Andik Vermansyah Kagumi Dwight Yorke

Reporter

Editor

Pruwanto

Sabtu, 16 November 2013 21:03 WIB

Mantan pemain Manchester United, Dwight Yorke dan Pemain Indonesia Andik vermansyah Dalam klinik kepelatihan di Senayan, Jakarta (16/11). Gelandang tim nasional Indonesia U-23, Andik Vermansyah dan Dwight Yorke memberikan pelatihan dalam acara Training Camp Ayo! Indonesia Bisa bagi pesepakbola muda Indonesia. TEMPO/Seto Wardhana.

TEMPO.CO, Jakarta -Gelandang serang tim nasional Indonesia Andik Vermansyah mengaku kagum dengan sosok Dwight Yorke, mantan penyerang klub Inggris Manchester United. Kekaguman Andik terhadap Yorke ada pada kemauan kerasnya menjalani profesi sebagai pemain bola.

“Di usia 30 tahun lebih dia masih bermain bola. Itu luar biasa bagi saya,” kata Andik di Lapangan C komplek Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu, 16 November 2013. Sementara bagi pemain Indonesia, menginjak usia 30 tahun, seorang pemain terlihat bersusah payah bersaing di lapangan hijau.

Menurut pelatih tim nasional Indonesia di bawah usia 23 tahun Rahmad Darmawan, kunci utama kehebatan Yorke ada pada mental bertandingnya. “Dia seorang pekerja keras. Selain itu, motivasi dia bermain bola juga sangat bagus, yaitu ingin mengubah nasib,” ucap Rahmad.

Rahmad menambahkan, keberhasilan Yorke bisa terus bermain hingga mencapai usia 38 tahun tidak lepas dari kedisiplinannya berlatih. Dari percakapan antara Rahmad Darmawan dan Yorke yang sedang melakukan kunjungan ke Indonesia, pemain asal Trinidad Tobago ini rutin melatih dirinya sendiri. (Baca: Kiat Dwight Yorke Jadi Pemain Besar)

“Dia tidak pernah keluar malam untuk pesta dan tidak minum alkohol,” ucap dia. Hal inilah, kata Rahmad, yang mesti dicontoh oleh seluruh pemain profesional.

Kedatangan Dwight Yorke bersama tim sekolah sepakbola Manchester United disambut oleh pelatih U-19, Indra Sjafri. Mereka datang atas dukungan salah satu produk sampo untuk memberikan latihan kepada sejumlah anak-anak.

Yorke merupakan salah satu legenda United yang sukses meraih tiga gelar dalam satu musim. Bermain 96 kali bersama Setan Merah, Yorke menyarangkan 48 gol ke gawang lawan. Ia menutup karir sepak bolanya pada 2009 di klub Sunderland.

ADITYA BUDIMAN

Topik Terhangat

Korupsi Hambalang | Topan Haiyan | SBY Vs Jokowi | Dinasti Atut | Adiguna Sutowo


Baca juga
Ceko Tumbangkan Kanada 2-0
Anak David Beckham Mulai Rintis Karier di Fulham
Dituduh Rasis, Pemain Newcastle ini Meminta Maaf
Del Bosque Perpanjang Kontrak di Spanyol


Berita terkait

LIga 2: Persiraja Banda Aceh Datangkan Ferdinand Sinaga, Jadi Mantan Pemain Timnas Ketiga yang Direkrut

12 Oktober 2023

LIga 2: Persiraja Banda Aceh Datangkan Ferdinand Sinaga, Jadi Mantan Pemain Timnas Ketiga yang Direkrut

Klub Liga 2 Persiraja Banda Aceh kembali merekrut eks pemain tim nasional atau Timnas Indonesia, yakni Ferdinand Sinaga.

Baca Selengkapnya

Liga 2: Mulai Bermain Senin Hari Ini, Persiraja Banda Aceh Targetkan Naik Kasta ke Liga 1

11 September 2023

Liga 2: Mulai Bermain Senin Hari Ini, Persiraja Banda Aceh Targetkan Naik Kasta ke Liga 1

Persiraja Banda Aceh resmi diluncurkan dengan 31 pemain yang bakal bertarung menghadapi Liga 2 musim 2023/2024. Targetkan promosi ke Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top 5 Berita Bola Hari Ini: Lionel Messi, Romelu Lukaku, Andik Vermansyah, Piala Dunia U-17 2023, Liga 1

29 Agustus 2023

Top 5 Berita Bola Hari Ini: Lionel Messi, Romelu Lukaku, Andik Vermansyah, Piala Dunia U-17 2023, Liga 1

Berita bola pilihan hari ini menampilkan kabar soal Piala Dunia U-17 2023, Liga 1, Lionel Messi, Romelu Lukaku, dan kiprah Andik Vermansyah.

Baca Selengkapnya

Debut di Klub Liga 2 Persiraja Banda Aceh, Andik Vermansyah Gagal Beri Kemenangan

28 Agustus 2023

Debut di Klub Liga 2 Persiraja Banda Aceh, Andik Vermansyah Gagal Beri Kemenangan

Andik Vermansyah sudah melakoni laga debut sebagai pemain klub Liga 2, Persiraja Banda Aceh.

Baca Selengkapnya

3 Berita Terkini Liga 2: Persiba Balikpapan, Persiraja Banda Aceh, PSMS Medan

27 Agustus 2023

3 Berita Terkini Liga 2: Persiba Balikpapan, Persiraja Banda Aceh, PSMS Medan

Berita Terkini Liga 2 menampilkan kabar soal Persiba Balikpapan, Persijara Banda Aceh, dan PSMS Medan.

Baca Selengkapnya

Hasil BRI Liga 1 PSS Sleman Vs Bhayangkara FC 0-0

22 November 2021

Hasil BRI Liga 1 PSS Sleman Vs Bhayangkara FC 0-0

Laga BRI Liga 1 PSS Sleman vs Bhayangkara FC berakhir imbang 0-0.

Baca Selengkapnya

Bhayangkara FC vs Persiraja 2-1, Munster: Tak Ada Pemain Bintang di Tim Kami

30 Agustus 2021

Bhayangkara FC vs Persiraja 2-1, Munster: Tak Ada Pemain Bintang di Tim Kami

Bhayangkara FC menang 2-1 atas Persiraja Banda Aceh dalam pertandingan Liga 1 di Indomilk Sport Center, Tangerang, Minggu, 29 Agustus 2021

Baca Selengkapnya

Piala Menpora 2021: PSM Makassar vs Bhayangkara FC, Andik Tak Mau Lengah

27 Maret 2021

Piala Menpora 2021: PSM Makassar vs Bhayangkara FC, Andik Tak Mau Lengah

Pemain Bhayangkara Solo FC Andik Vermansyah bertekad membawa timnya meraih kemenangan kedua di Piala Menpora 2021.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Menpora 2021: Bhayangkara Solo FC vs Borneo FC Skor Akhir 1-0

22 Maret 2021

Hasil Piala Menpora 2021: Bhayangkara Solo FC vs Borneo FC Skor Akhir 1-0

Pertandingan Grup B Piala Menpora Bhayangkara Solo FC vs Borneo FC berakhir dengan skor 1-0.

Baca Selengkapnya

Piala Menpora 2021: Bhayangkara Solo FC vs Borneo FC, Babak 1 Skor 1-0

22 Maret 2021

Piala Menpora 2021: Bhayangkara Solo FC vs Borneo FC, Babak 1 Skor 1-0

Gol Alsan Sanda pada menit ke-3 membuat skor sementara di babak pertama Bhayangkara Solo FC vs Borneo FC 1-0 di Piala Menpora 2021.

Baca Selengkapnya