Tahan Vietnam 0-0, Timnas Indonesia U-22 Sangat Berpeluang Lolos

Reporter

Selasa, 22 Agustus 2017 22:13 WIB

Pesepak bola Timnas U-22 Septian David Maulana (kedua kanan) bersama rekan-rekan satu tim melakukan selebrasi seusai membobol gawang Timnas Filipina U-22 pada babak penyisihan Grup B SEA Games XXIX di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia, 17 Agustus 2017. Indonesia menang 3-0 atas Filipina. ANTARA/Wahyu Putro A

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Indonesia U-22 mampu bermain 0-0 dengan Vietnam dalam pertandingan sepak bola SEA Games 2017 Stadion Majlis Perbandaraan MP Selayang, Selangor, Malaysia, Selasa, 22 Agustus 2017. Hasil seri ini membuat peluang Indonesia lolos ke semifinal masih cukup terbuka.

Indonesia memang melorot ke urutan ketiga klasemen Grup B dengan nilai 8. Vietnam tetap di puncak klasemen dengan nilai 10, sama dengan Thailand yang naik ke urutan kedua setelah mampu mengalahkan Filipina 2-0.

Nantinya hanya dua tim teratas yang lolos ke semifinal. Lalu bagaimana peluang Indonesia? Sedikit diuntungkan oleh jadwal terakhir. Indonesia akan melawan Kamboja pada Kamis, 24 Agustus 2017. Sedangkan pada saat sama, Vietnam dan Thailand akan saling berhadapan.

Bila laga Thailand vs Vietnam berakhir dengan kemenangan, maka Indonesia akan bisa lolos bila pada saat sama mampu menang atas Kamboja. Dengan skenario ini, tim pemenang di laga Thailand vs Vietnam akan meraih nilai 13, yang kalah tetap 10, dan Indonesia 11.

Bila Vietnam dan Thailand beramin seri dan Indonesia menang atas Kamboja, maka ketiga tim akan memiliki nilai sama, yakni 11. Dengan skenario ini, hitung-hitungan selisih gol akan dilakukan. Saat ini selisih gol itu adalah: Vietnam 12-1, Thailand 7-1, Indonesia 5-1. Artinya bila bisa menang besar atas Kamboja, peluang Indonesia untuk lolos akan tetap terbuka.

Saat melawan Vietnam, hasil seri itu bisa dibilang sangat menguntungkan bagi Indonesia yang harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-62 setelah Hanif Sjahbandi mendapat kartu merah. Kecemerlangan kiper Satria Tama, dan Kartika Ajie yang menggantikannya, jadi penentu bagi keberhasilan Timnas Indonesia U-22 tetap tak kebobolan.

NURDIN

Berita terkait

AFC Jatuhkan Sanksi terhadap Pemain dan Ofisial Timnas Indonesia, PSSI Akan Banding

15 Juli 2023

AFC Jatuhkan Sanksi terhadap Pemain dan Ofisial Timnas Indonesia, PSSI Akan Banding

PSSI akan mengajukan banding untuk sanksi yang diberikan oleh AFC untuk pemain dan ofisial Timnas Indonesia dalam insiden di final SEA Games 2023.

Baca Selengkapnya

Daftar Hukuman AFC untuk Timnas U-22 Indonesia Imbas Kericuhan Final SEA Games 2023

13 Juli 2023

Daftar Hukuman AFC untuk Timnas U-22 Indonesia Imbas Kericuhan Final SEA Games 2023

Tiga pemain timnas U-22 Indonesia terkena hukuman AFC.

Baca Selengkapnya

3 Pemain Timnas U-22 Indonesia Dihukum AFC karena Kasus Final SEA Games 2023, Termasuk Titan Agung dan Komang Teguh

13 Juli 2023

3 Pemain Timnas U-22 Indonesia Dihukum AFC karena Kasus Final SEA Games 2023, Termasuk Titan Agung dan Komang Teguh

Tiga pemain Timnas U-22 Indonesia, yakni Titan Agung Bagus, Komang Teguh Trisnanda, dan Muhammad Taufany Muslihuddin, mendapat sanksi dari AFC.

Baca Selengkapnya

Main ke Kampung Ramadhan Sananta, Ini Destinasi Wisata di Kabupaten Lingga Kepulauan Riau

29 Mei 2023

Main ke Kampung Ramadhan Sananta, Ini Destinasi Wisata di Kabupaten Lingga Kepulauan Riau

Kampung halaman pemain Timnas Indonesia U-22 Ramadhan Sananta di Kabupaten Lingga. Ini destinasi wisata yang menarik di sana.

Baca Selengkapnya

Bintang Timnas U-22 Indonesia Fajar Fathur Rahman Disambut Bupati, Diarak Keliling Kota Manokwari

27 Mei 2023

Bintang Timnas U-22 Indonesia Fajar Fathur Rahman Disambut Bupati, Diarak Keliling Kota Manokwari

Pemain Timnas U-22 Indonesia sekaligus pencetak gol terbanyak SEA Games 2023 Kamboja, Fajar Fathur Rahman, diarak keliling kota Manokwari.

Baca Selengkapnya

Indra Sjafri Ungkap Rahasia Strategi Rotasi Pemain Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023

21 Mei 2023

Indra Sjafri Ungkap Rahasia Strategi Rotasi Pemain Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023

Pelatih Indra Sjafri melakukan banyak rotasi selama fase grup SEA Games 2023 dengan menurunkan pemain yang berbeda di setiap pertandingan.

Baca Selengkapnya

Gol Lemparan ke Dalam Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023 Bukan Sekedar Keberuntungan

21 Mei 2023

Gol Lemparan ke Dalam Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023 Bukan Sekedar Keberuntungan

Indra Sjafri mengatakan semua yang terjadi saat timnas U-22 Indonesia bertanding sudah disimulasikan saat latihan, termasuk lemparan ke dalam jauh.

Baca Selengkapnya

Kendaraan Konvoi Timnas U-22 Indonesia Beda dengan Atlet SEA Games Lain, Menpora Beri Penjelasan

19 Mei 2023

Kendaraan Konvoi Timnas U-22 Indonesia Beda dengan Atlet SEA Games Lain, Menpora Beri Penjelasan

Rombongan timnas U-22 Indonesia diarak menggunakan bus atap terbuka TransJakarta. Sementara atlet cabang olahraga lain menaiki bandros.

Baca Selengkapnya

Jumat Pagi Ini, Konvoi Timnas U-22 Indonesia Berlangsung di Jakarta untuk Rayakan Emas SEA Games 2023, Simak Jadwal dan Rutenya

19 Mei 2023

Jumat Pagi Ini, Konvoi Timnas U-22 Indonesia Berlangsung di Jakarta untuk Rayakan Emas SEA Games 2023, Simak Jadwal dan Rutenya

Timnas U-22 Indonesia, yang meraih emas SEA Games 2023, akan melakukan konvoi di Jakarta, Jumat hari ini, 19 Mei. Simak jadwal dan rutenya.

Baca Selengkapnya

Begini Suasana Meriah yang Terlihat Saat Timnas U-22 Indonesia Disambut Suporter di Bandara

19 Mei 2023

Begini Suasana Meriah yang Terlihat Saat Timnas U-22 Indonesia Disambut Suporter di Bandara

Kedatangan Timnas U-22 Indonesia yang membawa medali emas dari SEA Games 2023 disambut meriah ribuan suporter di Bandara.

Baca Selengkapnya