TEMPO.CO, Manchester - Bek veteran Manchester United mengungkapkan pertandingan melawan Liverpool selalu penting bagi klubnya. Meskipun dalam dua musim terakhir Manchester City menjadi pesaing terberat United, melawan The Reds, kata Ferdinand, punya cerita berbeda.
"Anda mendapatkan perasaan yang berbeda ketika melawan Liverpool," kata Ferdinand kepada MUTV. "Saya pikir itu adalah sejarah, keberhasilan yang pernah dicapai Liverpool dan keberhasilan yang kami raih dalam beberapa tahun terakhir."
Rasa kepuasan Ferdinand melawan Liverpool semakin bertambah jika bisa meraih kemenangan. Mengalahkan Liverpool, kata Ferdinand, menimbulkan perasaan bangga yang luar biasa. "Saya beruntung berada di tim pemenang dalam beberapa kali. Bisa meraih kemenangan di Anfield adalah perasaan yang luar biasa," ucapnya.
Jelang laga melawan Liverpool nanti malam, Ferdinand juga menyinggung keberadaan manajer baru David Moyes. Ferdinand percaya Moyes juga akan mempunyai perasaan sama ketika melawan Liverpool dengan bendera United, meskipun Moyes pernah merasakan derby Meyserside ketika masih menangani Everton.
"Saya tidak berpikir itu akan membuat perbedaan bagi seorang bekas manajer Everton. Ia (punya keinginan menang) bersama Everton. Saya yakin dia akan segera menyadari pentingnya laga ini di Manchester seperti yang pernah ia alami sebelumnya," kata Ferdinand.
SPORTS MOLE | JOKO SEDAYU
Berita Terpopuler:
Kalahkan Australia, Indonesia ke Final AFF U-16
Aji Santoso Dirikan Akademi Sepak Bola Usai Dini
AFC Denda Persibo Bojonegoro US$ 12 Ribu
Moyes Ingin Perbaiki Rekor di Anfield
Cedera, Rooney Terancam Absen Lawan Liverpool