini.

Baca Selengkapnya

Berita Persija: Kenangan Aliyudin Berduet dengan Bepe

6 Juni 2020

Berita Persija: Kenangan Aliyudin Berduet dengan Bepe

Salah satu penyerang andal yang pernah memperkuat Persija Jakarta adalah Aliyudin. Ia jadi andalan Macan Kemayoran pada 2007-2011.

Baca Selengkapnya

Mengenang Duet Maut Persija: Bambang Pamungkas dan Budi Sudarsono

21 Mei 2020

Mengenang Duet Maut Persija: Bambang Pamungkas dan Budi Sudarsono

Persija Jakarta pernah memiliki duet maut yang menakutkan bagi lawan, Bambang Pamungkas (Bepe) dan Budi Sudarsono.

Baca Selengkapnya

Kenangan Pedro Javier Tentang Duet Tajam dengan Bepe di Persija

9 Mei 2020

Kenangan Pedro Javier Tentang Duet Tajam dengan Bepe di Persija

Duet Pedro Javier dan Bambang Pamungkas pernah jadi andalan Persija Jakarta pada 2011.

Baca Selengkapnya