Kandaskan Porto 6-1 di Muenchen, Bayern Melaju ke Semifinal  

Reporter

Editor

Hari prasetyo

Rabu, 22 April 2015 04:06 WIB

Gelandang Bayern Munchen Xabi Alonso, merayakan golnya ke gawang Werder Bremen bersama dengan rekan setimnya pada pertandingan Liga Jerman di Allianz Arena, Munchen, 19 Oktober 2014. AP/Matthias Schrader

TEMPO.CO, Muenchen - Porto berhasil membuat Bayern Muenchen kebobolan di kandang, Stadion Allianz Arena, untuk pertama kali dalam Liga Champions musim ini, 2014-2015. Tapi, satu gol dari Porto di Allianz Arena, Rabu dinihari, 22 April 2015, tidak cukup buat klub terkemuka dari Portugal itu untuk mengulang sejarah pada babak final European Champions Club 1987. Saat itu, Porto mengalahkan Bayern untuk pertama kali.



Alih-alih menang, Porto malah digilas oleh Bayern Muenchen dengan skor 6-1 pada perempat final kedua Liga Champions 2014-15 di Allianz Arena, Rabu dinihari, 22 April 2015.



Setelah kalah secara mengejutkan yaitu 1-3 di Porto pada perempat final pertama musim ini, Bayern Muenchen mengamuk di Allianz Arena dengan skor 6-1 sehingga unggul agregat 7-4 untuk meluncur ke semifinal.


Advertising
Advertising


Semula, gol dari Jackson Martinez ke gawang Bayern pada menit ke-73 sempat menimbulkan harapan Porto bisa ganti memukul balik. Dalam kedudukan 5-1 untuk Bayern, Porto tinggal mencetak 2 gol lagi untuk menyamakan skor agregat 6-6 dan lolos ke semfinal berkat gol tandang.



Tapi, pada menit ke-87, bek Porto, Ivan Marcano, melakukan tackle keras terhadap pemain Bayern, Thiago Alcantara, sehingga harus keluar lapangan karena mendapat kartu kuning kedua dalam pertandingan itu yang otomatis diikuti dengan keluarnya kartu merah. Hanya berselang satu menit, gelandang Bayern asal Spanyol Xabi Alonso, kembali membobol gawang Porto melalui eksekusi hadiah tendangan bebas. Bayern pun menjauh lagi 6-1 sehingga unggul 7-4 dalam skor agregat. Keunggulan itu bertahan sampai babak kedua usai.



Sebelumnya, Bayern Muenchen membuktikan kapasitasnya sebagai klub raksasa di Bundesliga Jerman maupun Eropa setelah unggul telak 5-0 atas Porto pada babak pertama



Klub Bavarian asuhan mantan pelatih Barcelona, Pep Guardiola, ini melakukan pukulan balik yang luar biasa setelah kalah 1-3 di kandang klub kampiun Liga Portugal itu.



Pertandingan babak pertama di Allianz Arena akan menjadi kenangan buruk yang melekat di kepala para pemain Porto. Pasalnya, anak-anak asuhan Guardiola seperti melakukan tembakan gencar untuk mengoyak jala gawang Porto. Alcantara Thiago mencetak gol pertama pada menit ke-14 disusul oleh Jerome Boateng menit ke-22, penyerang Bayern asal Polandia, Robert Lewandowski menit ke-27, Thomas Muller 36, dan Lewandowski lagi menit ke-40.



Susunan Pemain



Bayern Muenchen: Neuer, Rafinha, Boateng, Badstuber, Bernat, Lahm, Alonso, Thiago, Muller, Lewandowski, Gotze.



Cadangan: Reina, Dante, Pizarro, Gaudino, Rode, Weiser, Schweinsteiger.



Porto: Fabiano, Reyes, Maicon, Marcano, Martins Indi, Herrera, Casemiro, Oliver Torres, Quaresma, Martinez, Brahimi.



Cadangan: Helton, Quintero, Evandro, Hernani, Ricardo, Ruben Neves, Aboubakar.



Wasit: Martin Atkinson (Inggris).



BBC | GUARDIAN | HARI PRASETYO

Berita terkait

Lenny Kravitz Akan Meraihan Final Liga Champions 2023-2024 yang Pertemukan Dortmund dan Real Madrid

10 jam lalu

Lenny Kravitz Akan Meraihan Final Liga Champions 2023-2024 yang Pertemukan Dortmund dan Real Madrid

Final Liga Champions, yang mempertemukan Borussia Dortmund dan Real Madrid, akan dimeriahkan penampilan bintang rock legendaris Lenny Kravitz.

Baca Selengkapnya

Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

14 jam lalu

Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

Borussia Dortmund dan Real Madrid akan berhadapan di final Liga Champions 2023-2024. Ini 3 pemain bintang yang pernah berperan besar di kedua klub.

Baca Selengkapnya

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

16 jam lalu

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

Bek Liverpool Joel Matip akan hengkang dari Liverpool setelah delapan tahun bermarkas di Anfield

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

17 jam lalu

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

Thiago Alcantara akan meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini

Baca Selengkapnya

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

21 jam lalu

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

Bagaimana Jurgen Klopp menjadi begitu berpengaruh untuk pendukung Liverpool dan Kota Merseyside?

Baca Selengkapnya

Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

1 hari lalu

Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

Carlo Ancelotti menjadi satu-satunya pelatih yang memenangkan Liga Champions sebanyak empat kali. Simak capaian selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

2 hari lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Liga Champions 2024-2025 Pakai Format Baru, Ini Daftar 29 Tim yang Sudah Lolos ke Babak Utama

2 hari lalu

Liga Champions 2024-2025 Pakai Format Baru, Ini Daftar 29 Tim yang Sudah Lolos ke Babak Utama

Kompetisi sepak bola antarklub kasta tertinggi di Eropa musim depan, Liga Champions 2024-2025, akan memakai format baru.

Baca Selengkapnya

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

3 hari lalu

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

Persaingan berebut tiket Liga Champions di Liga Inggris sudah usai dengan Aston Villa merebut tiket terakhir. Komentar lama Ferguson mejadi viral.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

3 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

Atletico Madrid berhasil merebut tiket Liga Champions terakhir dari Liga Spanyol. Mereka lolos untuk menyusul Real Madrid, Barcelona, dan Girona.

Baca Selengkapnya