Tampil 8 Menit tanpa Penyelamatan, Kurnia Meiga Dipuji  

Reporter

Minggu, 28 Februari 2016 12:59 WIB

Pemain Tim Nasional Indonesia U-23, Kurnia Meiga. TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO.CO, Jakarta - Kembalinya Kurnia Meiga ke Arema Cronus tak lantas menggeser Kdek Wardana sebagai pilihan utama pelatih kepala Milomir Seslija. Dalam debut pertamanya bersama tim berjuluk Singo Edan itu di turnamen Piala Gubernur Kalimantan Timur, Kurnia hanya diberi waktu tak lebih dari sepuluh menit untuk tampil bersama Cristian Gonzales dan kawan-kawan.

Kurnia dimasukkan pada menit ke-83. Tak banyak yang dilakukan mantan penjaga gawang timnas Indonesia itu dengan waktu sangat singkat di bawah mistar gawang. Sepanjang pertandingan, dia tidak sama sekali melakukan penyelamatan. Pilihan memasukkannya pun setelah Arema unggul 3-1. Meski demikian, Milomir Seslija memujinya setinggi langit.

"Dia masih kiper terbaik Indonesia saat ini," kata Seslija sambil mengacungkan jempolnya di hadapan wartawan.

Menurut dia, mengembalikan Kurnia ke performa semula memang memerlukan waktu. Seslija menyatakan ada tahapan latihan bagi dia untuk menjadi pilihan utamanya. "Pelan-pelan, saya tahu kualitas dia," ucapnya.

Kurnia sempat dikabarkan hengkang dari Arema dan melakukan trial di salah satu tim peserta Liga Jepang, Gamba Osaka. Namun, sepanjang perjalanan di Jepang, keinginan Kurnia tak sesuai rencana. Ia pun memutuskan bergabung kembali bersama Arema.

Kurnia yang berusaha ditemui tak ingin berbagi cerita perihal batalnya bergabung dengan peserta League-J ini. "Nanti saja, Mas," ujarnya sambil berlalu saat ditemui seusai laga melawan Gresik United di Stadion Utama Kalimantan Timur di Samarinda, Sabtu malam, 27 Februari 2016.

Di laga perdananya, Arema Cronus memang tampil perkasa melawan Gresik United. Tim asal Kota Malang, Jawa Timur, ini mampu membalikkan keadaan setelah tertinggal satu gol pada menit awal babak pertama. Performa ciamik para pemain Singo Edan yang bermain solid membuat Gresik United tak berdaya. Arema yang menguasai jalannya laga terus menggempur pertahanan lawan melalui Esteban Vizcara dan Srdjan Lopicic.

Raphael Maitimo dan kawan-kawan hanya perlu waktu 13 menit untuk menjebol gawang Juni Irawan, penjaga gawang Gresik United, sebanyak tiga kali. Dua gol pertama dicetak Esteban Vizcarra masing-masing pada menit ke-32 dan ke-40. Satu gol lain dicetak Rafael Maitimo pada masa injury time babak pertama.

FIRMAN HIDAYAT




Berita terkait

Jumlah Titik Panas di Kaltim Tambah saat Wilayah Lain Mulai Hujan

31 Oktober 2023

Jumlah Titik Panas di Kaltim Tambah saat Wilayah Lain Mulai Hujan

BMKG Stasiun Balikpapan mendeteksi sebanyak 462 titik panas tersebar di Provinsi Kalimantan Timur, sehingga semua pihak diminta waspada.

Baca Selengkapnya

5 Makanan Khas Kota Samarinda yang Patut Dicoba

7 Juni 2023

5 Makanan Khas Kota Samarinda yang Patut Dicoba

Makanan khas kawasan Kota Samarinda merupakan perpaduan cita rasa Indonesia dan budaya lokal yang kaya.

Baca Selengkapnya

3 Destinasi Wisata di Kota Samarinda, Bisa Menyusuri Sungai Mahakam

7 Juni 2023

3 Destinasi Wisata di Kota Samarinda, Bisa Menyusuri Sungai Mahakam

Terletak di tepi Sungai Mahakam, Kota Samarinda memancarkan pesona dengan keindahan alamnya, mulai dari hutan hujan tropis hingga warisan budaya.

Baca Selengkapnya

6 Destinasi Wisata di Kota Samarinda yang Beragam

31 Oktober 2022

6 Destinasi Wisata di Kota Samarinda yang Beragam

Samarinda memiliki wilayah 783 km persegi dengan kondisi geografi daerah berbukit berketinggian antara 10 sampai 200 meter dari permukaan laut.

Baca Selengkapnya

5 Keunikan Kota Samarinda

31 Oktober 2022

5 Keunikan Kota Samarinda

Samarinda memiliki wilayah seluas 783 km persegi dengan kondisi geografi daerah berbukit berketinggian antara 10 sampai 200 meter dari permukaan laut.

Baca Selengkapnya

Beragam Taktik Sepak Bola Modern, Tiki-Tika hingga Gegenpressing

31 Desember 2021

Beragam Taktik Sepak Bola Modern, Tiki-Tika hingga Gegenpressing

Saat ini taktik sepak bola modern semakin berkembang. Berikut ini empat taktik yang banyak dipakai para pelatih.

Baca Selengkapnya

Kota Samarinda Dikepung Banjir

18 Oktober 2021

Kota Samarinda Dikepung Banjir

Banjir ini bahkan melumpuhkan jalur Samarinda-Bontang karena banyaknya kendaraan yang tidak bisa melintas.

Baca Selengkapnya

Bali United Vs Arema FC Akhir Pekan: Makan Konate Bidik Poin

21 Agustus 2019

Bali United Vs Arema FC Akhir Pekan: Makan Konate Bidik Poin

Bintang Arema FC asal Mali, Makan Konate, bertekad membawa timnya meraih poin dalam laga di kandang Bali United akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

Pemain Papua di Arema FC: Sejarah dan Cinta yang Tak Pernah Putus

21 Agustus 2019

Pemain Papua di Arema FC: Sejarah dan Cinta yang Tak Pernah Putus

Arema FC yang didirikan pada era Galatama bermaterikan sejumlah pemain Papua dan tradisi itu dipertahankan sampai Liga 1 2019.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Arema FC Vs Barito Putera 2-1, Persipura Seri

19 Agustus 2019

Hasil Liga 1: Arema FC Vs Barito Putera 2-1, Persipura Seri

Hasil Liga 1 Senin: Arema FC Vs Barito Putera 2-1, Borneo FC Vs Persipura 1-1.

Baca Selengkapnya