Kawal Kongres PSSI, Ratusan Bonek Datangi Jakarta  

Reporter

Rabu, 9 November 2016 15:10 WIB

Massa suporter Persebaya Surabaya, Bonek berkumpul di Stadion Tugu, Jakarta Utara, 2 Agustus 2016. Tempo/Avit Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Ratusan pendukung fanatik tim Persebaya Surabaya, atau Bonek, yang akan mendatangi Kongres PSSI di Hotel Mecure, Ancol, Jakarta, Kamis, 10 November 2016, masih tertahan di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Rabu, 9 November 2016. Dalam salah satu agenda sidang PSSI, dibicarakan nasib Persebaya yang saat ini dibekukan PSSI.

Suporter yang beratribut kaus hijau dan membawa syal ini terlihat berkumpul di sudut-sudut kawasan Stasiun Pasar Senen. Ada beberapa Bonek yang sudah berada di dalam tujuh Metromini. Sejumlah polisi terlihat berjaga di sekitar Stasiun Senen.

Saat ini proses negosiasi antara perwakilan Kementerian Pemuda dan Olahraga, yang diwakili Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Gatot S. Dewa Broto, perwakilan Bonek, dan polisi sedang berlangsung di salah satu ruangan di stasiun tersebut.

Sebelum melakukan negosiasi, pria yang juga Kepala Komunikasi Publik Kementerian Pemuda dan Olahraga itu menyatakan saat ini ada sekitar 500 Bonek yang sudah berada di Jakarta. "Saat ini kami menunggu Sekjen PSSI dan Wakapolda di ruangan Kepada Stasiun Senen," kata Gatot S. Dewa Broto dalam pesan pendeknya.

Sebelumnya, Presidium Bonek Andi Peci membenarkan jika mereka berencana menghadiri Kongres PSSI dengan agenda utama pemilihan kepengurusan baru periode 2016-2020. Selain itu, ada rapat Komite Eksekutif yang akan memutuskan masa depan Persebaya.

Informasi yang berkembang, ratusan Bonek yang ada di Stadion Senen ini akan ditempatkan di Stadion Koja. Namun perkembangan terakhir ada opsi Bonek akan ditempatkan di Stadion Tugu, Jakarta Utara.

Jumlah Bonek yang ada di Jakarta kemungkinan besar akan terus bertambah karena mereka berangkat dengan beberapa kelompok besar. Selain yang datang di pagi hari, Bonek ada yang dijadwalkan tiba sore nanti, bahkan besok pagi.

ANTARA

Berita terkait

Jadwal Final Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan Malam Ini, Timur Kapadze Optimistis Bawa Timnya Juara

5 jam lalu

Jadwal Final Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan Malam Ini, Timur Kapadze Optimistis Bawa Timnya Juara

Duel timnas Jepang U-23 vs Uzbekistan U-23 pada final Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung Jumat malam ini, mulai 22.30 WIB.

Baca Selengkapnya

Coach Justin: Sepak Bola Indonesia Berkembang Sangat Pesat

1 hari lalu

Coach Justin: Sepak Bola Indonesia Berkembang Sangat Pesat

Justinus Lhaksana alias Coach Justin mengatakan sepak bola Indonesia berkembang sangat pesat.

Baca Selengkapnya

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

1 hari lalu

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

Ramai istilah pundit dalam dunia sepak bola. Arti kata pundit merujuk pada seseorang yang memiliki keahlian di dunia sepak bola.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

3 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

Ada tiga keputusan wasit VAR yang dinilai merugikan Timnas U-23 Indonesia U-saat melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

6 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Kehadiran Suporter Timnas Indonesia Jadi Sorotan Jelang Laga Melawan Korea Selatan di Piala Asia U-23

8 hari lalu

Kehadiran Suporter Timnas Indonesia Jadi Sorotan Jelang Laga Melawan Korea Selatan di Piala Asia U-23

Kehadiran ribuan suporter Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024 menjadi sorotan. Korea Selatan dianggap bakal seperti melakoni laga tandang.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

13 hari lalu

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

Erick Thohir mengatakan PSSI melakukan sinkronisasi program kompetisi berjenjang sehingga mampu menciptakan komposisi Timnas Indonesia yang merata.

Baca Selengkapnya

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

16 hari lalu

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.

Baca Selengkapnya

35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

18 hari lalu

35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

Hillsborough Disaster atau tragedi Hillsborough yang menewaskan ratusan orang termasuk yang terluka. Salah satu tragedi sepak bola dunia.

Baca Selengkapnya

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

24 hari lalu

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.

Baca Selengkapnya