Evan Dimas Janji Antarkan Surabaya United Menang  

Reporter

Editor

Sunu Dyantoro

Jumat, 24 Juni 2016 08:35 WIB

Mantan kapten timnas U 19 Evan Dimas Darmono, Kamis siang 19 Mei 2016 tiba di Tanah Air, melalui terminal kedatangan 2D Bandara Internasional Soekarno-Hatta. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Gelandang Bhayangkara Surabaya United, Evan Dimas Darmono, bertekad membawa timnya meraih poin penuh saat menjamu Madura United dalam laga lanjutan kompetisi Indonesia Soccer Championship di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu, 25 Juni 2016.

"Saya tidak ada pikiran setiap main harus mencetak gol. Yang penting saya bermain bagus dan bagaimana caranya tim ini bermain kompak dan bisa memenangi pertandingan," kata Evan Dimas setelah mengikuti latihan di Stadion Gelora Delta, Kamis malam, 23 Juni 2016.

Evan mengatakan tidak gentar menghadapi empat mantan pemain senior Bhayangkara Surabaya United yang kini bermain di kubu Madura United. Empat pemain itu adalah Munhar (bek), Slamet Nurcahyono (gelandang), Asep Berlian (bek), dan Heri Prasetyo (kiper).

"Ya, tidak apa-apa. Saya rasa wajar dalam sepak bola, sekarang teman, besok lawan. Yang pasti rivalitas antarpemain hanya 90 menit. Di luar itu, kami sahabat," ujar mantan kapten timnas U-19 ini. Evan mengaku siap melakukan instruksi pelatih untuk menghadapi senior-seniornya itu.

Surabaya United mendapat hasil positif pada dua laga terakhir kompetisi Indonesia Soccer Championship. Pekan lalu, Surabaya United mencukur Persiba Balikpapan dengan 2-0. Evan Dimas menyumbang satu gol. Pada pekan sebelumnya, Surabaya United menundukkan Persib Bandung 4-1.

Dengan hasil itu, Surabaya United sementara berada pada posisi ketujuh klasemen dengan 11 poin. Adapun Madura United, yang pada pertandingan sebelumnya ditahan imbang Bali United 0-0, berada satu tingkat di atas dengan 12 poin.

NUR HADI

Berita terkait

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

1 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

1 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

2 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

2 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

3 hari lalu

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Sejumlah fakta menarik Shin Tae-yong yang sukses bawa timnas U-23 Indonesia ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

3 hari lalu

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

Mantan pemain Timnas Indonesia, Bambang Nurdiansyah, meminta PSSI semakin menggiatkan pembinaan atlet sepakbola usia muda.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

4 hari lalu

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

Timnas Indonesia akan menghadapi Uzbekistan laga semifinal Piala Asia U-23, pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Ungkap Belum Tanda Tangan Kontrak Baru Usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

6 hari lalu

Shin Tae-yong Ungkap Belum Tanda Tangan Kontrak Baru Usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong enggan berkomentar banyak soal masa depannya bersama timnas Indonesia karena belum menandatangani perpanjangan kontrak dari PSSI.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ucapkan Selamat ke Timnas U-23 Indonesia yang Lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

6 hari lalu

Jokowi Ucapkan Selamat ke Timnas U-23 Indonesia yang Lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Timnas U-23 Indonesia melaju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah menyingkirkan Korea Selatan lewat adu penalti 11-10 menyusul hasil 2-2.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Maju Semifinal Piala Asia U-23 2024, Begini Komentar Erick Thohir Usai Skuad Garuda Cetak Sejarah Baru

6 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia Maju Semifinal Piala Asia U-23 2024, Begini Komentar Erick Thohir Usai Skuad Garuda Cetak Sejarah Baru

Timnas U-23 Indonesia maju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah menyingkirkan Korea Selatan lewat adu penalti 11-10, menyusul hasil imbang 2-2.

Baca Selengkapnya