Liga Champions: Fakta Penting Preview Real Madrid vs Atletico

Reporter

Selasa, 2 Mei 2017 18:44 WIB

Striker Real Madrid, Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi usai menjebol gawang Valencia saat bertanding di ajang La Liga Spanyol di stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, 29 April 2017. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Real Madrid siap menjamu Atletico Madrid di ajang semifinal pertama Liga Champions yang digelar di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu dini hari WIB, pukul 01.45 WIB.

Los Blancos siap bersua dengan tim sekota dalam kompetisi di empat musim terakhir, mencakup final pada 2014 dan 2016. Dalam tiga duel seluruhnya, Real Madrid menangguk kemenangan.

Ini kesempatan bagi pasukan Atletico di bawah arahan Diego Simeone untuk membuktikan bahwa "mereka ada" dengan menundukkan tim sekota dalam duel Liga Champions yang bakal disiarkan secara langsung oleh SCTV.

Baca: Andalan Real Madrid Jebol Gawang Atletico, Ronaldo Pegang Rekor

Raphael Varane siap memperkuat Real Madrid, sementara Gareth Bale besar kemungkinan absen. Hanya saja, kubu Atletico setali tiga uang menghadapi problem di lini pertahanan, dengan masih cederanya sejumlah pemain, yakni Jorge Garcia, Jose Gimenez, Sime Vrsaljko dan Juanfran.

Bale absen sampai akhir bulan, tempatnya akan diisi oleh Isco sebagai pemain bertahan. James Rodriguez dan Alvaro Morata bisa menjadi pilihan di posisi yang sama.

Varabe bermitra dengan Sergio Aguero di jantung pertahanan Madrid. Ia absen ketim timnya mengalahkan Valencia dengan skor 2-1 pada laga pekan ini.

Baca: Isco: Atletico Lawan yang Sulit, tapi Real Madrid Akan Menang

Di kubu Atletico Madrid, Yannick Carrasco bakal absen karena masih dibekap cedera bahu. Tempatnya akan digantikan oleh Nicolas Gaitan. Kalau saja Juanfran dan Sime Vrsaljko masih absen, maka Jose Gimenez akan menempati posisi bek kanan.

Data dan fakta untuk pertandingan ini:

• Ini musim keempat bagi kedua tim bersua di fase knockout; Atletico mengklaim kemenangan atas Los Blancos selama musim belakangan ini dengan capaian dua hasil imbang dan dua kekalahan.

• Laga ini mengulang final pada musim 2013/14 dan 2015/16; Real Madrid mengklaim kemenangan 4-1 dan menang adu penalti kemudian meraih gelar juara dalam dua musim itu.

• Real dan Atletico bersua dalam semifinal Piala Eropa/Liga Champions. Los Blancos melaju ke final setelah melewati laga melawan rival sekota pada 1958/59. mereka kemudian mampu meraih gelar juara.

Baca: Top Skor Liga Champions: Ronaldo Masih Mungkin Salip Messi

• Atletico Madrid melenggang ke semifinal Liga Champions sampai kali ketiga dalam empat musim. Mereka tidak pernah lolos ke babak selanjutnya sejak 1992/93.

• Real Madrid mencapai semifinal Liga Champions untuk tujuh musim berturut-turut. Catatan ini menorehkan prestasi bersejarah.

• Atletico Madrid hanya menelan sekali kekalahan dari 10 laga di ajang Liga Champions di musim ini dengan torehan tujuh menang dan dua hasil imbang.

Baca: Real Madrid v Atletico, Zidane Punya Satu Penyesalan Soal Ronaldo

• Sejak 2010/2011, Real Madrid mampu meraih 35 kemenangan dari 41 laga di ajang Liga Champions yang digelar di Santiago Bernabeu dengan mengoleksi empat hasil imbang dan dua kalah. Dua kekalahan itu ketika melawan Barcelona pada April 2011 (0-2) dan Schalke pada Maret 2015 (3-4).

• Real Madrid tidak pernah gagal mencetak gol dalam 35 laga kandang di ajang Liga Champions. Jumlah ini terbanyak dalam sejarah kompetisi itu.

Baca: Jadwal Liga Champions: 4 Bukti Dominasi Real Madrid atas Atletico

ANTARA

Berita terkait

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

20 jam lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

21 jam lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

21 jam lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

1 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

1 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

1 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

1 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

1 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

1 hari lalu

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

1 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.

Baca Selengkapnya