Perpanjang Kontrak, Gerrard Pensiun di Liverpool

Reporter

Senin, 15 Juli 2013 22:45 WIB

Steven Gerrard. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

TEMPO.CO, Liverpool - Steven Gerrard baru saja menandatangani dua tahun perpanjangan kontrak bersama Liverpool. Itu membuat sang kapten mampu bermain di Anfield sampai usianya melewati angka 35 tahun.

"Saya pikir semua orang tahu apa artinya (perpanjangan kontrak) bagi saya," kata Gerrard seperti dikutip Daily Mail, Senin, 15 Juli 2013. "Saya sudah di sini sejak lama dan ingin memperpanjangnya, ini hari besar bagi saya dan saya benar-benar senang untuk diri sendiri dan keluarga."

Perpanjangan kontrak ini adalah perpanjangan kontrak di tahun terakhir pertama kalinya sejak Gerrard membuat debut buat The Reds, Desember 1998 lampau. Lima belas tahun bergonta-ganti pelatih, posisi Gerrard di klub tetap sama pentingnya.

"Itu membuat saya tahu yang dipikirkan klub tentang saya dan klub ingin saya bertahan di sini," ujar Gerrard. "Aku senang semua akhirnya selesai dan terjadi pada waktu yang tepat sebelum musim baru, jadi saya bisa fokus bermain sebaik mungkin."

Direktur Umum Liverpool Ian Ayre menyampaikan kebanggaan Liverpool mampu mencapai kesepakatan dengan legenda klub, Steven Gerrard. Ayre menegaskan sangat penting mempertahankan seorang pemain lokal yang telah memberi seluruh karirnya buat klub.

"Ini fantastis untuk semua orang--klub, Steven, dan para fans," kata Ayre. "Dia adalah--dan selalu--bagian besar dari Liverpool Football Club."

Lahir di Whiston, Merseyside, 33 tahun lalu, Gerrard tumbuh sebagai pemain bola di klub lokal Whiston Juniors. Pada usia 9 tahun, ia ditemukan oleh pemandu bakat Liverpool dan segera ditarik ke akademi The Reds.

Status sebagai pemuda lokal tak serta-merta membuat Gerrard gampang menembus skuad senior. Ia kemudian mencoba trial ke Manchester United, yang diklaimnya sebagai cara "mengancam Liverpool untuk memberi kontrak profesional"-nya.

Ancaman Gerrard ternyata manjur. Pada 5 November 1997 Gerrard dapat kontrak profesional dari Liverpool.

Namun karir awalnya di Liverpool tidak berlangsung mulus. Gerrard harus menunggu sampai setahun untuk membuat debut kala Liverpool bertanding di Liga melawan Blackburn Rovers, 29 November 1998, sebagai pengganti Vegard Heggem di menit-menit akhir.

Lima belas tahun berlalu, Gerrard berubah menjadi ikon klub. Sang kapten sejak 2003 itu berhasil memberi dua Piala FA, tiga Piala Liga, dua Community Shields, satu Liga Champions, satu Piala UEFA Cup, dan dua Piala Super Eropa.

"Kami senang hari ini bisa menambah perpanjangan kontraknya dan membuat dia (Gerrard) di sini sampai akhir karirnya," tambah Ayre.

Dengan perpanjangan kontrak itu, Gerrard berkesempatan mewujudkan mimpi kecilnya: memulai dan mengakhiri karir di Liverpool. Ia juga bersempatan memberi yang belum pernah ia beri buat Liverpool: gelar Liga Primer Inggris.

DAILY MAIL | KHAIRUL ANAM

Baca juga:
Ini Penyebab Kekalahan Timnas dari Arsenal

Kata Arsene Wenger Soal Kelemahan Tim Indonesia
Legenda Brasil Ronaldo Ingin Membeli Majalah Playboy
Klub Afrika Selatan Nodai Debut Pellegrini

Berita terkait

Jurgen Klopp Jalani Laga Perpisahan di Liga Inggris Minggu Malam Ini 19 Mei, Simak Deretan Prestasinya di Liverpool

7 jam lalu

Jurgen Klopp Jalani Laga Perpisahan di Liga Inggris Minggu Malam Ini 19 Mei, Simak Deretan Prestasinya di Liverpool

Jurgen Klopp akan mengucap salam perpisahan dalam pertandingan pamungkasnya bersama Liverpool di Liga Inggris Minggu malam, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

9 jam lalu

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

Bek Liverpool Joel Matip akan hengkang dari Liverpool setelah delapan tahun bermarkas di Anfield

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

11 jam lalu

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

Thiago Alcantara akan meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini

Baca Selengkapnya

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

14 jam lalu

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

Bagaimana Jurgen Klopp menjadi begitu berpengaruh untuk pendukung Liverpool dan Kota Merseyside?

Baca Selengkapnya

Arne Slot Benarkan Akan Jadi Pelatih Baru Liverpool Gantikan Jurgen Klopp

21 jam lalu

Arne Slot Benarkan Akan Jadi Pelatih Baru Liverpool Gantikan Jurgen Klopp

Arne Slot membenarkan bahwa dia akan menjadi pelatih baru Liverpool untuk menggantikan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

1 hari lalu

Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

Thiago Alcantara dan Joel Matip memutuskan untuk meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini. Apa kata Jurgen Klopp?

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

1 hari lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Klasemen dan Top Skor Liga Inggris setelah Liverpool Ditahan Aston Villa 3-3 di Pekan Ke-37

5 hari lalu

Klasemen dan Top Skor Liga Inggris setelah Liverpool Ditahan Aston Villa 3-3 di Pekan Ke-37

Liverpool bermain imbang 3-3 dengan Aston Villa dalam matchday ke-37 Liga Inggris. Simak klasemen terkini dan top skornya.

Baca Selengkapnya

Prediksi Aston Villa vs Liverpool di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

6 hari lalu

Prediksi Aston Villa vs Liverpool di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Aston Villa vs Liverpool akan tersaji pada laga pekan ke-37 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

7 hari lalu

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

Berita bursa transfer terbaru dari liga-liga Eropa menampilkan kabar terbaru dari pemain Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez.

Baca Selengkapnya