PSMS Tantang PBR di Pertandingan Persahabatan  

Reporter

Sabtu, 7 November 2015 09:47 WIB

Pesepakbola Pelita Bandung Raya, Bambang Pamungkas merayakan golnya saat melawan Persita Tangerang dalam pertandingan Indonesia Super League di Stadion Singaperbangsa, Karawang, Jawa Barat, 5 September 2014. PBR permalukan Pelita Tangerang dengan skor 3-1. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Jakarta - Skuad PSMS Medan optimistis dapat mengalahkan Persipasi Bandung Raya (PBR) pada laga uji coba kedua tim yang akan digelar pada Sabtu, 7 November 2015, di Stadion Teladan, Medan. Manajer PSMS Andry Mahyar Matondang, Jumat, mengatakan, bagi timnya, bisa memetik kemenangan atas PBR mempunyai nilai tersendiri sekaligus upaya menjaga pamor sebagai juara Piala Kemerdekaan 2015.

"PSMS Medan dianggap tidak punya prestasi dan sepak bolanya baru bangun. Di sinilah kami mau tunjukkan bahwa ‘Ayam Kinantan’ itu juara Piala Kemerdekaan. Kami akan berusaha memenangi laga persahabatan ini," katanya. Menghadapi PBR, tambahan enam pemain mantan timnas dianggap menjadi senjata ekstra bagi PSMS, apalagi kali ini mereka bermain di depan publiknya sendiri.

"Lawan baru berkumpul dan memulai latihan kembali. Jadi kita akan coba manfaatkan itu, lawan yang baru mulai latihan. Tapi, saya pikir, pemain kami tidak kalah kualitas dari PBR. Apalagi semangat tandingnya," ujarnya. PBR juga punya makna sendiri buat dua punggawa PSMS, terlebih bagi Tambun Naibaho dan Guntur Triaji—yang beberapa tahun lalu pernah mengikuti seleksi tim yang sempat bermarkas di Kota Bandung itu.

"Dulu pernah mencoba seleksi di sana. Tapi main maksimal pada laga nanti bukan karena itu. Kami semua ingin memberikan hasil terbaik untuk tim," tutur striker PSMS, Tambun Naibaho.

Adapun PBR juga tidak mau kalah, yang memang dihuni pemain-pemain yang cukup berpengalaman, seperti Kim Kurniawan dan Gaston Castano. Juga, pelatih asing Peter Huistra. Direktur Teknis Badan Timnas Indonesia ini dianggap mampu memberikan efek positif bagi Gaston Castano dan kawan-kawan pada Piala Jenderal Sudirman.

Menurut Peter Hustra, menghadapi PSMS pada laga uji coba tersebut merupakan ujian pertama baginya sebelum menjalani turnamen Piala Jenderal Sudirman. "PSMS tim kuat dan sangat bagus buat tim kami. PBR juga bisa menjadi tim kuat, tapi harus kompak karena banyak pemain baru yang baru datang," ucapnya.

Menurut dia, laga kedua tim nantinya berjalan cukup menarik karena keduanya tentu sama-sama tidak mau kalah. "Duel ini sangat baik. Apalagi di tengah vakumnya sepak bola Indonesia dan masyarakat banyak menunggu hiburan dari sepak bola. Okto Maniani akan segera bergabung bersama kami. PSMS punya persiapan bagus dengan pemain mudanya juga," katanya.

ANTARANEWS

Berita terkait

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya sebagai Plh Sekda Kota Medan, Diskominfo: Sejak 24 April 2024

2 hari lalu

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya sebagai Plh Sekda Kota Medan, Diskominfo: Sejak 24 April 2024

Wali Kota Bobby Nasution menunjuk pamannya, Benny Sinomba Siregar sebagai Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Kota Medan.

Baca Selengkapnya

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Profil Benny Sinomba Siregar

2 hari lalu

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Profil Benny Sinomba Siregar

Wali Kota Medan Bobby Nasution menunjuk Benny Sinomba Siregar jadi Plh Sekda Kota Medan. Benny adalah paman Bobby.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

38 hari lalu

Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

Timnas U-20 Indonesia akan kembali menjajal kekuatannya dengan melawan Cina U-20 pada pertandingan uji coba internasional, Senin malam, 25 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Italia Kalahkan Ekuador 2-0 berkat Gol Pellegrini dan Barella

38 hari lalu

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Italia Kalahkan Ekuador 2-0 berkat Gol Pellegrini dan Barella

Timnas Italia berhasil mengalahkan Ekuador dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.

Baca Selengkapnya

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

39 hari lalu

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

Timnas Jerman berhasil mengalahkan Prancis dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

39 hari lalu

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Brasil berhasil mengalahkan Timnas Inggris dengan skor 1-0 dalam pertandingan persahabatan.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Laga Persahabatan Minggu Dinihari, 24 Maret 2024: Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman

39 hari lalu

Jadwal Bola Laga Persahabatan Minggu Dinihari, 24 Maret 2024: Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman

Jadwal bola pada Minggu dinihari, 24 Maret 2024, akan menampilkan rangkaian laga persahabatan, termasuk Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman.

Baca Selengkapnya

Pengelolaan Buruk Medan Zoo yang Ditutup Bobby Nasution

45 hari lalu

Pengelolaan Buruk Medan Zoo yang Ditutup Bobby Nasution

Karena Pengelolaan yang Buruk, Bobby Nasution Tutup Medan Zoo

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata Pilihan Terbaik di Medan

18 Januari 2024

5 Destinasi Wisata Pilihan Terbaik di Medan

Kenyamanan dalam perjalanan dengan Traveloka.

Baca Selengkapnya

Viral Video Kepala Disdik Kota Medan Ajak Kepsek Pilih Prabowo, NasDem: Apa yang Disampaikan Itu Terlalu Vulgar

18 Januari 2024

Viral Video Kepala Disdik Kota Medan Ajak Kepsek Pilih Prabowo, NasDem: Apa yang Disampaikan Itu Terlalu Vulgar

NasDem meminta Bawaslu menindak Kepala Bidang SMP Disdik Kota Medan yang videonya viral karena mengajak kepala sekolah memilih Prabowo.

Baca Selengkapnya