Liverpool Hadapi Dortmund, Klopp Siap Lupakan Cinta Lama  

Reporter

Kamis, 31 Maret 2016 15:21 WIB

Manajer Liverpool, Juergen Klopp bersemangat saat tim asuhannya berlaga melawan Manchester United dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Europa di Anfield, Liverpool, Inggris, 11 Maret 2016. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Juergen Klopp lebih mengkhawatirkan Borussia Dortmund di lapangan daripada di dalam hatinya. Klopp akan menjalani tugas berat ketika membawa Liverpool menghadapi mantan timnya itu pada perempat final Liga Europa, Kamis, 7 April 2016.

Dua pertemuan dengan Dortmund akan menjadi momen yang sangat berat buat Klopp, terutama ketika bermain di kandang lawan. Pelatih berusia 48 tahun itu mengaku bisa mengatasi perasaannya yang campur aduk tapi lebih berat lagi menghadapi pasukan kuning yang pernah tujuh tahun ditanganinya itu di lapangan.

"Ini bukan masalah perang di dalam hati antara cinta lama dan cinta baru. Buat saya hal ini tidak masalah. Sebelum saya bergabung dengan Dortmund, hubungan saya dengan klub sebelumnya, Mainz, juga baik," tutu Klopp di situs Liverpool.

"Kami semua sadar betapa sulit hasil undian ini. Kami harus mewaspadai gaya bermain Dortmund. Tapi bila kami beruntung dan mampu menampilkan permainan sesuai yang kami rencanakan, kami punya peluang menang," ungkapnya lagi.

Dortmund lolos ke perempat final setelah menghancurkan klub Inggris lain, Tottenham Hotspur, dengan agregat 5-1 sedangkan Liverpool menyingkirkan musuh bebuyutannya, Manchester United, 3-1. Laga pertama perempat final akan digelar di kandang Dortmund dan sepekan kemudian baru di Anfield.

"Biasanya kami selalu memiliki rencana permainan yang bagus melawan tim-tim dengan permainan sangat baik. Kami tak akan mengistirahatkan siapapun," tegas Klopp, yang menggantikan Brendan Rodgers pada Oktober 2015.

PIPIT

Berita terkait

Profil Marco Reus yang akan Hengkang dari Borussia Dortmund

17 jam lalu

Profil Marco Reus yang akan Hengkang dari Borussia Dortmund

Borussia Dortmund mengumumkan, Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer

Baca Selengkapnya

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

3 hari lalu

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

Deputi Otorita IKN Agung Wicaksono menyatakan beberapa perusahaan dari Malaysia dan Jerman telah menyatakan minatnya untuk berinvestasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Ujung Perang Dunia II Eropa: Eva Braun, Istri Adolf Hitler yang Tewas Sehari Setelah Pernikahan

4 hari lalu

Ujung Perang Dunia II Eropa: Eva Braun, Istri Adolf Hitler yang Tewas Sehari Setelah Pernikahan

Bernama lengkap Eva Anna Paula Braun, Braun adalah simpanan yang lalu menjadi istri Adolf Hitler, pemimpin Nazi Jerman di Perang Dunia II.

Baca Selengkapnya

Perang Dunia II: Kilas Balik Kematian Adolf Hitler 79 Tahun Silam

4 hari lalu

Perang Dunia II: Kilas Balik Kematian Adolf Hitler 79 Tahun Silam

Setelah kematian Adolf Hitler, Ibukota Jerman, Berlin, jatuh ke tangan Sekutu pada 7 Mei 1945. Itu menandai akhir dari Perang Dunia II di Eropa.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

7 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

7 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

8 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh West Ham dalam pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

8 hari lalu

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

Pelatih Feyenoord Arne Slot dikabarkan akan menjadi pengganti Jurgen Klopp di Liverpool untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

Liverpool Mengincar Arne Slot Menggantikan Jurgen Klopp, Siapa Dia?

10 hari lalu

Liverpool Mengincar Arne Slot Menggantikan Jurgen Klopp, Siapa Dia?

Liverpool melirik pelatih Feyenoord Arne Slot untuk menggantikan Jurgen Klopp

Baca Selengkapnya

Jerman Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

10 hari lalu

Jerman Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

Jerman menyatakan akan melanjutkan pendanaan untuk UNRWA, menyusul negara-negara lain yang sempat menangguhkan pendanaan.

Baca Selengkapnya