Songsong Musim Baru, Arema Mulai Berlatih Hari Ini  

Reporter

Senin, 1 Desember 2014 03:28 WIB

Sejumlah pesepakbola Arema Indonesia Cronus melakukan latihan pemanasan di stadion Gajayana, Malang, Jawa Timur, Sabtu 11 Oktober 2014. ANTARA/Ari Bowo Sucipto

TEMPO.CO, Jakarta - Arema Cronus Indonesia Malang bakal menggelar latihan perdana untuk menyongsong musim depan pada Senin, 1 Desember 2014. Semua pemain akan bergabung dalam latihan ini.

Pelatih Arema Suharno mengatakan sebelumnya tim pelatih juga menggelar pralatihan, namun hanya diikuti beberapa pemain yang berdomisili di Malang saja.

"Harapan kami seluruh pemain yang dipertahankan maupun yang baru bergabung bisa hadir semua," katanya."Pada latihan nanti, pemain baru bisa langsung beradaptasi dan tim pelatih bisa memetakan dan mengutak-atik kerangka tim yang pas untuk mengarungi kompetisi 2015."

Sejumlah pemain yang masih dipertahankan untuk memperkuat Singo Edan musim depan adalah Kurnia Meiga, Victor Igbonefo, Dendy Santoso, Johan Al Farizie, Benny Wahyudi, Juan Revi, Hendro Siswanto, I Gede Sukadana, Sunarto, Ahmad Bustomi dan Cristian Gonzales. Sementara pemain yang hengkang adalah Gustavo Lopez, Alberto Goncalves, dan Tierry Ghatuessi yang semuanya pemain asing.

Menyinggung uji coba dan pemusatan latihan (TC) sebelum kompetisi resmi bergulir, Suharno mengatakan ada beberapa tawaran untuk uji coba, termasuk dengan klub asal Australia dan Malaysia. Namun, manajemen masih akan melihat kondisi dulu. Terutama karena uji coba yang ditawarkan Brisbane Roar berlangsung pada pertengahan Januari atau bersamaan digelarnya final Inter Island Cup (IIC) 2014 melawan Persib Bandung.

Namun, lanjutnya, sebelum melakoni uji coba dengan tim-tim dari luar negeri, Arema juga dijadwalkan menggelar uji coba dengan tim Bojonegoro All Star, 16 Desember, dilanjutkan dengan uji coba melawan tim dari Malaysia, yakni Universiti Teknologi Mara (UTM) pada 26 Desember 2014.

ANTARA

Berita Lain
Paulo Sitanggang Ikuti Seleksi Timnas U-23
The Citizen Naik ke Posisi Kedua
Jemput Anak, David Beckham Alami Kecelakaan Mobil
Ferdinand Sinaga dan Tibo Gabung Sriwijaya FC










Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

3 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

8 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

17 hari lalu

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

Madura United mengalahkan PSM Makassar 2-0 pada pekan ke-32 Liga 1 berkat gol Riyatno Abiyoso dan Dalberto.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

19 hari lalu

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

Erick Thohir mengatakan PSSI melakukan sinkronisasi program kompetisi berjenjang sehingga mampu menciptakan komposisi Timnas Indonesia yang merata.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

21 hari lalu

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

Marko Simic mencetak gol kemenangan saat Persija Jakarta menjamu Persis Solo pada pekan ke-31 Liga 1 pada Rabu, 17 April 2024.

Baca Selengkapnya

Daftar Top Skor Liga 1: David da Silva Teratas dengan 22 Gol Usai Cetak Gol saat Persib Ditahan Imbang Persita 3-3

23 hari lalu

Daftar Top Skor Liga 1: David da Silva Teratas dengan 22 Gol Usai Cetak Gol saat Persib Ditahan Imbang Persita 3-3

Penyerang Persib Bandung David da Silva mencetak gol ke-22 di Liga 1 musim ini saat timnya bermain imbang melawan Persita Tangerang pekan ke-24.

Baca Selengkapnya

Laga Lawan Persib Bandung di Liga 1 Pekan Ke-33 Jadi Debutnya Bersama Persita Tangerang, Apa Kata Luis Edmundo Duran?

24 hari lalu

Laga Lawan Persib Bandung di Liga 1 Pekan Ke-33 Jadi Debutnya Bersama Persita Tangerang, Apa Kata Luis Edmundo Duran?

Luis Edmundo Duran asal Cile akan menjalani debutnya sebagai pelatih Persita Tangerang saat laga melawan Persib Bandung di Liga 1 pekan ke-33, Senin.

Baca Selengkapnya

Jadwal Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024, Stefano Beltrame dan Beckham Putra Diragukan Main

24 hari lalu

Jadwal Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024, Stefano Beltrame dan Beckham Putra Diragukan Main

Kabar gembira, gelandang Marc Klok sudah berlatih bersama rekan-rekannya menjelang laga Persita Tangerang vs Persib Bandung pada pekan ke-31 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga 1 Pekan 31 pada Senin 15 April 2024: Persib Bandung, Bali United dan Arema FC Main Tandang

24 hari lalu

Jadwal Liga 1 Pekan 31 pada Senin 15 April 2024: Persib Bandung, Bali United dan Arema FC Main Tandang

Jadwal Liga 1 pekan ke-31 sempat ditunda karena alasan dukungan untuk timnas U-23 Indonesia yang bersiap tampil di Piala Asia U-23 2024 Qatar.

Baca Selengkapnya

PSSI akan Datangkan Wasit Liga Inggris dan Liga Jepang untuk Pimpin Liga 1 Musim Depan

35 hari lalu

PSSI akan Datangkan Wasit Liga Inggris dan Liga Jepang untuk Pimpin Liga 1 Musim Depan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir berharap kehadiran wasit Liga Inggris dan Liga Jepang di Liga 1 dapat memberi ilmu untuk wasit lokal.

Baca Selengkapnya