Swedia dan Portugal Saling Mewaspadai

Reporter

Selasa, 22 Oktober 2013 01:31 WIB

Harga pasaran kaus pemain sepak bola Eropa berada di kisaran Rp 700 ribu hingga Rp 800 ribu. Artinya Welbeck bisa mendapat keuntungan berlipat-lipat jika baju itu dilelang. AP/Claudio Bresciani, SCANPIX

TEMPO.CO, Paris - Zlatan Ibrahimovic memperingatkan Swedia untuk meminimalisasi kesalahan mereka jika ingin meraih tiket ke putaran final Piala Dunia 2014 di Brasil.

Pemain berusia 32 tahun ini melontarkan pernyataan tersebut menanggapi hasil undian babak play-off, Senin (21/10), yang mempertemukan Swedia dengan Portugal.

Striker Paris Saint-Germain ini mencetak satu gol krusial dalam kemenangan 2-1 Swedia atas Austria pada laga kualifikasi pekan lalu. Kemenangan ini memastikan Swedia finis sebagai runner-up Grup C di bawah Jerman.

Dan, Ibrahimovic tahu ia harus meningkatkan penampilannya sekali lagi demi memenangkan Swedia dalam playoff melawan Portugal.

"Portugal adalah tim favorit, tapi kedua pertandingan ini akan fantastis," katanya. "Kami akan menghadapi sebuah tim yang bagus yang punya banyak pemain bagus. Kedua leg playoff seperti dua partai final. Sangat berbeda dengan laga-laga di fase grup.

"Saya pikir kami harus meminimalisasi kesalahan dan tim-tim yang paling banyak melakukan kesalahan akan gagal ke Piala Dunia."

Swedia akan memainkan leg pertama di kandang Portugal pada 15 November sementara leg kedua akan dimainkan di Stockholm empat hari kemudian.

Di pihak lain, pelatih Portugal, Paulo Bento, mengaku khawatir dengan ancaman yang bisa diberikan Ibrahimovic terhadap timnya.

“Kami menghadapi dua pertandingan melawan sebuah tim yang selain memiliki salah satu striker terbaik di dunia, juga bermain baik sebagai sebuah tim,” kata Bento.

“Swedia finis di posisi kedua di sebuah grup yang berisi Jerman, salah satu kandidat juara Piala Dunia. Kuncinya adalah siap tempur, dan yakin bahwa kami memiliki peluang untuk lolos ke putaran final.”


SOCCERNET | A. RIJAL

Berita terkait

Divonis Bersalah, Ini Rangkaian Perbuatan Joko Driyono

23 Juli 2019

Divonis Bersalah, Ini Rangkaian Perbuatan Joko Driyono

Joko Driyono dihukum 1,5 tahun penjara atas perbuatannya dalam kasus perusakan barang bukti pengaturan skor Liga Indonesia.

Baca Selengkapnya

Hakim Sidang Joko Driyono: Perkara Sederhana, Hanya Saja ...

2 Juli 2019

Hakim Sidang Joko Driyono: Perkara Sederhana, Hanya Saja ...

Jaksa penuntut umum meminta waktu tiga hari lagi untuk menyelesaikan berkas tuntutan untuk Joko Driyono.

Baca Selengkapnya

Jaksa Belum Siap, Sidang Tuntutan Joko Driyono Ditunda Lagi

2 Juli 2019

Jaksa Belum Siap, Sidang Tuntutan Joko Driyono Ditunda Lagi

Joko Driyono dan penasehat hukumnya menyatakan tidak keberatan dengan penundaan sidang kedua kalinya tersebut.

Baca Selengkapnya

Alasan Joko Driyono Sempat Mangkir dari Dua Panggilan Polisi

25 Maret 2019

Alasan Joko Driyono Sempat Mangkir dari Dua Panggilan Polisi

Satgas Antimafia Sepak Bola sebelumnya telah melayangkan dua panggilan kepada Joko Driyono.

Baca Selengkapnya

Joko Driyono Batal Diperiksa Hari Ini

21 Maret 2019

Joko Driyono Batal Diperiksa Hari Ini

Joko Driyono seharusnya diperiksa kelima kalinya sebagai tersangka perusakan barang bukti kasus mafia bola hari ini pukul 10.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Sempat Mangkir, Joko Driyono Kembali Dipanggil Polisi Besok

20 Maret 2019

Sempat Mangkir, Joko Driyono Kembali Dipanggil Polisi Besok

Satgas Antimafia Bola telah memeriksa Joko Driyono sebanyak empat kali berkaitan dengan kasus perusakan barang bukti pengaturan skor bola.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Polisi Tak Menahan Joko Driyono

1 Maret 2019

Ini Alasan Polisi Tak Menahan Joko Driyono

Satgas Antimafia Bola sebelumnya menyatakan Joko Driyono telah mengakui perbuatannya dalam kasus perusakan barang bukti.

Baca Selengkapnya

Satgas Antimafia Bola Kembali Periksa Joko Driyono Hari Ini

27 Februari 2019

Satgas Antimafia Bola Kembali Periksa Joko Driyono Hari Ini

Satgas Antimafia Bola sebelumnya menyita uang Rp 300 juta saat menggeledah apartemen milik Joko Driyono pada 14 Februari 2019.

Baca Selengkapnya

Polisi Jelaskan Uang Rp 300 Juta di Apartemen Joko Driyono

22 Februari 2019

Polisi Jelaskan Uang Rp 300 Juta di Apartemen Joko Driyono

Dalam penggeledahan di apertemen Joko Driyono, penyidik menyita uang Rp 300 juta.

Baca Selengkapnya

Risau Kasus Pengaturan Skor, Manajer U-15 Minta Arahan Satgas

22 Februari 2019

Risau Kasus Pengaturan Skor, Manajer U-15 Minta Arahan Satgas

Satgas Antimafia Sepak Bola tengah memburu sejumlah orang yang terlibat match fixing atau pengaturan skor.

Baca Selengkapnya