TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-17 Indonesia akan melakoni uji coba melawan India dalam pemusatan latihan yang digelar di Bali pada Minggu, 25 Agustus 2024. Pertandingan tersebut digelar sebagai bagian dari persiapan menghadapi kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
Garuda Muda menjalani pemusatan latihan di Bali sejak 12 Agustus. Zahaby Gholy dan kawan-kawan diberi program yang berfokus pada pematangan fisik oleh pelatih Nova Arianto.
Kegiatan tersebut awalnya diikuti 35 pemain yang mayoritas merupakan nama-nama lama yang sebelumnya telah bermain di Piala AFF U-16 2024, seperti Mierza, Zahaby Gholy, hingga Fabio Azkairawan. Namun, terdapat pula beberapa nama baru, yakni Ocean Erwin Lim dan Aidan Bonvanie.
Pemain diaspora Matthew Baker juga telah bergabung dalam pemusatan latihan tersebut. Bek asal klub Australia Melbourne FC City itu hadir pada Senin, 19 Agustus dan langsung ikut berlatih. Menjelang pertandingan melawan India, pelatih Nova Arianto telah memulangkan tiga pemain sehingga kini total yang bertahan sebanyak 31 pemain.
Nova mengatakan uji coba melawan India menjadi ajang untuk menjajal semua pemain yang ada. Ia tidak berorientasi pada hasil di papan skor, tetapi lebih fokus untuk melihat perkembangan dari para pemainnya.
"Kita akan bertanding melawan India di Bali dan harapannya kita akan mencoba semua pemain, dan kita bisa melihat pemain siapa yang akan kita bawa TC ke Spanyol," ujar dia seperti dikutip dari laman resmi PSSI.
Juru taktik berusia 44 tahun itu mengungkapkan, saat ini timnya sudah memasuki fase persiapan untuk beruji coba melawan India. Setelah menggenjot fisik anak asuhnya, dia mulai memberikan materi taktikal. "Setelah satu minggu kita buat, kita pindah ke daerah Kuta di lapangan Trisakti. Kali ini fokus kita adalah persiapan untuk melawan India. Jadi sudah mulai terbiasa dengan persiapan umum, jadi Minggu ini kita akan fokus ke teknik," tuturnya.
Pemusatan latihan di Bali akan berlangsung sampai akhir Agustus. Setelah itu, para pemain pulang ke Jakarta sebelum bertolak ke Spanyol untuk kembali melakukan pemusatan latihan di sana.
Timnas U-17 Indonesia dijadwalkan bertanding dalam kualifikasi Piala Asia u-17 2025 mulai 19-27 Oktober 2024. Mereka tergabung dalam grup G bersama Australia, Kuwait, dan Kepulauan Mariana Utara. Kuwait bakal menjadi tuan rumah pertandingan grup ini.
Berikut jadwal uji coba Timnas U-17 Indonesia melawan India di Bali:
25/08/2024 Indonesia vs India
27/08/2024 Indonesia vs India
Pilihan Editor: Timnas U-20 Indonesia Berlaga di Turnamen Seoul Earth on Us Cup 2024 Korea Selatan, Simak Jadwalnya