Tantang PSIS, Persis Bakal Turunkan Dua Strikernya

Reporter

Jumat, 3 Juli 2015 12:44 WIB

Pemain Persis Solo, Rony Adrian (kanan) saling berebut bola dengan pemain PSS Sleman, Satrio Aji, dalam lanjutan Divisi Utama LPIS di Stadion Manahan, Solo, Jateng, Rabu (4/9). ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

TEMPO.CO, Jakarta - Persis Solo menyiapkan dua striker (pemain bagian depan) untuk mencuri poin melawan tim tuan rumah PSIS Semarang pada pertandingan final leg pertama Piala Polda Jawa Tengah di Stadion Jatidiri Semarang, Sabtu malam, 4 Juli 2015.

Sebelumnya, striker Persis Saddam Husein mengalami cedera dan kini mulai mengikuti latihan rutin bersama temannya lainnya, kata Pelatih Persis Solo Aris Budi Sulistyo usai latihan di Stadion Sriwedari Solo, Kamis petang.

Saddam Husein pada pertandingan sebelumnya di leg pertama di semifinal melawan PSCS Cilacap sempat mengalami cedera di pahanya.

Pemain itu diperkirakan butuh waktu lama pemulihannya. Akan tetapi, pemain nomor punggung empat itu kini sudah sembuh dan ikut bergabung latihan di Stadion Sriwedari.

Karena itu, Aris Budi Sulistyo mengaku bisa menerapkan strategi dengan menduetkan Saddam Husein dengan Ferryanto yang sempat menciptakan dua gol di gawang PSCS di leg kedua di Cilacap.

"Kami bisa menurunkan kedua pemain depan itu untuk mempertajam lini depan. Target curi poin di kandang PSIS diharapkan dapat tercapai," kata Aris Budi Sulistyo yang juga sempat mengantarkan Persik Kediri ke Indonesian Super League (ISL).

Menurut dia, Ferryanto sudah mencetak tiga gol dalam dua kali pertandingan Piala Polda Jateng. Pemain nomor punggung 17 itu kini mulai ada peningkatan grafik.

"Performa Ferryanto pada dua pertandingan terakhir ini meningkat dan mampu menyumbangkan tiga gol untuk timnya," katanya.

Bahkan, pemain Saddam Husein yang selama turnamen Piala Polda 2015 menjadi top skor dengan empat gol untuk timnya.

Persis pada posisi depan dan tengah tidak ada masalah, sedangkan yang justru dikhawatirkan barisan pemain belakang. Timnya dalam dua pertandingan terakhir melawan PSIS harus kebobolan tiga gol yang tercipta melalui bola tendangan bebas atau bola mati.

"Kami akan waspadai bola set piece dari PSIS. Kami sudah meminta pemainnya agar menghindari melakukan kesalahan di dekat kotak penalti," katanya.

Menurut dia, PSIS banyak diperkuat pemain berpengalaman yang memiliki tendangan akurasi ke gawang lawan, seperti pemain gelandang M. Yunus dan pemain timnas M. Ridwan.

"Kedua pemain ini memiliki tendangan keras dan akurat serta sering mencetak gol untuk timnya," katanya.

ANTARA

Berita terkait

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

1 hari lalu

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

2 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

4 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

5 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

5 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

5 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

6 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

6 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

6 hari lalu

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Sejumlah fakta menarik Shin Tae-yong yang sukses bawa timnas U-23 Indonesia ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

7 hari lalu

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

Mantan pemain Timnas Indonesia, Bambang Nurdiansyah, meminta PSSI semakin menggiatkan pembinaan atlet sepakbola usia muda.

Baca Selengkapnya