Sempat Unggul 2 Gol, Inggris Akhirnya Ditahan Spanyol 2-2  

Reporter

Rabu, 16 November 2016 05:36 WIB

Pemain timnas Inggris, Jamie Vardy melakukan selebrasi usai menjebol gawang Wales saat bertanding di Penyisihan Grup B Piala Eropa 2016 di stadion Stade Bollaert-Delelis, di Lens, Perancis, 16 Juni 2016. Gol tersebut berhasil bawa Inggris samakan kedudukan menjadi 1-1. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta – Tim sepak bola nasional Inggris sempat memimpin dua gol atas Spanyol. Namun dua gol di menit-menit akhir pertandingan membuat laga persahabatan yang digelar di Wembley, Rabu, 16 November 2016 dinihari WIB, berakhir 2-2.

Inggris unggul berkat gol Adam Lallana dan Jamie Verdy, tapi harus puas dengan hasil seri setelah kebobolan oleh gol Iago Aspas dan Isco.

Dalam laga terakhirnya sebagai pelatih sementara, Gareth Southgate tak bisa memasang Harry Kane dan Wayne Rooney yang cedera dan sudah dipulangkan ke klubnya. Ia memasang Jamie Vardy di lini depan serta Eric Dier di lini tengah.

Inggris langsung menggebrak di awal laga. Pada menit kedelapan, Jamie Vardy dijatuhkan di dalam kotak penalti oleh Pepe Reina. Hal itu membuat Inggris langsung mendapat hadiah penalti. Adam Lallana, yang dipercaya untuk mengambil eksekusi, menjalankan tugasnya dengan baik.

Spanyol, yang berusaha mengejar, justru kembali kebobolan pada menit ke-48 oleh gol Vardy. Pemain Leicester ini memanfaatkan umpan Jordan Henderson.

Keunggulan tersebut sirna di akhir laga. Iago Aspas, yang bermain sebagai pemain cadangan, berhasil mencetak gol pada menit ke-98. Lewat serangan balik yang dirancang Alvaro Morata, Aspas berhasil membobol gawang Inggris yang di babak kedua dijaga Tom Heaton.

Setelah gol ini, Spanyol bertubi-tubi melakukan serangan. Mereka akhirnya mendapat satu gol lagi lewat Isco di masa injury.

Susunan pemain

Inggris (4-2-3-1): Hart (Heaton 46); Clyne, Stones, Cahill (Jagielka 46), Rose (Cressel 79); Henderson, Dier; Sterling (Townsend 65), Lallana (Walcott 27), Lingard; Vardy (Rashford 67)

Spanyol (4-3-3): Reina; Carvajal, Martinez, Nacho, Azpilicueta; Mata (Koke 46), Busquets (Nolito 78), Thiago (Herrera 56); Silva (Isco 64), Vitolo (Aspas 46), Aduriz (Morata 64)

SOCCERWAY | UEFA | NURDIN



Berita terkait

WAGs Timnas Inggris Berencana Sewa Mantan Tentara Terlatih untuk Keamanan Saat Euro 2024

30 hari lalu

WAGs Timnas Inggris Berencana Sewa Mantan Tentara Terlatih untuk Keamanan Saat Euro 2024

WAGs timnas Inggris merencanakan hal itu setelah pemerintah Jerman menyampaikan kekhawatiran mereka mengenai ancaman serangan teror saat Euro 2024.

Baca Selengkapnya

James Maddison Percaya Diri Bisa Masuk Skuad Timnas Inggris untuk Euro 2024

35 hari lalu

James Maddison Percaya Diri Bisa Masuk Skuad Timnas Inggris untuk Euro 2024

James Maddison menciptakan assist terjadinya gol Jude Bellingham saat timnas Inggris bermain imbang 2-2 melawan Belgia di laga persahabatan Selasa.

Baca Selengkapnya

Gareth Southgate Soroti Pengaruh Kobbie Mainoo saat Timnas Inggris Imbang 2-2 Lawan Belgia

37 hari lalu

Gareth Southgate Soroti Pengaruh Kobbie Mainoo saat Timnas Inggris Imbang 2-2 Lawan Belgia

Manajer Timnas Inggris Gareth Southgate memuji penampilan Kobbie Mainoo dalam pertandingan melawan Belgia yang berakhir imbang 2-2 di Wembley Stadium.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

39 hari lalu

Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

Timnas U-20 Indonesia akan kembali menjajal kekuatannya dengan melawan Cina U-20 pada pertandingan uji coba internasional, Senin malam, 25 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Italia Kalahkan Ekuador 2-0 berkat Gol Pellegrini dan Barella

39 hari lalu

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Italia Kalahkan Ekuador 2-0 berkat Gol Pellegrini dan Barella

Timnas Italia berhasil mengalahkan Ekuador dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.

Baca Selengkapnya

Reaksi Emosional Endrick Usai Cetak Gol Kemenangan Timnas Brasil Atas Inggris di Wembley

39 hari lalu

Reaksi Emosional Endrick Usai Cetak Gol Kemenangan Timnas Brasil Atas Inggris di Wembley

Endrick mencetak gol kemenangan saat diturunkan dari bangku cadangan dan baru masuk lapangan 9 menit saat timnas Brasil mengalahkan Inggris 1-0.

Baca Selengkapnya

Dorival Junior Debut Bersama Timnas Brasil, Kalahkan Inggris 1-0 dan Endrick Cetak Gol Internasional Pertama

40 hari lalu

Dorival Junior Debut Bersama Timnas Brasil, Kalahkan Inggris 1-0 dan Endrick Cetak Gol Internasional Pertama

Dorival Junior ditunjuk sebagai pelatih timnas Brasil pada 8 Januari dan kemenangan atas Inggris ini jadi debutnya bersama tim nasional negaranya.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Tinggalkan Timnas Inggris, Kembali ke Bayern Munchen untuk Pemulihan Cedera

40 hari lalu

Harry Kane Tinggalkan Timnas Inggris, Kembali ke Bayern Munchen untuk Pemulihan Cedera

Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, mengonfirmasi bahwa Harry Kane tidak akan bermain saat melawan Belgia pada Rabu dinihari WIB.

Baca Selengkapnya

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

40 hari lalu

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

Timnas Jerman berhasil mengalahkan Prancis dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

40 hari lalu

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Brasil berhasil mengalahkan Timnas Inggris dengan skor 1-0 dalam pertandingan persahabatan.

Baca Selengkapnya