Manchester United Ditumbangkan Barcelona, Mourinho: Sempurna  

Reporter

Editor

Febriyan

Kamis, 27 Juli 2017 11:03 WIB

Penyerang Barcelona Neymar, melakukan tendangan saat dikawal sejumlah pemain Manchester United pada pertandinan International Champions Cup di Landover, 27 Juli 2017. AP

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer Manchester United Jose Mourinho tak kecewa dengan kekalahan 0-1 dari Barcelona yang menutup tur pramusim mereka di Amerika Serikat. Mourinho justru menilai kekalahan itu sebagai hasil yang sempurna.

Mourinho menilai anak asuhnya bermain baik dalam laga itu. Karena itu, menurut dia, kekalahan itu bisa membuat mereka memperbaiki kekurangan yang mereka miliki saat ini.

"Sangat penting mengalami kekalahan di pramusim. Saya kira akan sangat buruk jika kami meninggalkan Amerika Serikat tanpa kekalahan melawan tim seperti Barcelona, Real Madrid, dan Manchester City. Akan sangat buruk jika kami pergi hanya dengan kemenangan," ujarnya seperti dilansir media Inggris, Metro.

Baca: ICC: Neymar Bawa Barcelona Tumbangkan Manchester United 1-0

"Jadi kekalahan ini adalah hasil yang bagus. Saya kira kami bermain dengan baik. Kami memang melakukan kesalahan. Hal yang baik akan kami simpan dan kami akan memperbaiki kekurangan yang ada," tuturnya.

Kekalahan itu memang menjadi yang pertama bagi United dalam tur pramusim kali ini. Sebelumnya mereka menang 5-2 atas LA Galaxy serta menumbangkan Real Salt Lake 2-1. Skuad Setan merah juga meraih kemenangan atas Manchester City dengan skor 2-0. Satu hasil imbang 1-1 didapatkan Marcus Rashford cs ketika menghadapi Real Madrid.

Mourinho puas dengan hasil pramusim yang mereka dapatkan. Apalagi karena seluruh skuad Manchester United tak mengalami cedera. Juan Mata dan Ander Herrera yang absen dalam laga melawan Barcelona disebut hanya mengalami masalah ringan.

Baca juga: Mourinho Masih Kejar Gelandang dan Winger untuk Manchester United

"Saya sangat senang. Tak ada pemain yang cedera karena Mata dan Herrera saat ini tidak mengalami cedera. Saya kira Sabtu mendatang mereka akan kembali berlatih. Jadi tak ada cedera, atmosfer menjadi fantastis, etos kerja fantastis, dan organisasi permainan yang sangat hebat," katanya.

Manchester United tumbang dari Barcelona berkat gol dari Neymar Jr pada menit ke-31. Sepanjang pertandingan, United lebih banyak bertahan. Meskipun demikian, Mourinho tetap bahagia. "Pada babak kedua kami bertahan lebih baik," ujarnya.

METRO | FEBRIYAN

Berita terkait

Biden Soal Bentrok Mahasiswa Pro-Palestina: Boleh Protes, Asal Jangan Bikin Kekacauan

1 jam lalu

Biden Soal Bentrok Mahasiswa Pro-Palestina: Boleh Protes, Asal Jangan Bikin Kekacauan

Presiden AS Joe Biden mengkritik gelombang unjuk rasa pro-Palestina yang berlangsung di berbagai kampus di seluruh negeri.

Baca Selengkapnya

Demonstran Pro-Palestina dan Polisi Bentrok di Kampus AS, Ratusan Mahasiswa Ditangkap

4 jam lalu

Demonstran Pro-Palestina dan Polisi Bentrok di Kampus AS, Ratusan Mahasiswa Ditangkap

Unjuk rasa pro-Palestina di kampus Amerika Serikat berujung rusuh antara polisi dan demonstran.

Baca Selengkapnya

AS Akui Salah, Serangan Drone di Suriah Bukan Bunuh Pemimpin Al Qaeda Tapi Petani

5 jam lalu

AS Akui Salah, Serangan Drone di Suriah Bukan Bunuh Pemimpin Al Qaeda Tapi Petani

Amerika Serikat mengakui salah telah membunuh warga sipil saat menargetkan pemimpin Al Qaeda di Suriah dalam serangan drone.

Baca Selengkapnya

Berbeda dari Columbia, UC Berkeley Izinkan Mahasiswa Pro-Palestina Unjuk Rasa Damai

6 jam lalu

Berbeda dari Columbia, UC Berkeley Izinkan Mahasiswa Pro-Palestina Unjuk Rasa Damai

Protes mahasiswa pro-Palestina di Universitas California, Berkeley (UC Berkeley) berlangsung tanpa penangkapan oleh polisi.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Pro-Palestina dan Pro-Israel Bentrok di Kampus di AS, Ini Profil UCLA

15 jam lalu

Mahasiswa Pro-Palestina dan Pro-Israel Bentrok di Kampus di AS, Ini Profil UCLA

Profil kampus UCLA tempat bentrok demo mahasiswa pendukung alias Pro-Palestina dengan pendukung Israel

Baca Selengkapnya

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

19 jam lalu

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

Bendera Korea Selatan memuat arti tanah (latar putih), rakyat (lingkaran merah dan biru), dan pemerintah (empat rangkaian garis atau trigram hitam).

Baca Selengkapnya

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

21 jam lalu

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan anti-Israel membersihkan perkemahan di kampus setelah mencapai kesepakatan dengan administrasi universitas Brown.

Baca Selengkapnya

Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

23 jam lalu

Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

Puluhan anggota Partai Demokrat AS menyurati pemerintahan Presiden Joe Biden untuk mendesak mereka mencegah rencana serangan Israel di Rafah.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

23 jam lalu

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

Hari ini, 2 Mei 2011, Osama bin Laden ditembak mati oleh pasukan Amerika. Berikut fakta-fakta Osama bin Laden.

Baca Selengkapnya

Pastor di AS Kecanduan Gim Candy Crush hingga Curi Dana Gereja Rp 650 Juta

1 hari lalu

Pastor di AS Kecanduan Gim Candy Crush hingga Curi Dana Gereja Rp 650 Juta

Seorang pastor di Amerika Serikat menghabiskan dana gereja karena kecanduan game online Candy Crush.

Baca Selengkapnya