Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kevin Diks Senang Cetak Gol Penyeimbang FC Copenhagen vs Real Betis, Simak Statistik Penampilannya

image-gnews
Kevin Diks. Instagram
Kevin Diks. Instagram
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Calon pemain naturalisasi untuk Timnas Indonesia, Kevin Diks, mengaku sangat senang dapat membantu FC Copenhagen meraih satu poin penting melawan Real Betis dalam Liga Conference Eropa pada Jumat dinihari, 25 Oktober 2024.

Pada pertandingan di Stadion Benito Villamarin, Sevilla, Diks menyelamatkan timnya dari gol penalti pada menit ke-77. Gol itu memaksa hasil imbang 1-1 setelah tuan rumah unggul cepat berkat gol Abde Ezzalzouli pada menit ke-8.

Diks mencetak gol penalti setelah dia dilanggar oleh Hector Bellerin di kotak terlarang. Diks yang mengeksekusi tendangan titik putih tanpa kesulitan menaklukkan Adrian yang bergerak ke arah yang salah.

"Hai suporter. Terima kasih telah datang ke Sevilla. Dukungan besar. Poin yang besar," kata bek berusia 28 tahun itu dalam akun Instagram Copenhagen.

Diks berharap suporter timnya terus datang memberikan dukungan yang sama melawan Brondby dalam pertandingan Liga Denmark. Tiga poin di kandang Brondby pada Minggu, 27 Oktober 2024, pukul 18.00 WIB akan menjaga Copenhagen kokoh di puncak klasemen dengan keunggulan selisih gol dari Midtjylland. "Ayo berangkat pada hari Minggu untuk mendapatkan tiga poin," tambah Diks.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada pertandingan melawan Real Betis, pemain berdarah Ambon itu dimainkan oleh pelatih Copenhagen Jacon Neestrup sebagai bek kiri bersama Pantelis Hatzidiakos, Gabriel Pereira, dan Rodrigo Huescas dalam formasi 4-2-3-1.

Sofascore menjadikan Diks pemain dengan nilai tertinggi pada laga tersebut dengan nilai 8,3. Ia juga membuat tiga sapuan, satu blok, satu intersep, satu tekel, 72 sentuhan, 42 umpan dengan akurasi 86 persen, satu umpan jauh sukses dari tiga percobaan, tiga duel bawah sukses dari lima kesempatan, dan dua duel udara sukses dari dua kesempatan.

Satu poin di kandang Betis membuat FC Copenhagen meraih poin pertamanya dalam Liga Conference Europa untuk menduduki posisi ke-25 dengan satu poin dari dua pertandingan.

Pilihan Editor: 

MotoGP Thailand: Jorge Martin Akui Tak Akan Mudah, Francesco Bagnaia Ingin Jaga Jarak Poin

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


PSSI Ragu Kevin Diks Bisa Gabung Timnas Indonesia untuk Lawan Jepang dan Arab Saudi

6 jam lalu

Kevin Diks berseragam FC Kopenhagen. Doc. FCK.DK.
PSSI Ragu Kevin Diks Bisa Gabung Timnas Indonesia untuk Lawan Jepang dan Arab Saudi

PSSI meragukan Kevin Diks sudah bisa membela Timnas Indonesia pada pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada November mendatang dalam laga kandang melawan Jepang dan Arab Saudi.


PSSI Anggap Wajar Rangking FIFA Timnas Indonesia Turun, Minta Skuad Garuda Curi Poin saat Lawan Jepang dan Arab Saudi

7 jam lalu

Exco PSSI Arya Sinulingga dalam acara nonton bareng Indonesia vs Cina dalam ajang kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan hasil kekalahan bagi Indonesia dengan skor 1-2, di kawasan Gelora Bung Karno, Selasa, 15 Oktober 2024. TEMPO/Bagus Pribadi
PSSI Anggap Wajar Rangking FIFA Timnas Indonesia Turun, Minta Skuad Garuda Curi Poin saat Lawan Jepang dan Arab Saudi

Peringkat Timnas Indonesia di rangking FIFA yang dirilis pada 24 Oktober 2024 turun satu tingkat ke-130.


Harus Foto KTP dan Selfie saat Daftar Garuda ID untuk Beli Tiket Timnas Indonesia, PSSI Jamin Keamanan Data

8 jam lalu

Exco PSSI Arya Sinulingga saat menjelaskan tujuan penggunaan Garuda ID yang diperuntukkan untuk Garuda Fans di Ruang Konferensi Pers Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis, 24 Oktober 2024. TEMPO/Bagus Pribadi
Harus Foto KTP dan Selfie saat Daftar Garuda ID untuk Beli Tiket Timnas Indonesia, PSSI Jamin Keamanan Data

PSSI mengaku sudah ada konsultan yang menangani data dan menjamin keamanan data para pendaftar Garuda ID.


Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Ada di Urutan Ketiga di Antara Negara ASEAN

12 jam lalu

Selebrasi pemain timnas Indonesia, Rafael Struick, usai mencetak gol dalam pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Bahrain, di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain, 10 Oktober 2024. REUTERS/Hamad I Mohammed
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Ada di Urutan Ketiga di Antara Negara ASEAN

Timnas Indonesia mengalami penurunan satu peringkat pada Ranking FIFA terbaru yang dirilis 24 Oktober 2024. Kini, tim Garuda berada di posisi ke-130.


Menjelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Arab Saudi Berpisah dengan Roberto Mancini

13 jam lalu

Roberto Mancini. REUTERS/Stringer
Menjelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Arab Saudi Berpisah dengan Roberto Mancini

Timnas Arab Saudi berpisah dengan pelatihnya, Roberto Mancini, di tengah perjuangan di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026.


Hasil Liga Conference: Chelsea Jaga Tren Positif, Kalahkan Panathinaikos 4-1

14 jam lalu

Chelsea. Jim Dedmon-USA TODAY Sports
Hasil Liga Conference: Chelsea Jaga Tren Positif, Kalahkan Panathinaikos 4-1

Chelsea melanjutkan tren positif pada ajang Liga Conference dengan mengalahkan Panathinaikos 4-1.


Pembuatan Garuda ID Masih Terkendala Teknis, Begini Cara Daftar untuk Beli Tiket Laga Timnas Indonesia

21 jam lalu

Exco PSSI Arya Sinulingga saat menjelaskan tujuan penggunaan Garuda ID yang diperuntukkan untuk Garuda Fans di Ruang Konferensi Pers Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis, 24 Oktober 2024. TEMPO/Bagus Pribadi
Pembuatan Garuda ID Masih Terkendala Teknis, Begini Cara Daftar untuk Beli Tiket Laga Timnas Indonesia

Simak langkah-langkah pembuatan kartu identitas Garuda ID untuk membeli tiket nonton Timnas Indonesia.


Exco PSSI Arya Sinulingga Jelaskan Alasan Pembuatan Kartu Identitas Garuda ID untuk Pembelian Tiket Nonton Timnas Indonesia

21 jam lalu

Exco PSSI Arya Sinulingga saat menjelaskan tujuan penggunaan Garuda ID yang diperuntukkan untuk Garuda Fans di Ruang Konferensi Pers Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis, 24 Oktober 2024. TEMPO/Bagus Pribadi
Exco PSSI Arya Sinulingga Jelaskan Alasan Pembuatan Kartu Identitas Garuda ID untuk Pembelian Tiket Nonton Timnas Indonesia

Jika pendukung Timnas Indonesia tak memiliki Garuda ID, maka tak akan bisa membeli tiket pertandingan.


Timnas Indonesia Turun Satu Tingkat ke Urutan 130 Ranking FIFA setelah Gagal Menang pada FIFA Matchday Oktober

1 hari lalu

Timnas Indonesia. REUTERS/Florence Lo
Timnas Indonesia Turun Satu Tingkat ke Urutan 130 Ranking FIFA setelah Gagal Menang pada FIFA Matchday Oktober

Timnas Indonesia turun ke posisi 130 ranking FIFA setelah gagal meraih kemenangan dalam laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.


Timnas U-17 Indonesia Menang di Laga Perdana: Simak Klasemen Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 dan Jadwal Berikutnya

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia U-17 Mathew Baker saat  mencetak gol ke gawang Kuwait pada pertandingan Grup G Kualifikasi Piala Asia U7 2025. Foto : PSSI
Timnas U-17 Indonesia Menang di Laga Perdana: Simak Klasemen Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 dan Jadwal Berikutnya

Timnas U-17 Indonesia menempati posisi kedua klasemen Grup G kualifikasi Piala Asia U-17 2025 setelah menang 1-0 melawan tuan rumah Kuwait.