Arema vs Gresik United Malam Ini, Joko Susilo: Pantang Seri  

Reporter

Selasa, 10 November 2015 15:27 WIB

Pelatih tim Arema Cronus, Joko Susilo (kiri) mengawasi anak asuhnya saat latihan fisik dan strategi di Stadion Gajayana, Malang, Jawa Timur, 3 November 2015. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, Jakarta - Laga pembuka Grup A Turnamen Piala Jenderal Sudirman antara tuan rumah Arema Cronus dan Gresik United, yang dihelat di Stadion Kanjuruhan, Selasa malam nanti, diprediksi berlangsung sangat seru dan ketat. Kick-off pertandingan dimulai pukul 20.00 WIB dan, menurut rencana, pembukaan turnamen dilakukan lebih dulu oleh Presiden Joko Widodo.

Disaksikan Presiden, kedua tim bertekad meraih hasil terbaik. Bedanya, Arema harus menang dan pantang seri lantaran hasil seri sama dengan kalah. Sedangkan Gresik merasa tahu diri sehingga hasil seri sudah sangat bagus bagi mereka, apalagi bisa menang.

Pelatih Arema Cronus, Joko Susilo alias Gethuk, mengatakan Gresik diperkuat beberapa pemain sekelas kompetisi Liga Super Indonesia dan ditukangi pelatih muda potensial yang sedang berkibar namanya di pentas persepakbolaan nasional. Ia adalah Widodo Cahyono Putro, salah seorang legenda Petrokimia Gresik--nama lama Gresik United.

Joko dan Widodo seumuran serta seangkatan di dunia sepak bola. Mereka bersahabat sejak dulu, tapi di lapangan hijau persahabatan itu boleh diabaikan untuk sementara waktu. “Tidak ada hasil imbang nanti malam. Akan ada pemenang dalam setiap laga dalam turnamen. Bedanya, kita menang lewat 90 menit atau adu penalti,” kata Joko, penuh percaya diri.

Widodo menyadari motivasi tinggi sohibnya itu. Joko punya materi pemain yang berkualitas dan sudah matang lebih dulu dibanding Gresik. Namun bukan berarti Laskar Joko Samudro sudah menyerah sebelum bertanding. Malah Widodo memastikan Bima Sakti dan kawan-kawan harus menang. Hasil imbang dianggap sebagai hasil terburuk yang tetap harus diterima.

“Kami menyadari status sebagai underdog. Persiapan kami tidak ideal, tapi kami pantang menyerah. Kami mengandalkan fighting spirit dan kerja yang sangat keras untuk bisa menang,” kata Widodo, yang bekas asisten pelatih tim nasional.

ABDI PURMONO

Berita terkait

Bali United Vs Arema FC Akhir Pekan: Makan Konate Bidik Poin

21 Agustus 2019

Bali United Vs Arema FC Akhir Pekan: Makan Konate Bidik Poin

Bintang Arema FC asal Mali, Makan Konate, bertekad membawa timnya meraih poin dalam laga di kandang Bali United akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

Pemain Papua di Arema FC: Sejarah dan Cinta yang Tak Pernah Putus

21 Agustus 2019

Pemain Papua di Arema FC: Sejarah dan Cinta yang Tak Pernah Putus

Arema FC yang didirikan pada era Galatama bermaterikan sejumlah pemain Papua dan tradisi itu dipertahankan sampai Liga 1 2019.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Arema FC Vs Barito Putera 2-1, Persipura Seri

19 Agustus 2019

Hasil Liga 1: Arema FC Vs Barito Putera 2-1, Persipura Seri

Hasil Liga 1 Senin: Arema FC Vs Barito Putera 2-1, Borneo FC Vs Persipura 1-1.

Baca Selengkapnya

Liga 1: Bejo Sugiantoro Desak Persebaya Cari Pelatih Baru

16 Agustus 2019

Liga 1: Bejo Sugiantoro Desak Persebaya Cari Pelatih Baru

Bejo Sugiantoro, meminta manajemen Persebaya mendatangkan pelatih baru agar bisa evaluasi pemain yang bisa dipertahankan di putaran kedua Liga 1.

Baca Selengkapnya

Ditekuk 0-4 Arema FC, Bonek Geruduk Kantor Persebaya

16 Agustus 2019

Ditekuk 0-4 Arema FC, Bonek Geruduk Kantor Persebaya

Selain menggeruduk kantor Persebaya, Green Nord 27, salah satu komunitas Bonek, memposting poster di akun Twitter-nya, @Green_Nord27.

Baca Selengkapnya

Persebaya Ditekuk 0-4 Arema FC, Bejo SugiantoroTanggung Jawab

16 Agustus 2019

Persebaya Ditekuk 0-4 Arema FC, Bejo SugiantoroTanggung Jawab

Pada awal babak kedua, Bejo Sugiantoro menarik keluar gelandang Persebaya Rendi Irwan. Dendi Santoso pencetak gol pertama Arema FC.

Baca Selengkapnya

Persebaya Dicukur Arema FC 0-4, Begini Kata Bejo Sugiantoro

15 Agustus 2019

Persebaya Dicukur Arema FC 0-4, Begini Kata Bejo Sugiantoro

Persebaya Surabaya dikalahkan Arema FC 0-4 dalam laga pekan ke-14 Liga 1 di Malang, Kamis.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Arema FC Vs Persebaya Surabaya 4-0

15 Agustus 2019

Hasil Liga 1: Arema FC Vs Persebaya Surabaya 4-0

Arema FC bangkit dari kekalahan di laga lanjutan Liga 1 Indonesia. Sebelumnya, Arema menelan kekalahan dari Kalteng Putra.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arema FC Vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Kamis Ini

15 Agustus 2019

Prediksi Arema FC Vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Kamis Ini

Laga Arema FC vs Persebaya Surabaya akan tersaji pada pekan ke-14 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Kamis.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Kamis Hari Ini: Liga 1, Liga 2, Liga Europa

15 Agustus 2019

Jadwal Bola Kamis Hari Ini: Liga 1, Liga 2, Liga Europa

Jadwal bola Kamis: Arema FC vs Persebaya dan TIRA Persikabo vs Bali United di Liga 1 serta Persiba Balikpapan vs Mitra Kukar di Liga 2.

Baca Selengkapnya