Sementara itu, idola besar Zidane adalah Enzo Francescoli dari Uruguay.
“Referensi saya adalah Enzo Francescoli yang bermain untuk Marseille, salah satu putra saya diberi nama Enzo. Ketika saya melihatnya, saya berkata, ‘Saya ingin menjadi seperti dia’. Dia sangat elegan, cara dia menangani bola, Anda tidak banyak melihatnya. Ketika Enzo datang, kami melihat dia adalah pesepak bola yang berbeda, tidak banyak orang asing di sekitarnya, dia adalah seorang pesulap yang menguasai bola. Saya ingin melakukan hal yang sama.”
“Saya sangat menyukai (Pablo) Aimar,” ujar Messi. “Seorang pemain yang cara bermainnya saya sukai, di River Plate dia juga memiliki tim yang hebat. Selain Diego yang merupakan kasus terpisah, Pablo adalah orang yang sangat saya kagumi sebagai pemain. Sebagai seorang anak saya tidak terlalu mengikuti sepak bola Eropa.”
Seragam Nomor 5 Zinedine Zidane
Zidane juga mengatakan kepada Messi mengapa di Real Madrid ia mengenakan nomor punggung 5.
“Florentino Perez tidak suka melihat pemain dengan nomor 25, 30, 35... Dia suka nomor 1 sampai 11. (Manuel) Sanchis, yang memakai nomor 5 pergi dan Florentino meminta saya memilih nomor dari 1 sampai 10. Saya memilih nomor 5. Pada akhirnya, nomor 5 bagi saya sekarang kuat karena ini adalah sejarah saya bersama Madrid. Angka 10 bagus, tapi angka 5 juga bagus.”
AS
Pilihan editor: Jadwal Piala Dunia U-17 Indonesia vs Ekuador Hari Ini, Simak Komentar Amar Brkic, Arkhan Kaka, dan Iqbal Gwijangge