Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Malik Risaldi Debut Bersama Timnas Indonesia saat Lawan Bahrain, Main dengan Kepala Diperban

Reporter

image-gnews
Pemain timnas Indonesia, Risaldi Malik (kanan) diadang oleh pemain Bahrain Amine Benaddi dalam pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Bahrain, di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain, 10 Oktober 2024. REUTERS/Hamad I Mohammed
Pemain timnas Indonesia, Risaldi Malik (kanan) diadang oleh pemain Bahrain Amine Benaddi dalam pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Bahrain, di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain, 10 Oktober 2024. REUTERS/Hamad I Mohammed
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain Persebaya Surabaya Malik Risaldi mencatatkan caps pertamanya untuk Timnas Indonesia saat menghadapi tuan rumah Bahrain dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Kamis, 10 Oktober 2024.

Dalam laga Indonesia vs Bahrain di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, yang berakhir imbang 2-2 itu, Malik tampil sebagai starter. Pesepak bola berusia 27 tahun ini mengenakan nomor punggung 10. Dalam laga itu, pemain naturalisasi Mees Hilgers juga menjalani debut bersama Timnas Indonesia dari menit pertama.  

Ketika laga baru berjalan dua menit, Malik berbenturan kepala di udara dengan bek Bahrain. Ia harus mendapat perawatan karena pelipisnya terluka dan berdarah. Meski begitu, dia tetap melanjutkan pertandingan dengan kepala dililit perban. Pelatih Shin Tae-yong memainkannya selama 58 menit sebelum digantikan Marselino.

“Halo Garuda Fans, saya baik-baik saja. Ini mau berangkat ke Cina. Doakan mendapatkan tiga poin,” kata Malik dalam unggahan Instagram @timnasindonesia pada Jumat, 11 Oktober 2024.

Pelatih Persebaya, Paul Munster, mengapresiasi kiprah Malik bersama Skuad Garuda. "Senang melihat Malik di sebelas pertama. Dan ya, saya juga menyampaikan beberapa pesan kepadanya," katanya dalam keterangan tertulis pada Jumat.

Selain Malik, penjaga gawang Ernando Ari dari Persebaya juga masuk line-up. Namun, dia tidak dimainkan karena Shin Tae-yong memasang Maarten Paes untuk menjaga gawang Indonesia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pasukan Shin Tae-yong yang tertinggal pada menit ke-15 karena gol Mohammed Marhoon, mampu bangkit dan berbalik unggul berkat gol Ragnar Oratmangoen (menit ke-45+3) dan Rafael Struick (menit ke-73).

Indonesia tampaknya bakal memenangi laga ini dengan skor 2-1 setelah tambahan enam menit babak kedua terlewati, tetapi wasit Ahmed Al Kaf tak juga meniup peluitnya, hingga terjadi gol kedua Marhoon yang menyamakan kedudukan pada menit ke-90+9'. Gol yang tercipta dari skema sepak pojok itu menggagalkan kemenangan Indonesia yang sudah di depan mata. 

Hasil imbang yang didapat di kandang Bahrain ini membuat Timnas Indonesia turun ke urutan kelima klasemen sementara Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan tiga poin. Setelah laga ini, tim asuhan Shin Tae-yong akan menghadapi tuan rumah Cina pada Selasa, 15 Oktober mendatang.

Pilihan Editor: 3 Keputusan Kontroversial Wasit Ahmed Al Kaf pada Laga Bahrain vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Lihat Penjelasan Wasit di Laga Timnas Indonesia, Pak Muh Sebut Ahmed Al Kaf Bahlul

1 jam lalu

Pak Muh ketika mengekspresikan kemarahannya saat menonton pernyataan wasit asal Omah, Ahmed Al Kaf. Foto: Instagram.
Lihat Penjelasan Wasit di Laga Timnas Indonesia, Pak Muh Sebut Ahmed Al Kaf Bahlul

Pak Muh mengomel karena kemenangan Timnas dirampas akibat keputusan wasit Ahmed Al Kaf.


Presiden Jokowi Ikut Jengkel Kemenangan Timnas Indonesia atas Bahrain Sirna Akibat Keputusan Kontroversial Wasit

1 jam lalu

Presiden Joko Widodo bersama Mentri ESDM Bahlil Lahadalia saat menghadiri Malam Penganugerahan Penghargaan Subroto Peringatan Hari Jadi Pertambangan dan Energi di Hotel Kempinski, Jakarta, Kamis, 8 Oktober 2024. TEMPO/Muhammad Rizki Yusrial
Presiden Jokowi Ikut Jengkel Kemenangan Timnas Indonesia atas Bahrain Sirna Akibat Keputusan Kontroversial Wasit

Presiden Joko Widodo mengaku ikut merasa jengkel lantaran kemenangan Timnas Indonesia atas Bahrain yang sudah di depan mata sirna.


Kondisi Terkini Cedera Malik Risaldi dan Statistik Penampilan saat Timnas Indonesia vs Bahrain

2 jam lalu

Pemain timnas Indonesia, Risaldi Malik (kanan) diadang oleh pemain Bahrain Amine Benaddi dalam pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Bahrain, di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain, 10 Oktober 2024. REUTERS/Hamad I Mohammed
Kondisi Terkini Cedera Malik Risaldi dan Statistik Penampilan saat Timnas Indonesia vs Bahrain

Pemain Timnas Indonesia, Malik Risaldi, mengungkap kondisi terkini cedera kepalanya alam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.


Pelatih Timnas Australia Tony Popovic Melihat Peluang Menang atas Jepang, Tak Takut Rekor Samurai Biru

2 jam lalu

Timnas Australia berfoto sebelum pertandingan kualifikasi Piala Dunia AFC Grup C, Indonesia vs Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Indonesia, 10 September 2024. REUTERS/Ajeng Dinar Ulfiana
Pelatih Timnas Australia Tony Popovic Melihat Peluang Menang atas Jepang, Tak Takut Rekor Samurai Biru

Pelatih Australia Tony Popovic mengaku tak sabar menyambut pertandingan melawan Jepang pada laga keempat kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.


Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Susun Strategi Lebih Matang Hadapi Cina Usai Kontroversi di Bahrain

3 jam lalu

Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir dalam konferensi pers terkait naturalisasi di Gedung Kementerian Hukum dan HAM, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis 19 September 2024.Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Supratman Andi Agtas menyatakan bahwa Kementerian Hukum dan HAM turut berkontribusi dalam upaya meloloskan tim nasional Indonesia ke Piala Dunia 2026 melalui naturalisasi. TEMPO/Ilham Balindra
Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Susun Strategi Lebih Matang Hadapi Cina Usai Kontroversi di Bahrain

Erick Thohir meminta Timnas Indonesia segera mengalihkan fokus ke pertandingan melawan Cina dalam kualifikasi Piala Dunia 2026.


Argentina Ditahan Imbang Venezuela di Kualifikasi Piala Dunia, Lionel Messi: Ini Pertandingan yang Buruk

3 jam lalu

World Cup - South American Qualifiers - Venezuela v Argentina - Estadio Monumental de Maturin, Maturin, Venezuela - October 10, 2024 Argentina's Lionel Messi in action with Venezuela's Jose Andres Martinez REUTERS/Leonardo Fernandez Viloria.
Argentina Ditahan Imbang Venezuela di Kualifikasi Piala Dunia, Lionel Messi: Ini Pertandingan yang Buruk

Timnas Argentina harus puas bermain imbang saat menghadapi Venezuela pada laga kesembilan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Apa kata Lionel Messi?


3 Keputusan Kontroversial Wasit Ahmed Al Kaf pada Laga Bahrain vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

5 jam lalu

Wasit Ahmed Al-Kaf berjalan di antara barisan polisi seusai pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Bahrain, di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain, 10 Oktober 2024. Wasit tersebut dianggap membuat keputusan kontroversial di akhir pertandingan yang merugikan timnas Indonesia. REUTERS/Hamad I Mohammed
3 Keputusan Kontroversial Wasit Ahmed Al Kaf pada Laga Bahrain vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kemenangan pertama Timnas Indonesia yang sudah di depan mata pada laga ketiga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Bahrain buyar.


Anggap Keputusan Wasit Bias, Shin Tae-yong Singgung AFC usai Laga Imbang Timnas Indonesia vs Bahrain

5 jam lalu

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyaksikan pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia antara Indonesia melawan Bahrain, di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain, 10 Oktober 2024. REUTERS/Hamad I Mohammed
Anggap Keputusan Wasit Bias, Shin Tae-yong Singgung AFC usai Laga Imbang Timnas Indonesia vs Bahrain

Timnas Indonesia turun ke urutan kelima klasemen sementara Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia setelah imbang lawan Bahrain.


Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Jepang Ingin Amankan Tiket Putaran Final saat Hadapi Australia

5 jam lalu

Para pemain Timnas Jepang berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Twitter @jfa_samuraiblue.
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Jepang Ingin Amankan Tiket Putaran Final saat Hadapi Australia

Pemain Timnas Jepang Daichi Kamada menilai bahwa peluang untuk tampil di Piala Dunia 2026 akan semakin dekat ketika berhasil mengalahkan Australia.


Erick Thohir Minta Semua yang Ada di Timnas Indonesia Langsung Fokus Persiapan Lawan Cina pada Selasa 15 Oktober 2024

6 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu, 21 September 2024. TEMPO/Randy
Erick Thohir Minta Semua yang Ada di Timnas Indonesia Langsung Fokus Persiapan Lawan Cina pada Selasa 15 Oktober 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir berharap pemain dan tim pelatih Timnas Indonesia sudah melupakan pertandingan melawan Bahrain dan fokus lawan Cina.