Lawan Persegres, Mitra Kukar Waspada Eksekusi Bola Mati

Reporter

Editor

Zed abidien

Rabu, 27 Juli 2016 13:00 WIB

Pesepak bola Mitra Kukar, Yogi Rahadian, melakukan selebrasi usai mencetak gol penentu kemenangan timnya dalam Final Piala Jenderal Soedirman di Stadion Utama GBK Senayan, Jakarta, 24 Januari 2016. Yogi menjebol gawang Semen Padang pada menit 90. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

TEMPO.CO, Gresik - Persegres Gresik United bertanding melawan Mitra Kukar petang ini, pukul 16.00. Pertandingan lanjutan kompetisi Torabika Soccer Championship itu digelar di Stadion Petrokimia, Gresik.

Pelatih Mitra Kukar Subangkit mengatakan meski bermain tandang, dia tetap menargetkan meraih kemenangan. "Minimal seri," katanya di Gresik, Rabu, 27 Juli 2016.

Menurut Subangkit para pemain Mitra Kukar harus mewaspadai pemain lini tengah Persegres. Terutama pemain tengah, In Kyun Oh. "Harus waspada bola-bola mati, saat tendangan bebas maupun sepak pojok," katanya. Subangkit merasa bersyukur Persegres tak bisa menurunkan Patrick Da Silva karena cedera. "Tapi kami tak akan meremehkan Persegres."

Sementara itu, pelatih Persegres Gresik United, Lestiadi mengatakan telah menyiapkan taktik untuk mengalahkan Mitra Kukar. Lestiadi punya dua pengalaman mengalahkan Mitra Kukar yaitu saat melatih Persegres pada musim 2015 dan saat menangani PSM Makassar di Piala Jenderal Sudirman. "Mudah-mudahan pengalaman saya itu bisa merebut tiga angka sore ini," kata Lestiadi.

Jelang berhadapan dengan Mitra Kukar, Lestiadi sudah memberikan taktik khusus kepada pertahanan Persegres. Dia tidak ingin lini belakang melakukan kesalahan lagi seperti pertandingan sebelumnya.

Menurutnya tiga kekalahan beruntun pada pertandingan terakhir yakni yakni kalah 3-5 atas Persiba Balikpapan, takluk 1-2 dari Madura United dan tumbang 0-1 atas Bhayangkara Surabaya United, tidak boleh terulang lagi. "Kami sudah memperbaikinya," kata Lestiadi.

Dalam pertandingan nanti Lestiadi tidak bisa memainkan striker asingnya Patrick Da Silva. Patrick sore nanti absen karena cedera. "Mungkin akan diganti Yusuf Effendi, jadi sudah kami antisipasi absennya Patrick," katanya.

Meski begitu, kemungkinan besar Lestiadi sudah bisa menurunkan pemain belakang Sasa Zacevic. Lini tengah Lestiadi masih mengandalkan pemain Korea Selatan In Kyun Oh sebagai pengatur serangan.

EDWIN FAJERIAL

Berita terkait

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

8 hari lalu

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

Madura United mengalahkan PSM Makassar 2-0 pada pekan ke-32 Liga 1 berkat gol Riyatno Abiyoso dan Dalberto.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

10 hari lalu

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

Erick Thohir mengatakan PSSI melakukan sinkronisasi program kompetisi berjenjang sehingga mampu menciptakan komposisi Timnas Indonesia yang merata.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

12 hari lalu

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

Marko Simic mencetak gol kemenangan saat Persija Jakarta menjamu Persis Solo pada pekan ke-31 Liga 1 pada Rabu, 17 April 2024.

Baca Selengkapnya

Daftar Top Skor Liga 1: David da Silva Teratas dengan 22 Gol Usai Cetak Gol saat Persib Ditahan Imbang Persita 3-3

14 hari lalu

Daftar Top Skor Liga 1: David da Silva Teratas dengan 22 Gol Usai Cetak Gol saat Persib Ditahan Imbang Persita 3-3

Penyerang Persib Bandung David da Silva mencetak gol ke-22 di Liga 1 musim ini saat timnya bermain imbang melawan Persita Tangerang pekan ke-24.

Baca Selengkapnya

Laga Lawan Persib Bandung di Liga 1 Pekan Ke-33 Jadi Debutnya Bersama Persita Tangerang, Apa Kata Luis Edmundo Duran?

14 hari lalu

Laga Lawan Persib Bandung di Liga 1 Pekan Ke-33 Jadi Debutnya Bersama Persita Tangerang, Apa Kata Luis Edmundo Duran?

Luis Edmundo Duran asal Cile akan menjalani debutnya sebagai pelatih Persita Tangerang saat laga melawan Persib Bandung di Liga 1 pekan ke-33, Senin.

Baca Selengkapnya

Jadwal Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024, Stefano Beltrame dan Beckham Putra Diragukan Main

15 hari lalu

Jadwal Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024, Stefano Beltrame dan Beckham Putra Diragukan Main

Kabar gembira, gelandang Marc Klok sudah berlatih bersama rekan-rekannya menjelang laga Persita Tangerang vs Persib Bandung pada pekan ke-31 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga 1 Pekan 31 pada Senin 15 April 2024: Persib Bandung, Bali United dan Arema FC Main Tandang

15 hari lalu

Jadwal Liga 1 Pekan 31 pada Senin 15 April 2024: Persib Bandung, Bali United dan Arema FC Main Tandang

Jadwal Liga 1 pekan ke-31 sempat ditunda karena alasan dukungan untuk timnas U-23 Indonesia yang bersiap tampil di Piala Asia U-23 2024 Qatar.

Baca Selengkapnya

PSSI akan Datangkan Wasit Liga Inggris dan Liga Jepang untuk Pimpin Liga 1 Musim Depan

26 hari lalu

PSSI akan Datangkan Wasit Liga Inggris dan Liga Jepang untuk Pimpin Liga 1 Musim Depan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir berharap kehadiran wasit Liga Inggris dan Liga Jepang di Liga 1 dapat memberi ilmu untuk wasit lokal.

Baca Selengkapnya

Akan Diterapkan Erick Thohir di Liga Indonesia, Apa Itu Digitalisasi Wasit?

26 hari lalu

Akan Diterapkan Erick Thohir di Liga Indonesia, Apa Itu Digitalisasi Wasit?

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memastikan akan ada digitalisasi perwasitan untuk mendukung kemajuan kompetisi liga sepak bola di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Ingin Kompetisi Liga Tak Berbenturan dengan Agenda Timnas Indonesia, Minta PT LIB Selaraskan Jadwal

26 hari lalu

Erick Thohir Ingin Kompetisi Liga Tak Berbenturan dengan Agenda Timnas Indonesia, Minta PT LIB Selaraskan Jadwal

Ketua Umum PSSI Erick Thohir meminta PT LIB menyelaraskan jadwal kompetisi domestik dengan agena pertandingan timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya