Mangkir Kompetisi, Persib Didenda Rp 1 Miliar

Reporter

Editor

Selasa, 13 Desember 2011 18:56 WIB

Persib Bandung. ANTARA/Agus Bebeng

TEMPO Interaktif, Jakarta - Komisi Disiplin Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) akhirnya menjatuhkan sanksi kepada delapan klub yang dinilai mangkir dari kompetisi resmi di bawah PSSI. Dari delapan klub itu, Persib Bandung menjadi klub yang menerima sanksi denda paling besar, yaitu Rp 1 miliar.

Selain sanksi denda Rp 1 miliar, Persib juga dijatuhi hukuman berupa diskualifikasi dari Indonesia Premier League musim 2011/ 2012, degradasi ke divisi utama untuk musim 2012/ 2013, mengembalikan kompensasi dana yang sudah diterima dari PT Liga Prima Sportindo Indonesia dan larangan melakukan transfer di musim 2011/ 2012.

"Persib paling berat karena mereka sudah melakoni laga pembuka melawan Semen Padang dan menerima pembagian keuntungan liga," ujar Wakil Ketua Komisi Disiplin PSSI, Catur Agus Saptono, Selasa, 13 Desember 2011.

Persib, menurut Catur, terbukti melanggar kode disiplin PSSI, Pasal 57 ayat 1 dan 2 juncto Pasal 32 juncto Pasal 23, yaitu tidak hadir dalam pertandingan kompetisi resmi di bawah PSSI.

Selain Persib Bandung, tujuh klub lainnya, yaitu; Mitra Kutai Kartanegara, Persisam Samarinda, Persela Lamongan, Persiba Balikpapan, PSPS Pekanbaru, Deltras Sidoarjo dan Pelita Jaya juga dijerat pasal sama dalam kode disiplin PSSI, yaitu Pasal 57 ayat 1 dan 2 juncto Pasal 32 juncto Pasal 23.

"Hukumannya sama, mereka juga didiskualifikasi dari Liga Primer, degradasi di musim depan dan larangan melakukan transfer untuk musim ini. Hanya denda yang lebih sedikit. Tujuh klub itu masing-masing didenda Rp 500 juta," ujar Catur.

Sementara itu, nasib tiga klub Papua yang juga mangkir dari kompetisi Indonesia Premier League, yaitu Persipura Jayapura, Persidafon Dafonsoro dan Persiwa Wamena sampai saat ini belum diputus Komisi Disiplin. Catur berdalih, komisi masih terus mendalami mundurnya ketiga klub itu. "Masih ada yang harus kami bicarakan. Dalam dua hari ke depan akan diputus nasib mereka," Catur menambahkan.

Lebih lanjut, delapan klub terhukum itu diberi kesempatan untuk mengajukan banding tiga hari setelah menerima surat keputusan yang menurut Catur akan dikirim hari ini.

Sebelumnya, delapan klub, yaitu Persib, Mitra Kukar, Persisam, Persela, Persiba, PSPS, Deltras dan Pelita Jaya mundur dari kompetisi di bawah PT Liga Pria Sportindo Indonesia dan beralih ke kompetisi Indonesia Super League yang berada di bawah naungan PT Liga Indonesia. Mereka menilai, PT LPIS bukan penyelenggara resmi liga Indonesia karena tidak sesuai dengan amanat Kongres PSSI di Bali beberapa waktu lalu.

"Sekarang mereka dikeluarkan dari kompetisi resmi PSSI. Tapi keanggotan PSSI mereka tidak dicabut," ujar Catur.

ARIE FIRDAUS

Berita terkait

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

1 jam lalu

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengakui mengalahkan Bali United bukanlah hal mudah. Bagaimana siasat kedua pelatih?

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

4 jam lalu

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

Laga Persib Bandung vs Bali United akan hadir pada leg kedua semifinal babak Championship Series Liga 1 malam ini. Simak perkiraan susunan pemainnya.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

18 jam lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

Pelatih Bali United Stefano Cugurra angkat bicara soal kinerja wasit dan kehadiran VAR menjelang laga kontra Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

19 jam lalu

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

Pelatih Bali United Stefano Cugurra mengingatkan para pemain untuk mewaspadai semua pemain Persib Bandung di Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Bojan Hodak Minta Bobotoh Penuhi Stadion Si Jalak Harupat

21 jam lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Bojan Hodak Minta Bobotoh Penuhi Stadion Si Jalak Harupat

Bojan Hodak berharap pemain Persib Bandung termotivasi lebih meraih kemenangan atas Bali United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persib Bandung vs Bali United di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Persib Bandung vs Bali United di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Persib Bandung memiliki catatan apik saat tampil di kandang, sementara Bali United unggul rekor head to head atas Maung Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

2 hari lalu

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

Duel Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 akan digelar akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

2 hari lalu

Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

Madura United menang 1-0 saat menjamu Borneo FC pada leg pertama semifinal Liga 1 2023-2024 dalam rangkaian Championship Series.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Tahan Bali United 1-1 di Leg Pertama Semifinal Liga 1, Ezra Walian: Bukti Mentalitas Kami Kuat

3 hari lalu

Persib Bandung Tahan Bali United 1-1 di Leg Pertama Semifinal Liga 1, Ezra Walian: Bukti Mentalitas Kami Kuat

Ezra Walian mengatakan Persib Bandung memiliki mentalitas bagus ketika menahan Bali United 1-1 pada leg pertama semifinal Liga 1.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Ditahan Bali United 1-1 di Leg Satu Semifinal Liga 1, Bojan Hodak Tak Terlalu Kecewa

3 hari lalu

Persib Bandung Ditahan Bali United 1-1 di Leg Satu Semifinal Liga 1, Bojan Hodak Tak Terlalu Kecewa

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, tak terlalu kecewa meski gagal menang di leg pertama semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya