Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Pemain Termahal Timnas Jerman di Euro 2024, Ada Florian Wirtz Hingga Joshua Kimmich

image-gnews
Timnas Jerman. REUTERS
Timnas Jerman. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Turun dalam ajang Piala Eropa 2024 atau Euro 2024, Timnas Jerman menurunkan formasi sejumlah pemain terbaiknya. Bahkan, sejumlah pemain merupakan pemain dengan nilai pasar termahal di Euro 2024.

Berstatus sebagai tuan rumah, tim berjuluk Die Mannschaft tersebut menjadi salah satu kandidat kuat untuk juara Euro 2024. Adapun skuad asuhan Julian Nagelsmann itu tergabung dalam Grup A bersama Skotlandia, Hongaria, dan Swiss.

Jerman terakhir kali menjadi juara di kompetisi antar negara di Benua Biru itu pada 1996. Karena itu, pada kesempatan ini Jerman pun memanggil 26 pemainnya untuk melewati turnamen ini, termasuk para pemain bintang dengan harga pasar yang tinggi.

Lantas, siapa saja pemain timnas Jerman termahal di Euro 2024? Simak rangkuman informasi selengkapnya berikut ini.

1. Florian Wirtz (Rp 2,2 Triliun)

Posisi pertama dalam daftar pemain timnas Jerman termahal di Euro 2024 diduduki oleh Florian Wirtz. Dia adalah salah satu kunci kegemilangan Bayern Leverkusen di bawah asuhan Xabi Alonso. 

Gelandang asal Jerman itu menunjukkan penampilan yang sangat mengesankan di semua kompetisi pada 2023/2024. Wirtz berhasil mencetak 18 gol dan 20 assist di seluruh kompetisi bersama Leverkusen. Dia juga membantu timnya meraih gelar juara Bundesliga dan DFB Pokal.

Penampilan apiknya membuat pelatih Jerman Julian Nagelsmann kepincut untuk memboyong Florian Wirtz ke Euro 2024. Saat ini, harga pasar pemain 21 tahun ini mencapai Rp 2,2 triliun atau setara 130 juta Euro.

Pemain Jerman Jamal Musiala melakukan selebrasi bersama Maximilian Mittelstadt usai mencetak gol ke gawang Skotlandia dalam pertandingan Grup Euro 2024 di Munich Football Arena, Munich, 15 Juni 2024. REUTERS/Kai Pfaffenbach

2. Jamal Musiala (Rp 2,08 Triliun)

Jamal Musiala adalah salah satu pemain muda Jerman di Euro 2024. Pesepakbola kelahiran Stuttgart, 26 Februari 2003 ini, merupakan gelandang andalan Bayern Munchen. Merintis karier dari tim U-17 Bayern Munchen, Musiala menjadi pilihan utama klub papan atas Bundesliga, Liga Jerman, tersebut. Bersama Bayern, Musiala telah mencatatkan 38 penampilan dengan 12 gol dan 8 assist.

Melansir dari laman Transfermarkt, harga pasaran Musiala saat ini adalah Rp 2,08 triliun atau sekitar 120 juta Euro. Memiliki darah Inggris, Musiala juga sempat membela timnas Inggris kelompok umur, mulai dari U-15, U-16, U-17, hingga U-21, sebelum akhirnya memutuskan untuk bergabung bersama timnas Jerman pada 25 Maret 2021.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. Leroy Sane (Rp 1,2 Triliun)

Sayap kanan timnas Jerman dihuni oleh Leroy Sane yang merupakan pemain termahal ketiga skuad Die Mannschaft di Euro 2024. Harga pasarannya saat ini adalah Rp 1,2 triliun atau sekitar 70 juta Euro. Adapun harga pasaran tertinggi Sane adalah Rp 1,73 triliun kala masih berseragam Manchester City.

Saat ini, Sane adalah pemain Bayern Munchen yang telah mencatatkan 42 pertandingan di seluruh kompetisi dengan 20 gol dan 13 assist. Pemain berusia 28 tahun ini termasuk salah satu andalan Timnas Jerman dengan catatan 81 caps bersama Die Mannschaft.

Pemain Jerman Kai Havertz melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Skotlandia melalui titik penalti dalam pertandingan Grup Euro 2024 di Munich Football Arena, Munich, 15 Juni 2024. REUTERS/Kai Pfaffenbach

4. Kai Havertz (Rp 1,2 Triliun)

Selain menjadi andalan di klubnya, Arsenal, Kai Havertz juga menjadi pilihan utama dalam skuad timnas Jerman. Pemain berposisi sebagai gelandang serang ini telah mencatatkan 77 penampilan dan 26 gol bersama Die Mannschaft di usianya yang baru menginjak 25 tahun.

Di Arsenal, Havertz telah tampil sebanyak 51 kali di berbagai kompetisi dengan torehan 14 gol dan tujuh assist. Nilai pasarnya pun cukup tinggi yakni Rp 1,2 triliun atau setara 70 juta Euro.

5. Joshua Kimmich (50 juta Euro)

Pemain Timnas Jerman termahal di Euro 2024 selanjutnya adalah Joshua Kimmich. Pemain klub Bayern Munchen berusia 29 tahun ini memiliki harga pasar senilai Rp 869 miliar atau sekitar 50 juta Euro.

Di Bayern Munchen, Kimmich telah tampil sebanyak 43 kali dengan 2 gol dan 10 assist.  Sementara di Timnas Jerman, pemain yang berposisi sebagai bek kanan ini telah mencatatkan 117 penampilan dan 9 gol.

RADEN PUTRI | TRANSFERMARKT | TEMPO.CO

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Timnas Italia Tersingkir di Babak 16 Besar Euro 2024, Luciano Spalletti Tetap Dipertahankan

2 jam lalu

Pelatih Italia Luciano Spalletti. REUTERS/Claudia Greco
Timnas Italia Tersingkir di Babak 16 Besar Euro 2024, Luciano Spalletti Tetap Dipertahankan

Luciano Spalletti tetap dipertahankan sebagai pelatih timnas Italia meski tim itu tersingkir di babak 16 besar Euro 2024.


Timnas Inggris vs Slovakia di 16 Besar Euro 2024 Malam Ini: Simak Bedah Taktik dan Previewnya

7 jam lalu

Timnas Inggris. REUTER
Timnas Inggris vs Slovakia di 16 Besar Euro 2024 Malam Ini: Simak Bedah Taktik dan Previewnya

Timnas Inggris akan menghadapi Slovakia di babak 16 besar Euro 2024 Minggu malam ini. Simak bedah taktik dan previewnya.


Prediksi Spanyol vs Georgia di Babak 16 Besar Euro 2024 Senin Dinihari WIB: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

12 jam lalu

Timnas Spanyol. REUTERS
Prediksi Spanyol vs Georgia di Babak 16 Besar Euro 2024 Senin Dinihari WIB: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Simak perkiraan susunan pemain, juga kabar terbaru dari kedua tim menjelang duel Spanyol vs Georgia di babak 16 besar Euro 2024.


Prediksi Inggris vs Slovakia di Babak 16 Besar Euro 2024 Malam Ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

16 jam lalu

Timnas Inggris. REUTER
Prediksi Inggris vs Slovakia di Babak 16 Besar Euro 2024 Malam Ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Simak kabar terbaru kedua tim menjelang laga Inggris vs Slovakia di babak 16 besar Euro 2024, Minggu malam ini.


Euro 2024: Timnas Denmark Disingkirkan Jerman, Pelatih Kasper Hjulmand Kecam 2 Putusan VAR, Nagelsmann Beri Tanggapan

17 jam lalu

Kasper Hjulmand. REUTERS
Euro 2024: Timnas Denmark Disingkirkan Jerman, Pelatih Kasper Hjulmand Kecam 2 Putusan VAR, Nagelsmann Beri Tanggapan

Timnas Denmark tersingkir dari babak 16 besar Euro 2024 setelah kalah 0-2 dari tuan rumah Jerman. Pelatih Kasper Hjulmand protes dua putusan VAR.


Analisis Euro 2024: Ini Faktor Pembeda yang Membuat Timnas Swiss Bisa Menyingkirkan Juara Bertahan Italia

17 jam lalu

Pemain Italia Federico Chiesa berusaha melewati pemain Swiss dalam pertandingan babak 16 besar Euro 2024 di Berlin Olympiastadion, Berlin, 29 Juni 2024. REUTERS/Angelika Warmuth
Analisis Euro 2024: Ini Faktor Pembeda yang Membuat Timnas Swiss Bisa Menyingkirkan Juara Bertahan Italia

Timnas Swiss menyingkirkan juara bertahan Italia dengan kemenangan 2-0 di babak 16 besar Euro 2024. Simak analisisnya.


Hasil Euro 2024: Timnas Swiss Singkirkan Italia, Pelatih Murat Yakin Ingin Nikmati Kemenangan sebelum Pikirkan Laga Perempat Final

18 jam lalu

Pelatih Swiss Murat Yakin. REUTERS
Hasil Euro 2024: Timnas Swiss Singkirkan Italia, Pelatih Murat Yakin Ingin Nikmati Kemenangan sebelum Pikirkan Laga Perempat Final

Pelatih Timnas Swiss, Murat Yakin, mengatakan ia terlebih dahulu ingin menikmati kemenangan 2-0 yang diraih atas Italia di babak 16 besar Euro 2024.


Timnas Italia Kalah 0-2 dari Swiss dan Tersingkir di Babak 16 Besar Euro 2024, Apa Kata Pelatih Luciano Spalletti?

18 jam lalu

Pelatih Luciano Spalletti dari Italia. (Foto oleh Tiziano Ballabio/NurPhoto)
Timnas Italia Kalah 0-2 dari Swiss dan Tersingkir di Babak 16 Besar Euro 2024, Apa Kata Pelatih Luciano Spalletti?

Pelatih Timnas Italia, Luciano Spalletti, mengomentari kekalahan 0-2 yang diderita dari Swiss di babak 16 besar Euro 2024.


Hasil Euro 2024: Timnas Jerman Kalahkan Denmark 2-0, Lolos ke Babak Perempat Final

18 jam lalu

Pemain Jerman Jamal Musiala melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Denmark dalam pertandingan babak 16 besar Euro 2024 di Stadion Dortmund BVB, Dortmund, 30 Juni 2024. REUTERS/Leon Kuegeler
Hasil Euro 2024: Timnas Jerman Kalahkan Denmark 2-0, Lolos ke Babak Perempat Final

Timnas Jerman menundukkan Denmark dengan skor 2-0 untuk melaju ke perempat final Euro 2024.


Jadwal Spanyol vs Georgia di 16 Besar Euro 2024, Simak Preview dan Perkiraan Susunan Pemainnya

22 jam lalu

Pemain Spanyol Ferran Torres melakukan selebrasi bersama Dani Olmo dan Joselu usai mencetak gol ke gawang Albania  dalam pertandingan Grup B Euro 2024 di  Dusseldorf Arena, Dusseldorf, 25 Juni 2024. REUTERS/Thilo Schmuelgen
Jadwal Spanyol vs Georgia di 16 Besar Euro 2024, Simak Preview dan Perkiraan Susunan Pemainnya

Jadwal Spanyol vs Georgia akan hadir pada babak 16 besar Euro 2024 (Piala Eropa 2024) Senin dinihari, 1 Juli 2024. Simak previewnya.