Persib Kalahkan Persiba, Djadjang: Target Clean Sheet Gagal

Reporter

Senin, 13 Februari 2017 13:46 WIB

Dua pemain PSM Makassar berusaha merebut bola dari kaki pemain Persib Bandung Sergio van Dijk pada laga Piala Presiden di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 6 Februari 2017. Persib mengungguli PSM Makassar dengan skor 1-0. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Kepala Persib Bandung Djadjang Nurdjaman mengakui anak asuhnya bermain kurang baik pada awal-awal babak pertama saat melakoni laga kontra Persiba Balikpapan dalam penyisihan grup C, Piala Presiden 2017.

Laga yang berujung pada kemenangan Persib 3-1 atas Persiba itu dihelat di stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Minggu malam, 12 Februari 2017.

Skuad berjulukan Maung Bandung memang seperti bermain tanpa skema pada awal babak pertama dalam laga itu. Hingga harus dikagetkan oleh gol cepat Marlon Da Silva pada menit 5.

Baca: Satu Perubahan Mencolok Terjadi di MU di Bawah Mourinho

"Di awal kami agak sedikit nervous, sampai 15 menit dan gol pembalas terjadi, setelah 20 menit baru anak-anak menemukan bentuk permainan," ujar Djanur--sapaan akrab Djadjang-- seusai laga.

Djanur mengatakan awalnya menargetkan bisa clean sheet alias tidak kebobolan dalam tiga laga babak penyisihan Piala Presiden. Namun, akibat kelengahan penggawanya membuat gawang Persib kini tidak perawan lagi.

"Pasti perbaikan kekurangan sudah ada, sudah ada progres namun akan tetap perbaiki yang masih kurang. Namun cukup disesalkan di fase ini ingin clean sheet (tak kebobolan) tapi karena faktor kurang konstentrasi tadi jadi gagal," katanya.

Baca: Febri Haryadi Memukau di Persib, Berpeluang ke Timnas U-22

Meski gagal clean sheet, tapi kini Erick Weeks dan kawan-kawan sukses memuncaki klasemen sementara grup C dengan torehan 6 poin dari dua kali kemenangan.

Ketiga gol yang dilahirkan Persib masing-masing lahir dari dua sepakan Sergio Van Dijk dan satunya lagi diciptakan oleh Febri Haryadi.

Kini Maung Bandung--julukan Persib-- menargetkan bisa sapu bersih satu laga terakhir saat harus berhadapan dengan Persela Lamongan.

"Harus keluar sebagai juara grup untuk itu tidak ada kata tidak menang karena kalau kalah, head to head akan kalah, dan Persela akan di atas, itu akan menarik betul, itu memompa kami untuk bisa sapu bersih," ujar dia.

Baca: Sukses Zidane di Real Madrid Dianggap karena Pengaruh Italia

Salah satu pemain Persib Matsunaga Shohei mengatakan tidak terlalu puas dengan penampilannya dalam laga itu. Namun, Matsunaga tetap senang lantaran kesebelasannya bisa menuai kemenangan.

"Malam ini kita dapat 3 poin, saya senang tapi sayang saya main tidak bagus. Saya harus perbaiki apa yang kurang seperti komunikasi antar pemain dan nanti harus lebih baik lagi," ujar dia.

AMINUDIN A.S.

Berita terkait

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

1 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

1 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

6 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

6 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

10 hari lalu

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

Borneo FC akan bertarung dengan tiga tim papan atas Reguler Series untuk perebutan gelar juara Liga 1 musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

10 hari lalu

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

Madura United mengalahkan PSM Makassar 2-0 pada pekan ke-32 Liga 1 berkat gol Riyatno Abiyoso dan Dalberto.

Baca Selengkapnya

Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

11 hari lalu

Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

Penyerang Persib Bandung, David da Silva, semakin kokoh di posisi teratas daftar top skor Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

11 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

Persib Bandung mengalahkan Persebaya Surabaya pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2023-2024 dengan skor 3-1. David Da Silva mencetak tiga gol dalam laga itu.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Hari Ini

12 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Hari Ini

Laga besar antara Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan tersaji pada pekan ke-32 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

12 hari lalu

Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Jadwal Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan hadir pada pekan ke-32 Liga 1 hari ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya