Surabaya United Siap Tumbangkan Arema di Piala Sudirman  

Jumat, 18 Desember 2015 21:03 WIB

Pesepakbola Surabaya United, Thiago Furtuosa (kanan), berebut bola dengan pesepakbola Persib Bandung, Dias Angga (kiri), pada pertandingan Piala Jenderal Sudirman di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Sidorajo, Jawa Timur, 21 November 2015. ANTARA/Zabur Karuru

TEMPO.CO, Surabaya - Pelatih Surabaya United, Ibnu Grahan, mengaku anak buahnya sudah siap menghadapi Arema pada laga kedua Grup E babak perempat final Piala Jenderal Sudirman, yang akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Sabtu malam, 19 Desember 2015.

Kesiapan itu, kata dia, didukung dengan kondisi fit dari para pemainnya, sehingga dia sangat optimis untuk menumbangkan Arema. “Persiapan demi persiapan sudah kami lakukan,” kata Ibnu saat dihubungi Tempo, Jumat, 18 Desember 2015.

Menurut Ibnu, berbagai kelemahan dan kesalahan Surabaya saat melawan Pusamania Borneo FC, sehingga berakibat pada kekalahan itu sudah dievaluasi semuanya. Bahkan, dia mengaku banyak melatih strategi permainan Evan Dimas cs untuk melawan Arema. “Sekarang tinggal pertandingannya saja dengan Arema,” katanya.

Pertandingan melawan Arema ini, lanjut Ibnu, sangat menentukan nasib Surabaya United ke babak selanjutnya. Apabila Evan Dimas cs bisa menang, kansnya untuk lolos ke babak semifinal sangat besar. Begitu juga sebaliknya, apabila Evan Dimas cs kalah atau adu penalti, mereka tersisih dengan sendirinya. “Oleh karena itu, maka kami wajib menang,” ujarnya.

Ibnu menambahkan, anak buahnya itu saat ini sudah siap fisik dan mentalnya, sehingga meskipun mereka akan melawan pemain-pemain senior dari Arema, tidak berkecil hati untuk menghadapinya. “Fisik maupun mental kami semua sudah siap,” katanya.

Ibnu hanya berharap semua pemainnya itu bisa bermain maksimal pada laga ini. Dia sadar tim yang akan dihadapi terdiri dari pemain-pemain senior yang sangat berpengalaman. “Mudah-mudahan saja nanti bisa maksimal,” katanya.

Dalam babak delapan besar ini, Surabaya United berada di grup E yang biasanya disebut grup neraka. Alasannya, grup ini dihuni tim-tim kuat, seperti Arema, Persipura Jayapura, dan Pusamania Borneo FC.

Pada pertandingan pertama, Surabaya United sudah kalah atas Borneo dengan skor 1-2, sehingga apabila Surabaya United ingin lolos ke babak semifinal, harus bisa menumbangkan tim Arema dan juga Persipura Jayapura.

MOHAMMAD SYARRAFAH

Berita terkait

4 Pemain Dipanggil Timnas, Pelatih Bhayangkara Utak-atik Tim

21 Februari 2017

4 Pemain Dipanggil Timnas, Pelatih Bhayangkara Utak-atik Tim

Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, mengaku tidak gusar dengan pemanggilan empat pemainnya untuk mengikuti seleksi tim nasional U-22.

Baca Selengkapnya

Evan Dimas Cetak Gol, Bhayangkara FC Kalahkan PS TNI 2-1

11 Februari 2017

Evan Dimas Cetak Gol, Bhayangkara FC Kalahkan PS TNI 2-1

Bhayangkara FC berhasil mengalahkan PS TNI 2-1 dalam laga kedua
di ajang Piala Presiden 2017 di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen,
Kabupaten Malang, Sabtu.

Baca Selengkapnya

2 Pemain Korea Selatan Ikuti Seleksi Bhayangkara FC  

3 Februari 2017

2 Pemain Korea Selatan Ikuti Seleksi Bhayangkara FC  

Manajemen Bhayangkara FC mendatangkan pemain asing asal Korea Selatan yang kedua, Han Hong Kyu, untuk mengikuti seleksi.

Baca Selengkapnya

Bhayangkara FC Uji Pemain Filipina di Piala Presiden  

2 Februari 2017

Bhayangkara FC Uji Pemain Filipina di Piala Presiden  

Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, akan memboyong 29 pemain ke turnamen pramusim Piala Presiden 2017.

Baca Selengkapnya

Ikuti Piala Presiden, Bhayangkara FC Tak Patok Target Muluk  

1 Februari 2017

Ikuti Piala Presiden, Bhayangkara FC Tak Patok Target Muluk  

Manajemen Bhayangkara FC tak mematok target muluk-muluk dalam turnamen pramusim Piala Presiden 2017.

Baca Selengkapnya

ISL 2017, Bhayangkara FC Gembleng 28 Pemain di Batu

19 Januari 2017

ISL 2017, Bhayangkara FC Gembleng 28 Pemain di Batu

Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, merampingkan skuadnya menjadi 28 pemain dan akan menggemblengnya dalam latihan di Batu, Malang.

Baca Selengkapnya

Simon McMenemy Puas dengan Skuad Muda Bhayangkara FC

14 Januari 2017

Simon McMenemy Puas dengan Skuad Muda Bhayangkara FC

Pelatih baru Bhayangkara FC, Simon McMenemy, mengaku cukup puas
dengan materi pemain-pemain mudanya saat ini.

Baca Selengkapnya

Bentuk Tim, Pemain Bhayangkara FC Didominasi Polisi Aktif  

4 Januari 2017

Bentuk Tim, Pemain Bhayangkara FC Didominasi Polisi Aktif  

Hanya Evan Dimas, Hargianto, Zulfiandi, Wahyu Tri dan Dani Saputra pemain Bhayangkara FC yang bukan polisi.

Baca Selengkapnya

Jamu Arema Cronus, Bhayangkara FC Bertekad Balas Kekalahan  

16 September 2016

Jamu Arema Cronus, Bhayangkara FC Bertekad Balas Kekalahan  

Ibnu berujar, semua anak asuhannya dalam keadaan fit dan siap bertanding, termasuk Evan Dimas Darmono.

Baca Selengkapnya

Baru Ganti Nama, Bhayangkara FC Ingin Poin Penuh dari Barito  

9 September 2016

Baru Ganti Nama, Bhayangkara FC Ingin Poin Penuh dari Barito  

Meski bermain di kandang sendiri, Ibnu Grahan tetap mewaspadai tim lawan yang terkenal dengan permainan ngotot-nya tersebut.

Baca Selengkapnya