Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Perjalanan Timnas Prancis ke Final Piala Dunia 2022, Les Bleus Bidik Gelar Ketiga?

image-gnews
Timnas Prancis. REUTERS
Timnas Prancis. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Prancis memulai perjalanan di Piala Dunia 2022 dengan membawa banyak keraguan. Sejumlah pemain bintang cedera, tetapi Les Bleus dengan cepat mengakhiri kutukan juara bertahan untuk mencapai final. Bemain dengan ketajaman, kekuatan mental, dan memanfaatkan momentum menjadi kunci keberhasilan pasukan Didier Deschamps tersebut.

Kylian Mbappe, yang mencetak lima gol dalam tiga pertandingan pertama, sedangkan Olivier Giroud, yang mendapat tempat di starting lineup karena cedera Karim Benzema, menjadi duet mematikan Prancis di lini serang. 

Giroud bahkan menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa Prancis saat ia melesakkan gol pertama dalam kemenangan 4-1 atas Australia. Pemain AC Milan tersebut juga mencetak gol kemenangan dalam kemenangan 2-1 melawan Inggris di perempat final. Berikut perjalanan Prancis ke final Piala Dunia 2022. 

FASE GRUP 

PRANCIS 4-1 AUSTRALIA

Prancis memulai Piala Dunia 2022 setelah rangkaian hasil buruk di UEFA Nations League. Setelah kebobolan terlebih dulu dari Socceroos, Rabiot dan Giroud membuat Les Bleus unggul pada babak pertama. Mereka kehilangan bek kiri Lucas Hernandez selama sisa kompetisi karena cedera lutut yang serius. Giroud menjadi bintang di babak kedua sebelum Mbappe membuka keran golnya di Piala Dunia.

PRANCIS 2-1 DENMARK

Setelah kalah dalam dua pertandingan terakhir mereka melawan Denmark pada bulan Juni dan September, Prancis menghadapi ujian nyata pertama mereka di turnamen tersebut. Mbappe mencetak gol pembuka pada menit ke-61 sebelum Andreas Christiansen menyamakan kedudukan tujuh menit berselang.

Mbappe kembali menjadi penentu. Dengan empat menit tersisa, ia berhasil memanfaatkan umpan silang Antoine Griezmann menjadi gol dan mengirim Prancis ke babak 16 besar dengan satu pertandingan tersisa.

PRANCIS 0-1 TUNISIA

Pelatih Didier Deschamps membuat sembilan perubahan untuk pertandingan tersebut setelah memastikan posisi teratas di Grup D. Prancis kebobolan lewat gol Wahbi Khazr. 

Setelah gol tersebut, Deschamps melakukan banyak pergantian pemain. Pemain pengganti Griezmann menyamakan kedudukan pada menit akhir, namun gol tersebut dianulir karena offside setelah tinjauan VAR. Federasi Sepak Bola Prancis, FFF, mengajukan protes kepada FIFA dan meminta gol itu disahkan, tetapi permintaan itu menolaknya.

Baca juga: Final Piala Dunia 2022: Duel Sengit Messi vs Mbappe Berebut Gelar Top Skor

Para pemain Prancis merayakan setelah pertandingan saat Prancis mencapai final Piala Dunia 2022 di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar, 14 Desember 2022. REUTERS/Kai Pfaffenbach

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

FASE GUGUR

16 BESAR: PRANCIS 3-1 POLANDIA

Giroud membuka skor untuk menjadi pencetak gol terbanyak Prancis sepanjang masa dengan torehan 52 gol, unggul satu gol dari Thierry Henry. Les Bleus menambah keunggulan lewat Mbappe pada menit ke-74 dan ke-91. Mbappe mengoleksi gol kelimanya pada pertandingan ini. Polandia memperkecil kedudukan lewat penalti Robert Lewandowski pada menit akhir.

PEREMPAT FINAL: INGGRIS 1-2 PRANCIS

Prancis menang setelah duel yang menegangkan. Mereka unggul berkat tembakan Aurelien Tchouameni dari jarak 25 meter, tetapi di awal babak kedua, gawang Hugo Lloris dibobol oleh Harry Kane mengonversi penalti setelah pelanggaran Tchouameni.

Les Bleus kadang-kadang tampak kehilangan ritme permainannya. Namun, mereka menyerap tekanan dan memanfaatkan pengalaman mereka ketika sundulan Giroud dari umpan silang Griezmann memulihkan keunggulan.

Kane memiliki peluang emas untuk membuat skor imbang dengan tendangan penalti, namun upaya sang striker melambung di atas mistar. "Kami sedikit beruntung meskipun kami memberikan dua penalti. Kami mempertahankan keunggulan kami dengan hati dan nyali kami," kata Deschamps.

SEMIFINAL: PRANCIS 2-0 MAROKO

Prancis tahu betul bahwa Maroko senang bertahan dan berusaha melukai lawan mereka dengan serangan balik cepat. Namun, Prancis berhasil meraih gol cepat berkat tendangan voli tinggi Theo Hernandez pada menit ke-5.

Gol Prancis memaksa Maroko mengambil inisiatif menyerang. Maroko bermain dengan berani dan pantas menyamakan kedudukan sebelum jeda. Tapi, Prancis bertahan dengan tenang. Ibrahim Konate, yang mengisi peran Dayot Upamecano, berhasil meredam serangan Maroko.

Giroud juga bisa saja mencetak gol sebelum jeda, tetapi tendangan kerasnya membentur tiang pada menit ke-17. Semuanya berakhir pada menit ke-79 ketika Randal Kolo Muani mengelabui Yassine Bounou dari jarak dekat memanfaatkan bola pantul tendangan Mbappe di dalam kotak penalti. 

Timnas Prancis akan melawan Argentina pada final Piala Dunia 2022, Ahad mendatang. Les Bleus ingin mempertahankan gelar, sedangkan La Albiceleste ingin merebut trofi ketiganya di Lusail Iconic Stadium.

Baca juga: Kesempatan Kedua Lionel Messi, Bagaimana Perjalanan Argentina ke Final Piala Dunia 2022?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

2 hari lalu

Timnas Indonesia U-23. Foto : PSSI
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

Berikut track record pertandingan timnas Indonesia vs Irak. Malam ini akan berhadapan untuk meraih posisi 3 di Piala Asia U-23 2024.


Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

3 hari lalu

Pemain PSG Kylian Mbappe melakukan selebrasi usai mengalahkan Barcelona pada leg kedua perempat final Liga Champions, 17 April 2024. REUTERS/Juan Medina
Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.


Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

4 hari lalu

Pelatih Indonesia Shin Tae-yong bereaksi dalam pertandingan 16 Besar Piala Asia AFC  Babak 16 besar Australia vs Indonesia di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Qatar, 28 Januari 2024. Indonesia tersingkir dari Piala Asia setelah menelan kekalahan 4-0 dari Australia. REUTERS/Ibraheem Al Omari
Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.


PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

12 hari lalu

Pemain Paris St Germain Lucas Beraldo melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Lyon pada pertandingan Liga Prancis di Parc des Princes, Paris,  22 April 2024. REUTERS
PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

PSG unggul 11 poin dari tim di bawahnya dengan lima laga tersisa Ligue 1 Prancis yang belum dimainkan musim ini.


Kylian Mbappe Bicara Soal Impiannya Menjuarai Liga Champions Bersama PSG Usai Kemenangan Atas Barcelona

17 hari lalu

Pemain Paris St Germain Kylian Mbappe melakukan selebrasi usai mengalahkan Barcelona pada leg kedua perempat final Liga Champions, 17 April 2024. REUTERS/Juan Medina
Kylian Mbappe Bicara Soal Impiannya Menjuarai Liga Champions Bersama PSG Usai Kemenangan Atas Barcelona

Kylian Mbappe mencetak dua gol saat PSG meraih kemenangan comeback atas Barcelona 4-1 di leg kedua untuk memastikan lolos ke semifinal Liga Champions.


Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

17 hari lalu

Legenda sepak bola Jerman, Bernd Holzenbein. FIFA
Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.


Bawa PSG Lolos Semifinal Liga Champions Usai Kalahkan Barcelona, Ousmane Dembele Ungkap Kunci Kemenangan

17 hari lalu

Pemain Paris St Germain Ousmane Dembele membobol gawang Barcelona yang dikawal Marc-Andre ter Stegen dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Estadi Olimpic Lluis Companys, Barcelona, 17 April 2024. REUTERS/Albert Gea
Bawa PSG Lolos Semifinal Liga Champions Usai Kalahkan Barcelona, Ousmane Dembele Ungkap Kunci Kemenangan

Ousmane Dembele menyebut salah satu kunci kemenangan PSG atas Barcelona di Liga Champions ini adalah taktik pelatihnya yang sempurna.


Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

18 hari lalu

Pemain Bayer Leverkusen Granit Xhaka berselebrasi. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

Direktur olahraga Bayer Leverkusen Simon Rolfes memastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka akan bertahan di klub itu


Pimpin Timnas Prancis di Olimpiade 2024 Paris, Thiery Henry Targetkan Medali Emas

21 hari lalu

Thierry Henry. REUTERS
Pimpin Timnas Prancis di Olimpiade 2024 Paris, Thiery Henry Targetkan Medali Emas

Pelatih Timnas Prancis, Thiery Henry, menargetkan medali emas sepak bola Olimpiade 2024 Paris.


Hasil Liga Prancis: PSG vs Clermont Foot 1-1: Kylian Mbappe Bikin Assist untuk Gol Goncalo Ramos, Selamatkan Tim dari Kekalahan

27 hari lalu

Pemain PSG, Kylian Mbappe melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Real Sociedad dalam Leg Kedua Liga Champions di Reale Arena, San Sebastian, Spanyol, 5 Maret 2024. REUTERS/Juan Medina
Hasil Liga Prancis: PSG vs Clermont Foot 1-1: Kylian Mbappe Bikin Assist untuk Gol Goncalo Ramos, Selamatkan Tim dari Kekalahan

Kylian Mbappe masuk ke lapangan menit ke-67, menciptakan assist untuk gol Goncalo Ramos yang menghindarkan PSG dari kekalahan lawan Clermont Foot.