30 Provinsi Ikuti Liga Desa Perebutkan Piala Menpora

Reporter

Senin, 27 Juli 2015 21:24 WIB

TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta -Badan Sepak Bola Rakyat Indonesia (Basri) mengklaim tim dari 30 provinsi dipastikan turun pada Liga Desa Indonesia (Lidi) 2015 yang memperebutkan Piala Menpora di Belitung Timur, Bangka Belitung yang mulai 4 Agustus mendatang.

"Memang benar, sudah 30 provinsi yang telah menyatakan kesiapannya. Bahkan beberapa tim sudah berangkat dan transit sementara di Jakarta," kata Ketua Umum Basri Eddy Sofyan di Kantor Kemenpora Jakarta, Senin.

Menurut dia, tim yang sudah berangkat dan akan transit di Jakarta sebelum bertolak ke Belitung Timur di antaranya adalah Maluku Utara. Tim berikutnya yang juga akan transit di Jakarta dan akan melakukan persiapan di ibukota itu adalah Papua dan Papua Barat.

"Semua tim dari timur akan transit di Jakarta. Hari ini saja kami akan menjemput tim Maluku Utara. Yang jelas persiapan sudah berjalan dengan baik," katanya menambahkan.

Eddy Sofyan berharap empat provinsi yang belum mengirimkan timnya segera membuat keputusan. Keempat provinsi yang belum menyatakan kesiapannya adalah Sulawesi Barat, Yogyakarta, Maluku dan Kalimantan Tengah.

Keempat provinsi tersebut, kata dia, hingga saat ini masih terkendala anggaran. Padahal semuanya telah mempersiapkan diri termasuk dalam menentukan pemain dan official yang akan diberangkatkan ke Belitung Timur.

"Kami akan tunggu hingga besok, Selasa (28/7). Kami berharap 34 provinsi di Indonesia bisa mengirimkan wakilanya. NTT yang sebelumnya belum siap malah lebih dahulu menyatakan berangkat," kata Eddy menegaskan.

Liga Desa Indonesia 2015 yang akan memperebutkan Piala Menpora itu akan menggunakan format piala dunia. Tim yang ada akan terbagi dalam delapan grup. Dua klub teratas dalam babak penyisihan akan lolos ke babak kedua dengan menggunakan sistem knock out hingga final.

Masing-masing klub nantinya diperkuat oleh pemain dibawah usia 23 tahun. Hanya saja pihak panitia memberikan kelonggaran dengan memperbolehkan tim menggunakan jasa tiga pemain yang usianya diatas 23 tahun.

Tidak hanya itu, Basri selaku penyelenggara kejuaraan juga memperbolehkan klub diperkuat pemain yang sudah bermain di klub level profesional hingga tim nasional asalnya sesuai dengan kriteria yang sudah ditetapkan.

"Ilham Udin Armaiyn dikabarkan juga akan memperkuat tim Maluku Utara. Yang jelas sebelum bertanding kami akan melakukan verifikasi terhadap pemain yang turun pada kejuaraan nanti," kata Eddy Sofyan menerangkan.

ANTARA

Berita terkait

Coach Justin: Sepak Bola Indonesia Berkembang Sangat Pesat

42 menit lalu

Coach Justin: Sepak Bola Indonesia Berkembang Sangat Pesat

Justinus Lhaksana alias Coach Justin mengatakan sepak bola Indonesia berkembang sangat pesat.

Baca Selengkapnya

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

16 jam lalu

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

Ramai istilah pundit dalam dunia sepak bola. Arti kata pundit merujuk pada seseorang yang memiliki keahlian di dunia sepak bola.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

2 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

Ada tiga keputusan wasit VAR yang dinilai merugikan Timnas U-23 Indonesia U-saat melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

5 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

12 hari lalu

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

Erick Thohir mengatakan PSSI melakukan sinkronisasi program kompetisi berjenjang sehingga mampu menciptakan komposisi Timnas Indonesia yang merata.

Baca Selengkapnya

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

15 hari lalu

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.

Baca Selengkapnya

35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

17 hari lalu

35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

Hillsborough Disaster atau tragedi Hillsborough yang menewaskan ratusan orang termasuk yang terluka. Salah satu tragedi sepak bola dunia.

Baca Selengkapnya

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

23 hari lalu

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.

Baca Selengkapnya

Asprov PSSI Sumut Gandeng Indra Sjafri Sebagai Konsultan Tim Sepak PON 2024

36 hari lalu

Asprov PSSI Sumut Gandeng Indra Sjafri Sebagai Konsultan Tim Sepak PON 2024

Asprov PSSI Sumut menggandeng Indra Sjafri sebagai konsultan tim sepak bola yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Beri Peringatan: Sepak Bola Negara-negara Asia Tenggara Sudah Meningkat

40 hari lalu

Erick Thohir Beri Peringatan: Sepak Bola Negara-negara Asia Tenggara Sudah Meningkat

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memperingatkan bahwa saat ini standar sepak bola negara-negara Asia Tenggara sudah meningkat.

Baca Selengkapnya