Statistik Liga Champions Bicara: Real Madrid Bisa Kalahkan Bayern  

Reporter

Selasa, 18 April 2017 20:25 WIB

Ekspresi kegembiraan pemain Real Madrid, Sergio Ramos saat berselebrasi bersama rekannya, Cristiano Ronaldo diakhir laga melawan Bayern Munchen dalam laga perempat final Liga Champions di Allianz Arena, Munich, Jerman, 12 April 2017. Dua gol kemenangan Real Madrid dicetak lewat tendangan Crisiano Ronaldo. Reuters/Michael Dalder

TEMPO.CO, Madrid – Ada sejumlah statistik menarik hadir menyertai pertarungan Liga Champions antara Real Madrid dan Bayern Muenchen di Santiago Bernabeu, Rabu dinihari WIB, 19 April 2017. Real Madrid selama ini selalu menganggap Muenchen sebagai sandungan terbesar Real Madrid mengejar gelar Liga Champions ke-12.

Dengan kemenangan 2-1 di laga pertama, statistik menunjukkan setiap kali Real Madrid mengalahkan Bayern Muenchen di perempat final atau semifinal kompetisi modern, Los Blancos selalu menjadi juara Liga Champions.

Baca: Bayern Lawan Real Madrid, Ancelotti: Jangan Biarkan Ronaldo Bebas

Dalam tiga kali kesempatan, Muenchen ditumbangkan Real Madrid, hasilnya Madrid memenangi gelar Octava (gelar ke-8 Liga Champion), Novena (gelar ke-9), dan Decima (gelar ke-10).

Pada musim 1999/2000, Real Madrid di bawah asuhan Vicente del Bosque dikalahkan Muenchen dua kali dalam babak grup (2-4 dan 4-1) sebelum bertemu lagi di semifinal. Menang 2-0 dalam laga pertama akibat gol bunuh diri dan gol Nicolas Anelka, tapi Los Blancos kalah 1-2 di laga kedua. Di final, Real Madrid mengalahkan Valencia untuk mengamankan gelar Liga Champions ke-8.

Dua tahun berikutnya, pada musim 2001/2002, Real Madrid bertemu Muenchen di perempat final dan lagi-lagi harus berjuang keras untuk lolos ke tahap berikutnya. Kalah 1-2 di Bavaria, Ivan Helguera dan Guti menyumbang kemenangan Madrid 2-0 di Santiago Bernabeu.

Baca: Real Madrid Vs Bayern Muenchen, Ronaldo Optimistis

Real harus melalui penantian yang panjang untuk merebut gelar ke-10. Dan, sekali lagi, Bayern Muenchen menghadang langkah mereka di semifinal Liga Champions 2013/2014. Gol tunggal Karim Benzema memenangkan Madrid atas anak-anak asuh Pep Guardiola di laga pertama yang dilanjutkan dengan kemenangan Madrid 4-0 di Stadion Allianz Arena melalui gol Sergio Ramos dan Cristiano Ronaldo. Sebulan berikutnya, Madrid mengamankan gelar Decima di Lisbon.

Di musim 2015/2016, Madrid tidak berjumpa dengan Muenchen di babak grup atau tahap knock-out, tapi berhasil meraih gelar ke-11. Malam menentukan di babak delapan besar melawan Muenchen menjadi saksi akankah Real Madrid bisa menggapai gelar ke-12.

EL MARCA | HOTMA SIREGAR



Berita terkait

Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

13 jam lalu

Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez mengumumkan akan mundur setelah pengadilan meluncurkan penyelidikan korupsi terhadap istrinya.

Baca Selengkapnya

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

1 hari lalu

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

Kementerian Pertahanan Spanyol tidak mengungkap berapa banyak rudal patriot untuk Ukraina. Hanya menyebut rudal tiba beberapa hari ke depan.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

1 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

2 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

3 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

4 hari lalu

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

PM Spanyol Pedro Sanchez adalah pendukung utama Palestina. Ia memutuskan untuk cuti sementara usai istrinya dituduh korupsi.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

5 hari lalu

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.

Baca Selengkapnya

Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

6 hari lalu

Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

Pengadilan Tinggi Spanyol membuka kembali penyelidikan atas penggunaan perangkat lunak Pegasus milik perusahaan intelijen siber Israel, NSO Group.

Baca Selengkapnya

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

6 hari lalu

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

Sea Sun International adalah kompetisi seni internasional tahunan di Spanyol

Baca Selengkapnya

Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

6 hari lalu

Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

Victoria Beckham dan David Beckham telah menjalin kisah cinta selama lebih dari 2 dekade. Ini kisah perjalanan cinta Posh Spice dan Si Bola Emas.

Baca Selengkapnya