Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jadwal dan Prediksi Barito Putera vs PSS Sleman di Pekan Ketiga Liga 1 Jumat 14 Juli 2023

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Laga Liga 1: Barito Putera vs PSS Sleman.
Laga Liga 1: Barito Putera vs PSS Sleman.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Liga 1 2023-2024 pekan ketiga pada Jumat, 14 Juli, akan menampilkan laga Barito Putera vs PSS Sleman. Kedua tim akan berhadapan di Stadion Demang Lehman, Kabupaten Martapura, mulai 15.00 WIB.

Dua tim ini meraih hasil sama dalam dua laga pertamanya. Mereka sama-sama sudah dapat empat poin dan berada di papan tengah klasemen sementara.

Barito Putera menjamu PSS Sleman dengan bekal hasil imbang di kandang Persebaya pekan sebelumnya. Mereka juga menang pada pekan pertama saat melakoni partai kandang pertama.

Sementara itu, PSS Sleman sukses menang atas Bali United pada pekan pertama sekaligus tandang perdana mereka. Lalu untuk pekan kedua, mereka sedikit menurun saat ditahan Persis Solo di Sleman.

Rahmad Darmawan yang menangani Barito Putera kembali mulai awal musim ini di Liga 1, membuat klub asal Banjarmasin punya performa apik. Minimal, dua pekan awal ini.

RD, sapaan akrab Rahmad,sukses memadukan pemain lokal baik muda maupun senior dengan pilar asing anyar dan debutan. Ini salah satu kunci penting permainan memikat Laskar Antasari saat ini.

Tiga gol dalam dua laga terakhir, dicetak tiga pemain beda. Dua gol awal saat menang atas Persita sumbangan pemain lama, Rizky Pora dan Gustavo Tocantins. 

Kemudian, pemain depan anyar Murilo sempat membuat Barito Putera unggul sebelum Persebaya menyamakan keadaan jadi imbang pada pekan kedua.

Artinya, Barito Putera di bawah RD punya hal yang beda dari musim sebelumnya. Itu yang tak dimiliki Barito Putera minimal dua musim terakhir di Liga 1, saat mereka selalu ada di papan bawah.

Namun, Barito Putera wajib waspada. PSS Sleman datang dengan bekal sama baiknya dengan Barito Putera pada awal Liga 1 2023-2024. 

Mereka dua kali main menang dan imbang. Selain itu, PSS Sleman akhir musim lalu di Liga 1 juga menang atas Barito Putera dengan skor 2-1 di Stadion Demang Lehman.

Yevhen Bokhashvili adalah striker pemborong dua gol PSS Sleman ke gawang Barito Putera saat itu. Striker asal Ukraina ini juga masih ada, walau belum cetak gol di Liga 1 2023-2024.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hanya saja, PSS Sleman punya lini belakang bisa mudah ditembus para penyerang Barito Putera yang on fire. Sebab, Elang Jawa sebelum ke Martapura dibobol Persis Solo dua kali walau laga selesai imbang.

Perkiraan Susunan Pemain

Barito Putera (4-3-3): Ega Rizky; Bagas Kaffa, Renan Alves, Carli de Murga, Frendi Saputra; Bayu Pradana, Mike Ott, Hasim Kipuw; Murilo, Gustavo Tocantins, Rizky Pora.
Pelatih: Rahmad Darmawan.

PSS Sleman (3-4-2-1): Anthony Pinthus; Nyoman Ansanay, Thales, Abduh Lestaluhu; Kei Sano, Wahyudi Hamisi, Kim Kurniawan, Jihad Ayoub; Esteban Vizcarra, Jonathan Bustos; Yevhen Bokhashvili.
Pelatih: Marian Mihail.

5 Laga Terakhir Barito Putera di Liga 1

31/3/2023 Persikabo 1973 3-1 Barito Putera
5/4/2023 Bhayangkara FC 1-1 Barito Putera
14/4/2023 Barito Putera 1-0 Persita
2/7/2023 Barito Putera 2-0 Persita
8/7/2023 Persebaya 1-1 Barito Putera.

5 Laga Terakhir PSS Sleman di Liga 1

2/4/2023 PSIS Semarang 5-2 PSS Sleman
7/4/2023 PSS Sleman 2-0 Bali United
15/4/2023 Persija 5-0 PSS Sleman
1/7/2023 Bali United 0-1 PSS Sleman
7/7/2023 PSS Sleman 2-2 Persis Solo.

Prediksi Barito Putera vs PSS Sleman

Kedua tim memiliki performa sama pada dua laga awalnya. Namun, Barito Putera akan bermain di kandang, sehingga lebih diunggulkan untuk menang dalam pertandingan ini.

Pilihan Editor: Prediksi Persib Bandung vs Dewa United di Liga 1 Hari Ini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Bahrain vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Jadwal Live, H2H, Fakta Menarik, Perkiraan Susunan Pemain

15 jam lalu

Timnas Indonesia berfoto sebelum pertandingan kualifikasi piala Dunia AFC antara Timnas Indonesia vs Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa, 10 September 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Prediksi Bahrain vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Jadwal Live, H2H, Fakta Menarik, Perkiraan Susunan Pemain

Duel Bahrain vs Indonesia akan tersaji pada pertandingan ketiga babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026. Mengapa Bahrain bisa memetik kemenangan?


Jadwal Persib Bandung di Pekan Kedelapan Liga 1: Bojan Hodak Berharap Bisa Tampilkan Kekuatan Penuh vs Persebaya

16 jam lalu

Pelatih PERSIB Bojan Hodak. Foto : Persib
Jadwal Persib Bandung di Pekan Kedelapan Liga 1: Bojan Hodak Berharap Bisa Tampilkan Kekuatan Penuh vs Persebaya

Jadwal Persib Bandung pada pekan kedelapan Liga 1 akan menampilkan laga kandang. Mereka akan menjamu Persebaya Surabaya, Jumat, 18 Oktober 2024.


Persija Jakarta Gagal Menang dalam 4 Laga Terakhir Liga 1, Mohamad Prapanca Akan Temui Carlos Pena

22 jam lalu

Persija Jakarta. (Instagram/@persija)
Persija Jakarta Gagal Menang dalam 4 Laga Terakhir Liga 1, Mohamad Prapanca Akan Temui Carlos Pena

Presiden Persija Jakarta Mohamad Prapanca mengagendakan pertemuan dengan pelatih Carlos Pena dalam waktu dekat untuk membahas kinerja tim di Liga 1.


Persija Jakarta Berharap 3 Pemainnya Bisa Berkontribusi Maksimal di Timnas Indonesia

22 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia Rizky Ridho. Doc. PSSI.
Persija Jakarta Berharap 3 Pemainnya Bisa Berkontribusi Maksimal di Timnas Indonesia

Persija Jakarta berharap ketiga pemainnya, yakni Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, dan Witan Sulaeman dapat berkontribusi maksimal di Timnas Indonesia.


Jadwal Liga 1 Pekan Kedelapan: Jalani Laga Tandang vs Persita Tangerang, Bali United Main di Kandang Sendiri

1 hari lalu

Bali United vs Barito Putera. Foto : X
Jadwal Liga 1 Pekan Kedelapan: Jalani Laga Tandang vs Persita Tangerang, Bali United Main di Kandang Sendiri

Bali United akan memainkan laga tandang menghadapi Persita Tangerang pada pertandingan Liga 1 Indonesia di kandang sendiri.


Penyerang Persib Bandung David da Silva Pulih dari Cedera, Siap Tampil Lawan Persebaya Surabaya di Liga 1 Pekan Kedelapan

2 hari lalu

David da Silva berlatih di Pusat Pelatihan Zhejiang FC. (PERSIB.co.id/Izur Palugadha)
Penyerang Persib Bandung David da Silva Pulih dari Cedera, Siap Tampil Lawan Persebaya Surabaya di Liga 1 Pekan Kedelapan

David da Silva sudah tampil sebagai pemain pengganti di dua laga terakhir Persib Bandung setelah melewatkan lima pertandingan timnya karena cedera.


Persib Bandung Dijatuhi Sanksi oleh Komdis PSSI karena Kericuhan Suporter Usai Laga Melawan Persija

4 hari lalu

Suasana kericuhan antara suporter Persib Bandung dan Persija Jakarta pada 23 September 2024. Instagram/infojabar
Persib Bandung Dijatuhi Sanksi oleh Komdis PSSI karena Kericuhan Suporter Usai Laga Melawan Persija

Persib Bandung menghormati keputusan Komdis PSSI soal sanksi yang dijatuhkan akibat kericuhan kericuhan suporter usai laga kontra Persija Jakarta.


Prediksi Arsenal vs Southampton di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini, Perkiraan Susunan Pemain

4 hari lalu

Prediksi Arsenal vs Southampton di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini, Perkiraan Susunan Pemain

Laga Arsenal vs Southampton akan tersaji pada pekan ketujuh Liga Inggris 2024-2025. Mengapa The Gunners diunggulkan?


Prediksi Crystal Palace vs Liverpool di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Berita Terkini, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

4 hari lalu

Pemain Liverpool Mohamed Salah melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Bologna dalam pertandingan Liga Champions di  Anfield, Liverpool, 3 Oktober 2024. Liverpool berhasil meraih tiga angka setelah megalahkan Bologna 2-0. Action Images via Reuters/Lee Smith
Prediksi Crystal Palace vs Liverpool di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Berita Terkini, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Laga Crystal Palace vs Liverpool akan tersaji pada pekan ketujuh Liga Inggris 2024-2025 di Selhurst Park pada Sabtu, 5 Oktober 2024 pukul 18.30 WIB.


Berita Liga 1: Madura United Rekrut Pelatih Asal Portugal Paulo Jorge Coelho Meneses Pengganti Widodo Cahyono Putro

5 hari lalu

Pelatih Madura United Paulo Jorge Coelho Meneses. Foto :  Liga Indonesia
Berita Liga 1: Madura United Rekrut Pelatih Asal Portugal Paulo Jorge Coelho Meneses Pengganti Widodo Cahyono Putro

Madura United mengumumkan kedatangan pelatih barunya Paulo Jorge Coelho Meneses untuk mengarungi Liga 1 2024-2025 pada Jumat, 4 Oktober 2024.