Brasil Cukur Bolivia 5-0, Neymar dan Jesus Sumbang Gol  

Reporter

Jumat, 7 Oktober 2016 11:16 WIB

Penyerang Brasil Gabriel Jesus, menggiring bola melewati hadangan pemain Bolivia Marvin Bejarano dan Edward Zenteno pada pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2016 di Natal, Brasil, 6 Oktober 2016. AP/Leo Correa

TEMPO.CO, Jakarta - Tim nasional Brasil sukses mengalahkan Bolivia dengan skor telak 5-0 dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Conmebol di Arena das Dunas, Natal, Brasil, Jumat pagi WIB. Kemenangan ini tak mengubah posisi Brasil di peringkat dua klasemen sementara dengan 18 poin dan terpaut satu angka dari pemuncak klasemen. Bolivia juga masih tetap di posisi sembilan dengan tujuh angka.

Neymar membuka keunggulan pada menit ke-11 setelah melakukan kerja sama satu-dua dengan Gabriel Jesus. Neymar kemudian merangsek masuk ke area pertahanan lawan dan mengelabui bek sebelum melesakkan tembakan keras ke gawang Bolivia.

Philippe Coutinho menggandakan keunggulan tim tuan rumah pada menit ke-26 setelah menerima sodoran Giuliano.

Filipe Luis memperlebar keunggulan menjadi 3-0 pada menit 39 setelah menerima bola dari Neymar yang melakukan serangan balik cepat. Luis pun dengan tenang menyelesaikan umpan itu menjadi gol.

Menjelang babak pertama berakhir, Brasil semakin menjauh berkat gol keempat yang dilesakkan Gabriel Jesus. Menerima umpan terobosan Neymar, Gabriel melakukan tendangan chip saat tinggal berhadapan dengan kiper.

Roberto Firmino mencetak gol kelima pada babak kedua, tepatnya menit 75, setelah menuntaskan hasil kerja samanya dengan Philippe Coutinho.

Susunan pemain:

Brasil: Alisson, Dani Alves, Miranda, Fernandinho, Filipe Luis, Renato Augusto, Gabriel Jesus, Neymar, Philippe Coutinho, Marquinhos, Giuliano

Bolivia: Carlos Lampe, Edemir Rodriguez, Juan Carlos Arce, Marcelo Martins, Jhasmani Campos, Alejandro Melean, Pedro Azogue, Ronald Raldes, Marvin Bejarano, Yasmani Duk, Edward Zenteno.

ANTARA

Berita terkait

Mengenal Kim Pan-gon Pelatih Timnas Malaysia

30 hari lalu

Mengenal Kim Pan-gon Pelatih Timnas Malaysia

Meskipun pelatih Kim Pan-gon belum mampu mengangkat timnas Malaysia meraih prestasi dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026, dia tetap menjaga semangat

Baca Selengkapnya

Perjalanan Karier Park Hang-seo yang Dirumorkan Kembali Melatih Timnas Vietnam

34 hari lalu

Perjalanan Karier Park Hang-seo yang Dirumorkan Kembali Melatih Timnas Vietnam

Nama Park Hang-seo muncul dalam kandidat pengganti pelatih timnas Vietnam, Philippe Troussier

Baca Selengkapnya

Profil Endrick Felipe, Bintang Muda Brasil yang akan Memperkuat Real Madrid

34 hari lalu

Profil Endrick Felipe, Bintang Muda Brasil yang akan Memperkuat Real Madrid

Endrick Felipe sudah dikontrak Real Madrid sejak Desember 2022. Endrick baru bisa bergabung dengan Real Madrid saat usianya 18 tahun pada Juli 2024

Baca Selengkapnya

Mengenal Rully Nere, Legenda Timnas Indonesia yang Memuji Ragnar Oratmangoen

35 hari lalu

Mengenal Rully Nere, Legenda Timnas Indonesia yang Memuji Ragnar Oratmangoen

Legenda Timnas Indonesia, Rully Nere memuji performa timnas Indonesia saat menang menghadapi Vietnam dalam laga lanjutan Grup F

Baca Selengkapnya

Philippe Troussier Tersingkir dari Kepelatihan Timnas Vietnam, Berikut Perjalanan Kariernya

35 hari lalu

Philippe Troussier Tersingkir dari Kepelatihan Timnas Vietnam, Berikut Perjalanan Kariernya

Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) mengakhiri kontrak pelatih Philippe Troussier pada Senin, 26 Maret 2024

Baca Selengkapnya

Soal Kembali Latih Timnas Vietnam, Park Hang-seo Hanya Tersenyum dan Bilang Terima Kasih

35 hari lalu

Soal Kembali Latih Timnas Vietnam, Park Hang-seo Hanya Tersenyum dan Bilang Terima Kasih

Park Hang-seo mendapatkan pertanyaan tentang kemungkinan kembali menjadi pelatih kepala Timnas Vietnam.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Brasil Richarlison Blakblakan Soal Perjuangan Melawan Depresi yang Nyaris Membuatnya Menyerah

36 hari lalu

Pemain Timnas Brasil Richarlison Blakblakan Soal Perjuangan Melawan Depresi yang Nyaris Membuatnya Menyerah

Penyerang Timnas Brasil, Richarlison, berbagi kisah soal usahanya berjuang melawan depresi yang membuatnya hampir menyerah.

Baca Selengkapnya

Alvaro Morata Dicemooh Saat Laga Spanyol vs Brasil di Bernabeu, Pelatih Luis de la Fuente Sakit Hati

36 hari lalu

Alvaro Morata Dicemooh Saat Laga Spanyol vs Brasil di Bernabeu, Pelatih Luis de la Fuente Sakit Hati

Pelatih timnas Spanyol, Luis de la Fuente, mengungkapkan dirinya sakit hati melihat Alvaro Morata dicemooh penonton saat bermain di negaranya sendiri.

Baca Selengkapnya

Dani Alves Keluar dari Penjara dengan Jaminan, Tak Berkomentar dan Langsung Masuk Mobil

37 hari lalu

Dani Alves Keluar dari Penjara dengan Jaminan, Tak Berkomentar dan Langsung Masuk Mobil

Dani Alves meninggalkan penjara didampingi pengacaranya.

Baca Selengkapnya

Reaksi Emosional Endrick Usai Cetak Gol Kemenangan Timnas Brasil Atas Inggris di Wembley

39 hari lalu

Reaksi Emosional Endrick Usai Cetak Gol Kemenangan Timnas Brasil Atas Inggris di Wembley

Endrick mencetak gol kemenangan saat diturunkan dari bangku cadangan dan baru masuk lapangan 9 menit saat timnas Brasil mengalahkan Inggris 1-0.

Baca Selengkapnya