Djoko Susilo: Tim Transisi Siapkan Kongres Luar Biasa PSSI

Reporter

Sabtu, 9 Januari 2016 16:26 WIB

Djoko Susilo.

TEMPO.CO, Surabaya – Anggota Tim Transisi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia, Djoko Susilo, mengatakan tengah melakukan berbagai persiapan untuk menyelenggarakan kongres luar biasa. Kongres itu untuk menunjuk kepengurusan baru PSSI setelah organisasi tersebut dibekukan oleh pemerintah.

Menurut Djoko, pelaksanaan kongres luar biasa sesuai arahan Kementerian Pemuda dan Olahraga. “Kami jelas akan membenahi PSSI dengan menggelar kongres luar biasa. Belum ditentukan tanggalnya, tapi sudah persiapan,” kata Djoko di Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah Surabaya, Sabtu, 9 Januari 2016.

Djoko berujar dorongan agar digelar kongres luar biasa PSSI sangat kuat. Untuk itu pihaknya menyatakan akan terus maju demi persepakbolaan Tanah Air.

Djoko juga berkukuh Tim Transisi tidak memberikan izin kepada PT Liga Indonesia yang ngotot akan menyelenggarakan Liga Super Indonesia. Penyebabnya, PT Liga enggan meminta rekomendasi dan hanya berkordinasi dengan PSSI. “Mereka disuruh baik, nggak mau. Ya sudah lah, forget it."

Politikus Partai Amanat Nasional yang juga anggota Tim Kecil bentukan Presiden Joko Widodo dan FIFA itu yakin bahwa reformasi sepakbola hanya bisa diraih bersama orang-orang yang mau melakukannya. Maka, pihaknya tak mau ambil pusing dengan sikap PSSI dan PT Liga yang enggan berkordinasi dengan Tim Transisi.

“Terserah mereka, kalau mau di-banned terus ya nggak apa-apa. Nggak patheken (nggak peduli), daripada jadi sarang mafia terus,” ujar Djoko.

Sebelumnya, PT Liga Indonesia mengirimkan surat permohonan rekomendasi kepada BOPI demi bisa menggelar Liga Super Indonesia. Namun melalui surat resmi pada tanggal 5 Januari 2016, BOPI menolak permohonan PT Liga.

Penyebabnya, PT Liga masih menggandeng PSSI untuk menggelar kompetisi yang statusnya masih dibekukan Menteri Olahraga Imam Nahrawi. BOPI meminta PT Liga berkoordinasi dengan Tim Transisi bila serius ingin menggelar kompetisi.

ARTIKA RACHMI FARMITA

Berita terkait

Merugi Bersama Pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia

7 April 2023

Merugi Bersama Pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia

Berbagai sektor kehilangan peluang meraup cuan karena batalnya Piala Dunia U-20 di Indonesia. Potensi uang yang hilang diperkirakan Rp 150 triliun.

Baca Selengkapnya

Berdirinya PSSI Bermula Semangat Menentang Kolonial Belanda

17 Februari 2023

Berdirinya PSSI Bermula Semangat Menentang Kolonial Belanda

PSSI terbentuk di Yogyakarta pada 19 April 1930

Baca Selengkapnya

Ketum PSSI Iwan Bule Menjawab Soal Desakan Mundur dalam Tragedi Kanjuruhan

14 Oktober 2022

Ketum PSSI Iwan Bule Menjawab Soal Desakan Mundur dalam Tragedi Kanjuruhan

Jawaban Ketum PSSI Iwan Bule Soal Desakan Mundur, Sanksi FIFA, dan Temuan Soal Tragedi Kanjuruhan

Baca Selengkapnya

Kongres PSSI Digelar Sabtu Ini 29 Mei, Bahas Dua Agenda Utama

29 Mei 2021

Kongres PSSI Digelar Sabtu Ini 29 Mei, Bahas Dua Agenda Utama

Kongres biasa PSSI digelar di salah satu hotel di Jakarta, Sabtu, 29 Mei 2021, mulai pukul 14.00 WIB.

Baca Selengkapnya

HUT ke-91 PSSI dan Karangan Bunga di Patung Soeratin Sosrosugondo

19 April 2021

HUT ke-91 PSSI dan Karangan Bunga di Patung Soeratin Sosrosugondo

PSSI menghormati sejarah perjalanan perkembangan federasi persepakbolaan Indonesia dengan meletakkan karangan bunga di patung Soeratin.

Baca Selengkapnya

Begini Jejak kontroversial Nurdin Halid di Kancah Sepak Bola Nasional

11 Februari 2021

Begini Jejak kontroversial Nurdin Halid di Kancah Sepak Bola Nasional

Nurdin Halid mendapat gelar Doctor Honoris Causa Unnes. Begini jejaknya yang kontroversial di sepak bola nasional.

Baca Selengkapnya

PSSI Gelar Rapat Exco Rabu, Putuskan Nasib Kompetisi Liga 1 dan Liga 2

19 Januari 2021

PSSI Gelar Rapat Exco Rabu, Putuskan Nasib Kompetisi Liga 1 dan Liga 2

PSSI akan membahas dua agenda, termasuk nasib kompetisi, dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) yang digelar secara virutal pada Rabu.

Baca Selengkapnya

PSSI Akan Gelar Kongres Tahunan Pada 27 Februari 2021

26 Desember 2020

PSSI Akan Gelar Kongres Tahunan Pada 27 Februari 2021

PSSI dijadwalkan akan menggelar kongres tahunan pada 27 Februari 2021 yang akan dilakukan secara virtual.

Baca Selengkapnya

FIFA Datangi PSSI Terkait dengan KLB, Ini Hasilnya

12 April 2019

FIFA Datangi PSSI Terkait dengan KLB, Ini Hasilnya

PSSI berkonsultasi dengan Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) di Jakarta terkait kongres luar biasa (KLB).

Baca Selengkapnya

Andik Sebut Persiapan Timnas Piala AFF 2018 Kurang Panjang

24 November 2018

Andik Sebut Persiapan Timnas Piala AFF 2018 Kurang Panjang

Pemain sayap kawakan, Andik Vermansah, mengatakan persiapan timnas Indonesia untuk Piala AFF 2018 sangat minim sekali.

Baca Selengkapnya