Jerman Vs Italia, Loew Prihatin Lini Belakang yang Keropos

Reporter

Selasa, 29 Maret 2016 09:08 WIB

Pemain Jerman, Mats Hummels berebut bola di udara dengan pemain Inggris, Adam Lallana dalam laga uji coba persahabatan di Olympiastadion, Berlin, Jerman, 27 Maret 2016. AP Photo/Michael Sohn

TEMPO.CO, Jakarta - Gelandang tim nasional Jerman, Sami Khedira, benar-benar jengkel saat timnya ditekuk Inggris dengan skor 2-3 di Olympia Stadion, Berlin, Ahad lalu. "Ini kekalahan yang tidak perlu. Benar-benar bodoh. Kini kami harus melihat diri kami sendiri di depan cermin," kata Khedira seperti dikutip dari Sky Sports, Senin.

Dalam laga uji coba tersebut, Jerman sebenarnya sempat unggul dua gol lebih dulu lewat gol yang dicetak Toni Kroos (menit ke-43) dan Mario Gomez (menit ke-57). Namun kemenangan tersebut hanya bertahan hingga menit ke-60. Karena, semenit kemudian, Inggris berhasil melesakkan tiga gol beruntun lewat gol Harry Kane (menit ke-61), Jamie Vardy (menit ke-74), dan Eric Dier (menit ke-90).

"Kami bermain sangat baik sampai gol kedua kami tercipta. Namun setelah itu kami bermain sangat buruk, sehingga Inggris menghukum kami," kata Khedira.

Ini menjadi kekalahan kedua yang dialami Jerman secara beruntun setelah sebelumnya mereka ditekuk Prancis dengan skor 0-2 pada 23 November 2015.

Total, dari lima laga terakhir, Jerman hanya pernah meraih dua kemenangan, itu pun dari tim lemah Skotlandia dan Georgia. Sebelebihnya, kalah. Cukup menyedihkan mengingat mereka adalah juara dunia.

Pelatih Jerman, Joachim Loew, menunjuk lini belakang sebagai penyebab melorotnya performa tim. Bayangkan saja, mereka sudah kebobolan lima kali dalam dua laga terakhir.

Bahkan, dalam tim berjulukkan Der Panzer ini belum sekalipun mencatatkan clean sheet alias tidak kebobolan dalam enam laga terakhir mereka.

Terakhir kali Jerman tidak kebobolan adalah saat mereka mencukur Gibraltar dengan skor 7-0 pada pertengahan Juni tahun lalu. Sudah cukup lama. "Banyak sekali lubang di lini pertahanan kami dan kami tidak melakukan cukup banyak takel kepada pemain depan lawan," kata Loew.

Pelatih berusia 56 tahun ini juga menilai para pemainnya tampil kurang menekan sehingga membuat lawan memiliki cukup banyak ruang untuk bergerak. "Kami akan belajar dari kekalahan ini karena kami harus meningkatkan performa kami sebelum Piala Europa 2016 digelar," Loew melanjutkan. "Kami tidak boleh melakukan kesalahan seperti ini lagi."

Loew masih memiliki cukup waktu untuk membenahi lini belakang timnya karena Piala Europa baru akan digelar pada Juni nanti. Ia masih punya tiga laga uji coba lagi, salah satunya melawan Italia di Allianz Arena, Muenchen, Rabu dinihari.

"Italia memiliki performa yang hebat dan mereka menjadi salah satu kandidat juara Piala Europa. Sehingga ini akan menjadi pertandingan yang menarik," kata Loew.

Perfoma Italia memang sedang moncer. Mereka, misalnya, sukses menahan imbang Spanyol dengan skor 1-1 dalam laga persahabatan yang berlangsung akhir pekan lalu.

Bahkan, dalam tujuh laga terakhir, Italia hanya sekali menelan kekalahan, yakni saat mereka ditekuk Belgia dengan skor 1-3 pada pertengahan November tahun lalu.

Selain itu, Italia juga punya catatan bagus setiap kali bertemu Jerman. Dalam tujuh pertemuan terakhir kedua tim, tak sekalipun Jerman pernah menang dari Italia.

"Kami harus bermain selama 90 menit saat melawan Italia nanti, bukan 60 menit seperti melawan Inggris," kata Khedira, menyindir rekan setimnya.

Bagi Khedira, laga uji coba melawan Italia ini sangat penting karena Jerman tidak lagi memiliki sparring partner yang tangguh di sisa laga mereka.

Dua lawan mereka di laga uji coba berikutnya hanya Scotlandia dan Finlandia. Kedua tim ini tidak cukup tangguh. Sehingga, jika Loew ingin membenahi lini belakangnya, inilah saatnya!

DW SPORT | SKY SPORTS | ESPN FC | DWI AGUSTIAR

Berita terkait

Profil 4 Kiper Keturunan yang Dibidik Masuk Timnas Indonesia

8 hari lalu

Profil 4 Kiper Keturunan yang Dibidik Masuk Timnas Indonesia

Siapa saja kiper keturunan yang dibidik jadi pemain Timnas Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timnas Jerman Perpanjang Kontrak Julian Nagelsmann hingga 2026, Berimplikasi ke Liverpool dan Bayern Munchen

12 hari lalu

Timnas Jerman Perpanjang Kontrak Julian Nagelsmann hingga 2026, Berimplikasi ke Liverpool dan Bayern Munchen

Timnas Jerman resmi memperpanjang kontrak pelatih Julian Nagelsmann sampai 2026. Ada dua implikasi penting.

Baca Selengkapnya

Tercatat 500 Penampilan Bersama Borussia Dortmund, Ini Profil Mats Hummels

13 hari lalu

Tercatat 500 Penampilan Bersama Borussia Dortmund, Ini Profil Mats Hummels

Mats Hummels kini tercatat sebagai pemain kedua dengan penampilan terbanyak bersama Borussia Dortmund

Baca Selengkapnya

Jersey Timnas Jerman Dianggap Punya Nomor Punggung Mirip Simbol Nazi, Ini Respons Asosiasi Sepak Bola Negara Itu

30 hari lalu

Jersey Timnas Jerman Dianggap Punya Nomor Punggung Mirip Simbol Nazi, Ini Respons Asosiasi Sepak Bola Negara Itu

Timnas Jerman tengah mendapat sorotan. Jersey baru mereka memiliki salah satu nomor punggung yang disebut-sebut menyerupai simbol Nazi.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

37 hari lalu

Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

Timnas U-20 Indonesia akan kembali menjajal kekuatannya dengan melawan Cina U-20 pada pertandingan uji coba internasional, Senin malam, 25 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Italia Kalahkan Ekuador 2-0 berkat Gol Pellegrini dan Barella

38 hari lalu

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Italia Kalahkan Ekuador 2-0 berkat Gol Pellegrini dan Barella

Timnas Italia berhasil mengalahkan Ekuador dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.

Baca Selengkapnya

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

39 hari lalu

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

Timnas Jerman berhasil mengalahkan Prancis dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

39 hari lalu

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Brasil berhasil mengalahkan Timnas Inggris dengan skor 1-0 dalam pertandingan persahabatan.

Baca Selengkapnya

Timnas Jerman Beralih Sponsor dari Adidas ke Nike, Dikritik Menteri Ekonomi Kurang Patriotik

39 hari lalu

Timnas Jerman Beralih Sponsor dari Adidas ke Nike, Dikritik Menteri Ekonomi Kurang Patriotik

Keputusan DFB untuk meninggalkan Adidas dan beralih menggunakan Nike untuk Timnas Jerman memicu kritik dari pemerintah setempat.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Laga Persahabatan Minggu Dinihari, 24 Maret 2024: Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman

39 hari lalu

Jadwal Bola Laga Persahabatan Minggu Dinihari, 24 Maret 2024: Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman

Jadwal bola pada Minggu dinihari, 24 Maret 2024, akan menampilkan rangkaian laga persahabatan, termasuk Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman.

Baca Selengkapnya